Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Berita Populer EKonomi: Polemik THR ASN dan Peresmian Bandara Kertajati

Kompas.com - 25/05/2018, 07:00 WIB
Bambang P. Jatmiko

Editor

JAKARTA, KOMPAS.com - Pemerinatah memberikan tunjangan hari raya (THR) untuk Aparatur Sipil negara pada tahun ini. Akan tetapi, langkah tersebut dikritis oleh politisi Partai Gerindra Fadli Zon.

Terkait dengan hal itu, Menteri Leuangan Sri Mulyani Indrawati berkomentar. Menurutnya, kebijakan THR juga tak lepas dari persetujuan DPR. Berita soal polemik THR menjadi berita terpopuler di kanal EKonomi sepanjang hari kemarin, Kamis (25/5/2018).

Selain soal THR, berita populer kemarin terkait dengan diresmikannya Bandara Internasional Jawa Barat di Majalengka. Peresmian ditandai dengan mendaratnya pesawat kepresidenan di bandara tersebut.

Berikut berita-berita terpopuler di kanal Ekonomi sepanjang hari kemarin:

1. THR Disebut Fadli Zon Bermotif Politik, Ini Kata Sri Mulyani

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati heran ketika Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 19 Tahun 2018 tentang Pemberian THR Tahun Anggaran 2018 kepada Pegawai Negeri Sipil (PNS), Prajurit TNI, anggota Polri, Pejabat Negara, Penerima Pensiun, dan Penerima Tunjangan dinilai bermotif politik.

"Loh, beliau kan anggota DPR. Wakil Ketua DPR, Undang-Undang APBN sudah ditulis dari dulu," kata Sri Mulyani saat ditemui di gedung DPR, Jakarta Pusat, Kamis siang.

2. Pesawat Kepresidenan Mendarat, Bandara Kertajati Resmi Beroperasi

Pesawat kepresidenan yang ditumpangi Presiden Joko Widodo mendarat di Bandara Internasional Jawa Barat ( BIJB) di Kertajati, Majalengka, Kamis (24/5/2018) pagi. Pendaratan pesawat tersebut menandai telah resminya BIJB beroperasi.

"Alhamdulliah sudah kita saksikan pendaratan resmi yang pertama pesawat turun di Bandara Internasional Kertajati setelah kemarin ada percobaan-percobaan yang dilakukan," ujar Jokowi dalam sambutannya.

3. Sri Mulyani Menanti Gebrakan Perry Warjiyo Kuatkan Rupiah

Menteri Keuangan Sri Mulyani berharap Perry Warjiyo yang baru dilantik sebagai Gubernur Bank Indonesia segera melakukan langkah-langkah menguatkan rupiah. BI, kata dia, harus segera mengatasi gejolak nilai tukar rupiah terhadap dollar AS yang kini mencapai Rp 14.200.

"Kita berharap Gubernur yang baru bisa lebih memberikan kontribusi pada stabilitas ekonomi nasional dan sistem keuangan. Kita tunggu gebrakan yang akan dilakukan," ujar Sri di gedung Mahkamah Agung, Jakarta, Kamis (24/5/2018).

4. Dua Maskapai Ini Akan Terbang Perdana di Bandara Kertajati

Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) di Kertajati, Majalengka, Jawa Barat mulai beroperasi, Kamis. Manager Humas Airnav Indonesia, Yohanes Sirait mengatakan, pengoperasian bandara seluas 1.800 hektar itu ditandai dengan penerbangan perdana oleh dua maskapai.

“Buat besok itu inaugural flight, ada Batik (air) sama Gauda yang melayani,” ujar Yohanes saat dihubungi Kompas.com, Rabu (23/5/2018).

5. Jokowi Minta Bandara Kertajati dan Pelabuhan Patimban Terintegrasi

Presiden Joko Widodo menginginkan Bandara Internasional Jawa Barat (BJIB) di Kertajati, Majalengka bisa terintegrasi dengan Pelabuhan Patimban di Subang. Hal tersebut diungkapkan Jokowi usai melakukan pendaratan perdana di Bandara Kertajati, Kamis (24/5/2018).

Jokowi menjelaskan, dengan terintegrasinya Bandara Kertajati dan Pelabuhan Patimban, hal itu akan meningkatkan minat investor berinvestasi di Indonesia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

IHSG dan Rupiah Berakhir di Zona Hijau

IHSG dan Rupiah Berakhir di Zona Hijau

Whats New
Luhut Ungkap Tugas dari Jokowi Jadi Koordinator Investasi Apple di IKN

Luhut Ungkap Tugas dari Jokowi Jadi Koordinator Investasi Apple di IKN

Whats New
Bandara Sam Ratulangi Ditutup Sementara akibat Erupsi Gunung Ruang, 33 Penerbangan Terdampak

Bandara Sam Ratulangi Ditutup Sementara akibat Erupsi Gunung Ruang, 33 Penerbangan Terdampak

Whats New
Akankah Relaksasi HET Beras Premium Tetap Diperpanjang?

Akankah Relaksasi HET Beras Premium Tetap Diperpanjang?

Whats New
Proyek Perluasan Stasiun Tanah Abang Mulai Dibangun Mei 2024

Proyek Perluasan Stasiun Tanah Abang Mulai Dibangun Mei 2024

Whats New
Freeport Setor Rp 3,35 Triliun ke Pemda di Papua, Indef Sarankan Ini

Freeport Setor Rp 3,35 Triliun ke Pemda di Papua, Indef Sarankan Ini

Whats New
Obligasi atau Emas, Pilih Mana?

Obligasi atau Emas, Pilih Mana?

Work Smart
Tiru India dan Thailand, Pemerintah Bakal Beri Insentif ke Apple jika Bangun Pabrik di RI

Tiru India dan Thailand, Pemerintah Bakal Beri Insentif ke Apple jika Bangun Pabrik di RI

Whats New
KB Bank Sukses Pertahankan Peringkat Nasional dari Fitch Ratings di Level AAA dengan Outlook Stabil

KB Bank Sukses Pertahankan Peringkat Nasional dari Fitch Ratings di Level AAA dengan Outlook Stabil

BrandzView
Harga Acuan Penjualan Gula Naik Jadi Rp 17.500 Per Kilogram

Harga Acuan Penjualan Gula Naik Jadi Rp 17.500 Per Kilogram

Whats New
Pertama di Asia, Hong Kong Setujui ETF Bitcoin

Pertama di Asia, Hong Kong Setujui ETF Bitcoin

Whats New
Sebanyak 109.105 Kendaraan Melintasi Tol Solo-Yogyakarta Saat Mudik Lebaran 2024

Sebanyak 109.105 Kendaraan Melintasi Tol Solo-Yogyakarta Saat Mudik Lebaran 2024

Whats New
HUT Ke-63, Bank DKI Sebut Bakal Terus Dukung Pembangunan Jakarta

HUT Ke-63, Bank DKI Sebut Bakal Terus Dukung Pembangunan Jakarta

Whats New
Daftar 17 Entitas Investasi Ilegal Baru yang Diblokir Satgas Pasti

Daftar 17 Entitas Investasi Ilegal Baru yang Diblokir Satgas Pasti

Whats New
BI Banten Distribusikan Uang Layak Edar Rp 3,88 Triliun Selama Ramadhan 2024, Pecahan Rp 2.000 Paling Diminati

BI Banten Distribusikan Uang Layak Edar Rp 3,88 Triliun Selama Ramadhan 2024, Pecahan Rp 2.000 Paling Diminati

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com