Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rupiah Masih Tertatih-tatih

Kompas.com - 21/05/2018, 07:01 WIB
Mutia Fauzia,
Erlangga Djumena

Tim Redaksi

JAKARTA,KOMPAS.com - Berdasarkan data Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (Jisdor), pekan lalu rupiah terus melemah. Selasa, (15/5/2018) rupiah menyentuh level Rp 14.020 dan terus berlanjut hingga Jumat (18/5/2018) rupiah ditutup melemah ke level Rp. 14.107.

Bahkan dalam pasar spot Bloomberg, rupiah terdepresiasi hingga 98 poin atau 0,7 persen menjadi Rp 14.156 per dollar AS pada Jumat (18/5/2018) dari penutupan sebelumnya Kamis (17/5/2018).  Rupiah telah melemah 4,43 persen sejak awal tahun.

Melemahnya rupiah menurut pemerintah dan ekonom, disebabkan oleh faktor eksternal, dengan menguat dollar AS, seiring dengan membaiknya pertumbuhan ekonomi Amerika Serikat.

Selain itu juga kondisi geopolitik global yang terus mengalami gejolak dan harga komoditas minyak mentah dunia terus meningkat dalam beberapa pekan terakhir.

Baca juga: Sri Mulyani: 2019, Pertumbuhan Ekonomi 5,4-5,8 Persen, Kurs Rupiah Rp 13.700-Rp 14.000

BI naikkan suku bunga

Untuk memberikan vitamin kepada rupiah, Bank Indonesia akhirnya, memutuskan kenaikan suku bunga acuan BI 7 days Reverse Repo Rate 25 basis point (bps) menjadi 4,5 persen, yang efektif belaku pada Jumat (18/5/2018).

Gubernur BI Agus Martowardojo mengatakan, langkah ini diambil sebagai salah satu upaya BI untuk menjaga stabilitas perekonomian Indonesia di tengah kondisi ketidakpastian global.

"BI ingin meyakini adanya depresiasi ataupun ekspetasi defisiasi yg dapat menimbulkan resiko kepada inflasi dan kita tidak ingin depresiasi ini berdampak kepada infalsi dan akhirnya berdampak kembali kepada depresiasi," ujarnya dalam konferensi pers di Bank Indonesia, Kamis (17/5/2018).

Pasar masih menunggu

Selepas BI kenaikan suku bunga, dibuka menguat tipis di level Rp 14.053 per dollar AS, namun pada hari itu pula rupiah terus melorot.

Ekonom dari Institute for Development Economic and Finance ( INDEF) Eko Listiyanto mengatakan, investor masih menghitung kemungkinan kenaikan Fed Fund Rate di bulan Juni mendatang.

Sehingga, mereka memilih untuk menahan untuk mengalirkan dananya ke Indonesia meski BI telah meningkatkan suku bunga kebijakannya. Selain itu, suku bunga kebijakan obligasi AS, US Treasury sebesar 3,1 persen juga dinilai menjadi pertimbangan lain bagi investor.

Ditambah, kemungkinan kenaikan Fed Fund Rate yang diekspektasikan terjadi pada bulan Juni mendatang, diperkirakan akan mendorong imbal hasil US Treasury.

"Jika dibandingkan Indonesia, investor akan tetap memilih AS karena lebih liquid. BI rate nggak akan serta merta menaikkan nilai tukar rupiah karena pasar bermain di ekspektasi," ujarnya kepada Kompas.com, Jumat (18/5/2018).

Sementara itu, Chief Economist Samuel Sekuritas Lana Soelistianingsih mengatakan, rupiah saat ini memang berada pada kondisi yang rentan secara psikologi, dan jika sudah menyentuh level Rp 14.300, akan rupiah akan sangat mudah untuk terdepresiasi lebih jauh.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Survei Prudential: 68 Persen Warga RI Pertimbangkan Proteksi dari Risiko Kesehatan

Survei Prudential: 68 Persen Warga RI Pertimbangkan Proteksi dari Risiko Kesehatan

Earn Smart
7 Contoh Kebijakan Fiskal di Indonesia, dari Subsidi hingga Pajak

7 Contoh Kebijakan Fiskal di Indonesia, dari Subsidi hingga Pajak

Whats New
'Regulatory Sandbox' Jadi Ruang untuk Perkembangan Industri Kripto

"Regulatory Sandbox" Jadi Ruang untuk Perkembangan Industri Kripto

Whats New
IHSG Melemah 0,83 Persen dalam Sepekan, Kapitalisasi Pasar Susut

IHSG Melemah 0,83 Persen dalam Sepekan, Kapitalisasi Pasar Susut

Whats New
Nasabah Bank DKI Bisa Tarik Tunai Tanpa Kartu di Seluruh ATM BRI

Nasabah Bank DKI Bisa Tarik Tunai Tanpa Kartu di Seluruh ATM BRI

Whats New
Genjot Layanan Kesehatan, Grup Siloam Tingkatkan Digitalisasi

Genjot Layanan Kesehatan, Grup Siloam Tingkatkan Digitalisasi

Whats New
Pelita Air Siapkan 273.000 Kursi Selama Periode Angkutan Lebaran 2024

Pelita Air Siapkan 273.000 Kursi Selama Periode Angkutan Lebaran 2024

Whats New
Puji Gebrakan Mentan Amran, Perpadi: Penambahan Alokasi Pupuk Prestasi Luar Biasa

Puji Gebrakan Mentan Amran, Perpadi: Penambahan Alokasi Pupuk Prestasi Luar Biasa

Whats New
Pengertian Kebijakan Fiskal, Instrumen, Fungsi, Tujuan, dan Contohnya

Pengertian Kebijakan Fiskal, Instrumen, Fungsi, Tujuan, dan Contohnya

Whats New
Ekspor CPO Naik 14,63 Persen pada Januari 2024, Tertinggi ke Uni Eropa

Ekspor CPO Naik 14,63 Persen pada Januari 2024, Tertinggi ke Uni Eropa

Whats New
Tebar Sukacita di Bulan Ramadhan, Sido Muncul Beri Santunan untuk 1.000 Anak Yatim di Jakarta

Tebar Sukacita di Bulan Ramadhan, Sido Muncul Beri Santunan untuk 1.000 Anak Yatim di Jakarta

BrandzView
Chandra Asri Bukukan Pendapatan Bersih 2,15 Miliar Dollar AS pada 2023

Chandra Asri Bukukan Pendapatan Bersih 2,15 Miliar Dollar AS pada 2023

Whats New
Tinjau Panen Raya, Mentan Pastikan Pemerintah Kawal Stok Pangan Nasional

Tinjau Panen Raya, Mentan Pastikan Pemerintah Kawal Stok Pangan Nasional

Whats New
Kenaikan Tarif Dinilai Jadi Pemicu Setoran Cukai Rokok Lesu

Kenaikan Tarif Dinilai Jadi Pemicu Setoran Cukai Rokok Lesu

Whats New
Puasa Itu Berhemat atau Boros?

Puasa Itu Berhemat atau Boros?

Spend Smart
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com