Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Laris Manis Kereta Sleeper

Kompas.com - 13/06/2018, 08:17 WIB
Ambaranie Nadia Kemala Movanita ,
Bambang P. Jatmiko

Tim Redaksi

Endah (36), salah satu penumpang, mengaku sengaja menggunakan kereta sleeper untuk mudik karena penasaran ingin mencoba. Ia melihat di media sosial banyak yang memposting soal kereta tersebut. Ia pernah mencoba naik kereta Taksaka kelas prioritas.

Namun, kereta sleeper terlihat jauh lebih mewah. Penempatan kursi layaknya kelas bisnis pesawat terbang. Menurut dia, perjalanan akan lebih menyenangkan jika penumpang bisa beristirahat dengan nyaman di kereta. Apalagi waktu tempuh ke kampung halaman menggunakan kereta lebih lama dibandingkan naik pesawat.

"Walaupun lebih lama tapi, ya, nyantai saja. Fasilitas kayak begini kan enak untuk perjalanan jauh," kata dia.

Menurut Endah, harga Rp 900.000 untuk harga promo tidak terlalu mahal karena sepadan dengan fasilitas yang didapatkan. Namun, jika harganya lebih tinggi, menurut dia harganya akan terlalu mahal.

Sementara itu, Syahweri (39), mengaku puas mengajak enam anggotankeluarganya mudik dengan kereta tersebut. Apalagi, tempat duduknya yang bisa direbahkan dirasa sangat nyaman.

"Bagus ya (keretanya), agak kaget juga," kata Syahweri.

Syahweri mengaku selama ini ia mudik menggunakan moda transportasi udara. Untuk kembali ke Jakarta, Syahweri dan keluarga juga akan kembali menggunakan kereta sleeper.

Kenyamanan kereta sleeper juga dirasakan Aditya (22), warga Gambir. Menurut dia, fasilitas yang tersedia cukup bagus dan nyaman mengingat perjalanan yang ditempuh bisa mencapai belasan jam.

Kereta sleeper, kata dia, salah satu inovasi terbaik dari PT KAI karena tidak membuat pemudik kelelahan.

"Fasilitasnya bagus sekali, hampir mirip seperti fasilitas pesawat. Ini baru pertama kali ada di Indonesia," kata Aditya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com