Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menhub Targetkan Waktu Tempuh Jakarta-Bandung Tiga Jam

Kompas.com - 22/01/2018, 16:44 WIB
Pramdia Arhando Julianto

Penulis

CIKARANG, KOMPAS.com - Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi menargetkan, waktu tempuh Jakarta menuju Bandung melalui jalan tol Jakarta Cikampek akan memakan waktu sekitar tiga jam.

Menhub mengatakan, ada beberapa upaya yang akan dilakukan oleh Kementerian Perhubungan bersama dengan Kepolisian, pengelola jalan tol, hingga dinas perhubungan guna memperlancar arus kendaraan dari Jakarta menuju Bandung.

"Kami akan membuat suatu cara cara yang terbaik, harapannya bisa tiga jam, dan pada saat Natal alhamdulillah jalan. Dua, tiga minggu ke depan bisa jalan," ujar Menhub Budi Karya saat konferensi pers di Gerbang Tol Cikarang Utama, Jawa Barat, Minggu (21/1/2018).

Saat ini, kata Menhub, jalur Jakarta Bandung melalui tol Cikampek sudah jauh dari rasa aman dan nyaman, sebab memiliki waktu tempuh sekitar lima dan, dan dipenuhi dengan kendaraan-kendaraan barang dengan muatan yang melebihi kapasitas.

Baca juga: Jakarta- Bandung Capai 5 Jam, Menhub Sebut Jauh dari Level of Service

"Kami temukan dari Jakarta-Bandung yaitu lama waktu tempuh kendaraan bisa dikatakan lebih dari lima jam dengan kecepatan di bawah 30 kilometer per jam, itu sudah jauh dari rasa nyaman dan bukan lagi jalan tol," kata Menhub.

Budi mengungkapkan, beberapa upaya yang akan dilakukan mulai dari, pembagian lajur kendaraan di jalan tol Cikampek.

"Rekomendasinya atas riset Jasa Marga, kami berlakukan pembagian lajur, dimana lajur satu untuk bus, lajur dua untuk truk dan lajur tiga dan empat untuk umum," ungkapnya.

Menurut Menhub, dengan pembagian jalur tersebut, diharapkan kendaraan penumpang besar atau bus mendapatkan lajur prioritas yang lebih cepat, sehingga pengguna kendaraan umum bisa beralih ke bus.

"Kemudian upaya selanjutnya pembatasan waktu (kendaraan angkutan barang) dan penilangan bagi kendaraan angkut berat dan surat teguran, itu yang kami lakukan dalam jangka pendek," kata Budi.

Dia menilai, jalan bebas hambatan atau jalan tol Jakarta menuju Bandung itu sudah di bawah batas kenyamanan dan keamanan.  Menurut Menhub, banyak kendaraan logistik yang melebihi beban kapasitas kendaraan dan menyebabkan laju kendaraan menjadi lambat hingga lima jam.

"Jalur Jakarta- Bandung mengesampingkan rasa aman dan nyaman perlu dikeluarkan aturan agar truk bermuatan lebih tidak lagi melintas," ujar Menhub Budi Karya.

Kompas TV Sebuah truk tangki bermuatan bahan bakar minyak terbakar di kilomter 52 Tol Cikampek arah Jakarta.


Halaman Berikutnya
Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com