Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Munawir Aziz
Sekretaris PCI Nahdlatul Ulama United Kingdom, Penulis Sejumlah Buku

Sekretaris PCI Nahdlatul Ulama United Kingdom, menulis buku Bapak Tionghoa Nusantara: Gus Dur, Politik Minoritas dan Strategi Kebudayaan (Kompas, 2020) dan Melawan Antisemitisme (forthcoming, 2020).

Media Sosial dan Semangat Millenial 4.0

Kompas.com - 07/05/2018, 11:25 WIB
Anda bisa menjadi kolumnis !
Kriteria (salah satu): akademisi, pekerja profesional atau praktisi di bidangnya, pengamat atau pemerhati isu-isu strategis, ahli/pakar di bidang tertentu, budayawan/seniman, aktivis organisasi nonpemerintah, tokoh masyarakat, pekerja di institusi pemerintah maupun swasta, mahasiswa S2 dan S3. Cara daftar baca di sini


INTERAKSI
di media sosial dan perkembangan masif teknologi digital ternyata menyimpan lubang gelap, meski pada titik yang sama menghadirkan kesempatan untuk mempermudah manusia.

Pada awal berkembangnya, inovasi teknologi digital yang melahirkan media sosial dikagumi sebagai penciptaan yang mendorong peningkatan peradaban. Teknologi ini menyambungkan yang terpisah, seraya menihilkan jarak.

Pada konteks komunikasi, media sosial berhasil melampaui harapan penggunanya, dengan kemudahan interaksi yang disangga oleh pelbagai aplikasi-aplikasi.

Namun, pada titik lain, media sosial ternyata melampaui ekspektasi pengguna, bahkan penciptanya: media sosial mencipta jarak baru bagi ikatan sosial antar manusia.

Benar bahwa, pada beberapa konteks, media sosial menyambungkan jarak. Namun, pada sisi bersamaan, media sosial mencipta halangan komunikasi bagi orang-orang terdekat.

Lewat contoh kasus terbaru, halangan ini berupa mesin gigantik teknologi yang seolah tidak bisa dikendalikan manusia, menggeser "pencerahan" menjadi kemurungan.

Baca juga: Pakai Media Sosial untuk Promosi? Hindari 4 Kesalahan Ini

Proses pemilihan umum dan kontestasi politik, yang menjadi harapan bagi proses mencipta pemimpin yang memadai, terusik oleh skandal teknologi yang mengguncang. Data-data dari akun pribadi di media sosial, yang diolah sebagai analisa persepsi dan psikologi massa, membikin repot dan membalik prediksi kepemimpinan di berbagai belahan dunia.

Facebook mengalami goncangan hebat di seluruh dunia dengan skandal kebocoran data dalam kasus Cambridge Analityca. Data-data yang tersebar di Facebook disedot menggunakan aplikasi survei kepribadian yang dikembangkan oleh Global Science Research (GSR), yang dikomando Aleksandr Kogan, pakar psikologi dan data scientist di Universitas Cambridge.

Selanjutnya, dengan aplikasi dan metode sistematis, data-data personal dari jutaan akun Facebook di seluruh dunia disedot untuk kepentingan akademis.

Proses ini berlanjut dengan analisa dan data yang lalu secara ilegal dijual kepada Cambridge Analytica, dimanfaatkan untuk mempengaruhi emosi pemilih. Data-data yang dianalisa kemudian dipetakan bagaimana impresi, respons, kecenderungan psikologis, sekaligus pilihan politik untuk kontestasi politik.

Dari analisa data tersebut, konsultan politik menyebarkan hoaks, kabar yang dimanipulasi, dan beberapa mekanisme informasi terselubung untuk mempengaruhi psikologi pemilih.

Olahan data ini, yang dikerjakan Cambridge Analytica, berhasil mempengaruhi proses pemilihan presiden di Amerika Serikat. Masyarakat negeri itu gelisah dengan perkembangan teknologi masif yang justru menikam dari belakang, menusuk proses demokratisasi.

Lubang gelap media sosial

Bocornya data Facebook inilah yang menjadi ironi dan lubang gelap media sosial. Kegelisahan yang senada juga terjadi di Indonesia, dengan ancaman dari kebocoran data-data media sosial untuk kepentingan kontestasi politik.

Baca juga: Ketika Media Sosial Menjadi ?Agama? dan ?Kitab Suci? Baru

Induk perusahaan Cambridge Analityca, Strategic Laboratories Group (SCL) disebut telah mempengaruhi proses pemilu di 40 negara, termasuk Indonesia.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Harga Emas Antam Sabtu 20 April 2024, Naik Rp 2.000 Per Gram

Harga Emas Antam Sabtu 20 April 2024, Naik Rp 2.000 Per Gram

Spend Smart
Ini 6 Kementerian yang Sudah Umumkan Lowongan CPNS 2024

Ini 6 Kementerian yang Sudah Umumkan Lowongan CPNS 2024

Whats New
Rincian Harga Emas Hari Ini di Pegadaian 20 April 2024

Rincian Harga Emas Hari Ini di Pegadaian 20 April 2024

Spend Smart
Harga Bahan Pokok Sabtu 20 April 2024, Harga Ikan Tongkol Naik

Harga Bahan Pokok Sabtu 20 April 2024, Harga Ikan Tongkol Naik

Whats New
Aliran Modal Asing Keluar Rp 21,46 Triliun dari RI Pekan Ini

Aliran Modal Asing Keluar Rp 21,46 Triliun dari RI Pekan Ini

Whats New
Kementerian PUPR Buka 26.319 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Rinciannya

Kementerian PUPR Buka 26.319 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Rinciannya

Whats New
[POPULER MONEY] Kartu Prakerja Gelombang 66 Dibuka | Luhut dan Menlu China Bahas Kelanjutan Kereta Cepat Sambil Makan Durian

[POPULER MONEY] Kartu Prakerja Gelombang 66 Dibuka | Luhut dan Menlu China Bahas Kelanjutan Kereta Cepat Sambil Makan Durian

Whats New
Ada Konflik di Timur Tengah, RI Cari Alternatif Impor Migas dari Afrika dan Amerika

Ada Konflik di Timur Tengah, RI Cari Alternatif Impor Migas dari Afrika dan Amerika

Whats New
Langkah PAI Jawab Kebutuhan Profesi Aktuaris di Industri Keuangan RI

Langkah PAI Jawab Kebutuhan Profesi Aktuaris di Industri Keuangan RI

Whats New
Akar Masalah BUMN Indofarma Belum Bayar Gaji Karyawan

Akar Masalah BUMN Indofarma Belum Bayar Gaji Karyawan

Whats New
Nestapa BUMN Indofarma, Sudah Disuntik APBN, Masih Rugi

Nestapa BUMN Indofarma, Sudah Disuntik APBN, Masih Rugi

Whats New
Tol Japek II Selatan Diyakini Jadi Solusi Kemacetan di KM 66

Tol Japek II Selatan Diyakini Jadi Solusi Kemacetan di KM 66

Whats New
Punya Gaji Tinggi, Simak Tugas Aktuaris di Industri Keuangan

Punya Gaji Tinggi, Simak Tugas Aktuaris di Industri Keuangan

Whats New
Nasib BUMN Indofarma: Rugi Terus hingga Belum Bayar Gaji Karyawan

Nasib BUMN Indofarma: Rugi Terus hingga Belum Bayar Gaji Karyawan

Whats New
Pembatasan Pembelian Pertalite dan Elpiji 3 Kg Berpotensi Berlaku Juni 2024

Pembatasan Pembelian Pertalite dan Elpiji 3 Kg Berpotensi Berlaku Juni 2024

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com