Ada pun bantuan Kementerian Pertanian ditujukan bagi 33 kepala keluarga (KK) yang tergolong keluarga pra-sejahtera di Desa Sukogidri, Kecamatan Ledok Ombo, Kabupaten Jember.
Mekanisasi pertanian
Amran juga meninjau langsung Optimalisasi Pemanfaatan Alsintan (OPA) yang telah digelontorkan oleh pemerintah berupa alat mesin pertanian di Desa Mayang, Kecamatan Mayang, Kabupaten Jember.
Mobilisasi alat mesin pertanian (alsintan) guna menunjang percepatan tanam di Kabupaten Jember dioptimalkan dengan baik.
Total bantuan alsintan yang diterima di Kabupaten Jember sebanyak 626 traktor roda 2 (TR2), 2 traktor roda 4 (TR4), 42 combine harvester kecil (CHK), 79 combine harvester sedang (CHS), 10 combine harvester besar (CHB), dan 217 pompa air (PA).
Dengan memanfaatkan alsintan, kata Amran, Indeks Pertanaman (IP) meningkat signifikan. Sebab, sejak pengolahan hingga panen waktunya lebih singkat, seperti yang dilaksanakan di Kabupaten Jember.
"Alsintan juga mendorong generasi muda terjun ke sektor pertanian. Dan dapat dipastikan melalui OPA kegiatan pertanian akan lebih mudah, murah, dan hemat biaya," ujarnya.
Nasib petani Jember
Bupati Jember, Faida, mengatakan 800.000 dari 2,2 juta warga Kabupaten Jember merupakan rumah tangga miskin.
Sebagian besar masyarakat Jember menggantungkan hidupnya dari pertanian. Rerata lahan yang dimiliki petani Jember hanya 0,3 hektar.
Bahkan, sebagian petani tak memiliki lahan dan memilih menjadi buruh tani.
"Jember memiliki dua komoditas andalan yaitu tembakau dan kopi. Tembakau Jember yang diolah menjadi cerutu sudah diekspor ke luar negeri. Begitu juga dengan kopi," katanya.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.