Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Telkom Bagikan Dividen Rp 16,6 Triliun

Kompas.com - 27/04/2018, 19:57 WIB
Ridwan Aji Pitoko,
Erlangga Djumena

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) menyetujui pembagian dividen sebesar Rp 16,6 triliun dari laba bersih selama 2017.

Dividen ini merupakan yang tertinggi dalam kurun waktu tiga tahun terakhir.

Direktur Utama Telkom Alex J Sinaga mengatakan, dividen yang dibagikan itu setara dengan 75 persen dari laba perseroan selama 2017.

Pembagian dividen perseoran dibagi menjadi dua, yakni 60 persen atau Rp 13,3 triliun dalam bentuk dividen tunai, sedangkan 15 persen sisanya yakni sebesar Rp 3,3 triliun merupakan dividen spesial.

Baca juga: Saham Telkom dan Astra Internasional Dinilai Masih Layak Dikoleksi

"Sementara sisanya 25 persen atau Rp 5,5 triliun merupakan laba ditahan," ucap Alex dalam keterangan resminya, Jumat (26/4/2018).

Dividen tunai sebesar Rp 13,3 triliun atau Rp 134,13 per saham dan dividen spesial Rp 3,3 triliun atau Rp 33,53 per saham bakal dibagikan perseroan kepada pemegang saham yang namanya tercatat dalam Daftar Pemegang Saham Perseroan per tanggal 11 Mei 2018 pukul 16.15 WIB.

"Dividen tunai dan spesial akan dibagikan sekaligus selambat-lambatnya tanggal 31 Mei 2018," sebut Alex.

Pada 2017 lalu,  Telkom meraup laba bersih Rp 22,1 triliun. Jumlah ini naik 14,4 persen dibandingkan tahun sebelumnya.

Adapun pendapatan Telkom tumbuh 10,2 persen menjadi Rp 128,3 triliun dan EBITDA meningkat 8,6 persen  menjadi Rp 64,6 triliun.

Pertumbuhan pendapatan emiten berkode TLKM ini terutama didukung oleh pendapatan dari segmen Data, Internet & IT Service yang tumbuh sebesar 28,7 persen. Segmen ini berkontribusi sebesar 43,2 persen terhadap total pendapatan perusahaan.

“Kontribusi pendapatan Data, Internet & IT Service yang semakin besar menunjukkan Perseroan sudah berjalan pada jalur yang tepat untuk menjadi Digital Telecommunication Company,” ucap Alex.

Dalam RUPST tersebut, Telkom juga mengumumkan seorang anggota direksi baru, yakni Siti Choiriana yang menggantikan Mas'ud Khamid sebagai Direktur Consumer Service.

Mas'ud kini menjabat sebagai Direktur Pemasaran Ritel Pertamina.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com