JAKARTA, KOMPAS.com - PT Kereta Api Indonesia (KAI) segera meluncurkan gerbong sleeper dalam waktu dekat. Sebanyak 4 gerbong sleeper ini diproduksi oleh PT Inka (persero). Gerbong ini didesain dengan fasilitas yang sama atau mendekati layanan first class di pesawat terbang.
"Kami akan segera tes kereta sleeper ini untuk mengetahui respons pasar seperti apa," kata Direktur Utama PT KAI Edi Sukmoro kepada pewarta di Stasiun Gambir, Jumat (13/4/2018).
Edi menyebutkan, disebut sleeper karena penumpangnya bisa mengatur tempat duduknya sampai ke posisi tidur.
Hal itu sama dengan bagi seat penumpang di pesawat first class yang selama ini tidak hanya bisa tidur, namun juga dilengkapi dengan fasilitas mumpuni seperti televisi, sajian makanan, dan sebagainya.
Baca juga: KAI Siapkan 393 Perjalanan Kereta selama Masa Lebaran 2018
Menurut Edi, sudah waktunya masyarakat Indonesia memiliki angkutan umum mewah yang tak kalah dengan yang ada di luar negeri. Terlebih, gerbong sleeper ini hasil produksi dalam negeri.
Pihaknya masih berkomunikasi dengan INKA untuk kedatangan empat unit gerbong sleeper tersebut. Rencananya, kereta-kereta itu akan disertakan di rangkaian kereta jarak jauh, yakni rute Jakarta-Surabaya.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.