Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rayakan Reformasi Pajak, 125.000 Pegawai Disney Dapat Bonus Rp 13,4 Juta

Kompas.com - 25/01/2018, 05:51 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Penulis

NEW YORK, KOMPAS.com - Disney mengumumkan bakal memberikan bonus sebesar 1.000 dollar AS atau setara sekitar Rp 13,4 juta masing-masing kepada 125.000 pegawainya. Selain itu, Disney juga akan berinvestasi sebesar 50 juta dollar AS untuk program pendidikan bagi pegawai.

"Kami langsung memberikan setidaknya 125 juta dollar AS untuk seluruh pegawai kami dan membuat pendidikan tinggi lebih mudah diakses dengan meluncurkan program baru ini," ujar CEO Disney Bob Iger seperti dikutip dari CNBC, Kamis (25/1/2018).

Disney menyatakan, kedua inisiatif tersebut merupakan dampak dari reformasi pajak yang baru-baru ini dicanangkan pemerintah AS. Beberapa perusahaan terbesar di AS memberikan bonus tunjangan bagi pegawainya dengan alasan merayakan pemangkasan pajak.

Beberapa perusahaan tersebut antara lain Boeing, AT&T, Wells Fargo, Comcast, Bank of America, dan Walmart. Perusahaan-perusahaan itu merayakan reformasi perpajakan dengan memberikan manfaat bagi pegawai.

Baca juga: Rayakan Reformasi Pajak AS, Semua Pegawai Apple di Dunia Dapat Bonus Rp 33,5 Juta

Bonus berlaku bagi setiap pegawai Disney, baik pegawai tetap maupun paruh waktu yang telah bekerja sejak sebelum 1 Januari 2018. Para pegawai akan menerima bonus dalam dua bagian, yakni pada Maret 2018 dan September 2018.

Adapun inisiatif program akses pendidikan tinggi akan pula tersedia bagi 88.000 pegawai Disney yang dibayar upah per jam di AS.

"Peserta dapat mengenyam pendidikan tinggi atau pelatihan kejuruan, termasuk pendidikan atau pelatihan yang tidak terkait dengan pekerjaannya di Disney," jelas Disney dalam pernyataannya.

Disney menyatakan, kedua inisiatif tersebut akan memakan biaya 175 juta dollar AS untuk tahun fiskal 2018.


Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Simak, Rincian Kurs Rupiah Hari Ini di BCA hingga BNI

Simak, Rincian Kurs Rupiah Hari Ini di BCA hingga BNI

Whats New
Pegadaian Catat Penjualan Tabungan Emas Naik 8,33 Persen di Maret 2024

Pegadaian Catat Penjualan Tabungan Emas Naik 8,33 Persen di Maret 2024

Whats New
BUMN Farmasi Ini Akui Tak Sanggup Bayar Gaji Karyawan sejak Maret 2024

BUMN Farmasi Ini Akui Tak Sanggup Bayar Gaji Karyawan sejak Maret 2024

Whats New
Cara Membuat Kartu Debit Mandiri Contactless

Cara Membuat Kartu Debit Mandiri Contactless

Work Smart
Rincian Lengkap Harga Emas 19 April 2024 di Pegadaian

Rincian Lengkap Harga Emas 19 April 2024 di Pegadaian

Spend Smart
Kembali Tertekan, Nilai Tukar Rupiah Dekati Rp 16.300 Per Dollar AS

Kembali Tertekan, Nilai Tukar Rupiah Dekati Rp 16.300 Per Dollar AS

Whats New
Gencar Ekspansi, BUAH Bangun Cold Storage di Samarinda dan Pekanbaru

Gencar Ekspansi, BUAH Bangun Cold Storage di Samarinda dan Pekanbaru

Whats New
Harga Jagung Anjlok: Rombak Kelembagaan Rantai Pasok Pertanian

Harga Jagung Anjlok: Rombak Kelembagaan Rantai Pasok Pertanian

Whats New
Bandara Internasional Soekarno-Hatta Peringkat 28 Bandara Terbaik di Dunia

Bandara Internasional Soekarno-Hatta Peringkat 28 Bandara Terbaik di Dunia

Whats New
IHSG Ambles 1,07 Persen, Rupiah Melemah ke Level Rp 16.266 Per Dollar AS

IHSG Ambles 1,07 Persen, Rupiah Melemah ke Level Rp 16.266 Per Dollar AS

Whats New
Buka Asia Business Council's 2024, Airlangga Tegaskan Komitmen Indonesia Percepat Pembangunan Ekonomi

Buka Asia Business Council's 2024, Airlangga Tegaskan Komitmen Indonesia Percepat Pembangunan Ekonomi

Whats New
Voucer Digital Pizza Hut Kini Tersedia di Ultra Voucher

Voucer Digital Pizza Hut Kini Tersedia di Ultra Voucher

Spend Smart
Harga Bahan Pokok Jumat 19 April 2024, Harga Cabai Rawit Merah Naik

Harga Bahan Pokok Jumat 19 April 2024, Harga Cabai Rawit Merah Naik

Whats New
Detail Harga Emas Antam Jumat 19 April 2024, Naik Rp 10.000

Detail Harga Emas Antam Jumat 19 April 2024, Naik Rp 10.000

Earn Smart
Chandra Asri Group Jajaki Peluang Kerja Sama dengan Perum Jasa Tirta II untuk Kebutuhan EBT di Pabrik

Chandra Asri Group Jajaki Peluang Kerja Sama dengan Perum Jasa Tirta II untuk Kebutuhan EBT di Pabrik

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com