Pak, emang nya saham lagi jelek ya? Soalnya 1 minggu terakhir kok sharing-nya soal cryptocurrency dan crowdfunding?
Apa udah kapok di saham?
Well....saya sudah mengenal dunia pasar modal selama 14 tahun lamanya. Menurut saya, harga saham yang naik dan turun itu sudah biasa.
Ketika harga saham sedang turun dan ternyata besoknya turun lebih dalam lagi, itu sama bikin kesalnya dengan harga saham naik dan ternyata besoknya malah makin naik lagi.
Kenapa bisa bikin kesal ??
Ketika harga saham sedang turun dan ternyata besoknya turun lebih dalam lagi, biasanya menimbulkan efek penyesalan karena terlanjur beli saham yang harganya turun dan merugi.
Begitu juga sebaliknya, ketika harga saham naik dan ternyata besoknya malah makin naik lagi, juga akan menimbulkan efek penyesalan karena tidak segera membeli saham yang menguntungkan tersebut pada hari sebelumnya.
Menurut saya pribadi, orang yang paling gila dan bodoh dalam hidupnya adalah orang yang mengharapkan bisa mengambil keputusan yang selalu presisi (sempurna), termasuk ketika mengambil keputusan jual dan beli di pasar modal
Tentunya semua orang sepakat bahwa tidak ada manusia yang sempurna. Tapi kok ada aja ya, orang yang berjuang menjadi manusia sempurna ??
Jadi maaf saja ya, kalau saya harus katakan bahwa orang yang paling gila dan bodoh adalah orang yang selalu mengharapkan kesempurnaan dalam setiap pengambilan keputusannya.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.