Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Belum Punya Asuransi Jiwa? 5 Hal Ini Membuat Anda Berubah Pikiran

Kompas.com - 23/12/2017, 15:00 WIB

KOMPAS.com - Pada zaman yang serba modern ini, ternyata masih ada banyak sekali orang yang belum tahu apa manfaat dari asuransi jiwa. Bahkan, dari mereka tidak mengenal asuransi sama sekali. Hal ini membuat banyak orang tidak tahu apa manfaat dan fungsi dari asuransi jiwa.

Asuransi sangat berperan penting untuk menjamin kehidupan Anda di masa mendatang. Ketahuilah apa saja alasan mengapa Anda harus memiliki asuransi jiwa sejak dini dan apa saja manfaatnya di masa depan. Berikut ini adalah lima alasan yang mengharuskan Anda memiliki asuransi jiwa.

1. Pemakaman Dibiayai Asuransi

Ada banyak sekali manfaat dari pemilik asuransi jiwa. Salah satunya adalah meringankan beban biaya pemakaman ketika Anda meninggal. Ada banyak sekali biaya yang harus dikeluarkan keluarga saat nanti Anda meninggal.

Mulai dari prosesi pemakaman hingga perawatan makam. Tentu semua hal itu membutuhkan biaya yang sangat banyak dan bisa memberatkan keluarga.

Di sinilah asuransi jiwa akan sangat bermanfaat. Sebab dengan asuransi jiwa yang dimiliki, keluarga bisa mendapatkan klaim asuransi untuk mengurus semua kegiatan kematian tersebut.

Keluarga nantinya tidak akan kebingunan mencari dana untuk melakukan prosesi kematian. Bahkan, mereka juga bisa mendapatkan uang santunan kematian dari premi yang dibayarkan semasa hidup.

2. Biaya Hidup Keluarga Ditanggung Asuransi

Semakin hari semakin banyak saja kebutuhan hidup manusia. Mulai dari makan, sekolah, pakaian, hingga kebutuhan lainnya. Hal tersebut juga menjadikan biaya hidup semakin mahal. Anda sebagai kepala keluarga tentu memiliki beban yang cukup berat, seperti biaya belanja, listrik, sekolah, dan lain sebagainya.

Namun, bagaimana jika terjadi sesuatu yang tidak diinginkan pada diri Anda, misalnya jatuh sakit atau meninggal dunia.

Hal ini akan sangat memberatkan keluarga Anda. Tentu segala kebutuhan yang harusnya dipenuhi menjadi sulit untuk dipenuhi. Di sinilah keuntungan asuransi akan bisa dirasakan. Bahkan, keluarga Anda juga bisa merasakan keuntungan asuransi yang preminya selalu Anda bayar setiap bulan.

Pertama, keluarga Anda akan tetap mendapatkan uang jaminan setiap bulannya, misalnya biaya hidup, biaya pendidikan anak, dan lain sebagainya. Inilah mengapa asuransi jiwa sangat penting dimiliki setiap orang.

3. Asuransi Jiwa Menjadikan Hari Tua Terjamin

Asuransi jiwa bisa membantu Anda untuk mendapatkan uang pensiunan pada hari tua. Anda bisa mendapatkan uang pensiun ketika sudah tidak bekerja lagi. Uang ini didapat dari uang premi yang Anda bayar selama bekerja dulu.

Uang pensiunan nantinya akan sangat bermanfaat bagi pemenuhan kebutuhan hidup sehari-hari pada masa tua. Karena itulah, mengapa asuransi jiwa sangat penting dan menguntungkan pada masa mendatang.

Halaman Berikutnya
Halaman:

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com