Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

MAA Bakal Tambah 100 Gerai Hingga Akhir 2018

Kompas.com - 05/07/2018, 14:48 WIB
Ridwan Aji Pitoko,
Kurniasih Budi

Tim Redaksi

JAKARTA,  KOMPAS.com - Corporate Secretary PT MAP Aktif Adiperkasa Tbk (MAA) Ratih D Gianda menyebut bakal menambah 100 gerai hingga akhir 2018 nanti.

Sebanyak kurang lebih 50 gerai telah diresmikan MAA selama semester pertama tahun ini.

"Targetnya tahun ini pasti kami akan banyak tambah gerai ya. Mungkin saya enggak bisa breakdown tepatnya, tapi kisarannya sekitar 100 gerai," kata Ratih di Bursa Efek Indonesia, Kamis (5/7/2018).

Pertambahan gerai perusahaan ritel dengan kode saham MAPA tersebut merupakan kombinasi antara gerai dengan konsep store dengan banyak varian produk olahraga hingga store dengan satu brand saja.

Baca juga: Tutup Sejumlah Gerai Ritel, Kinerja Mitra Adiperkasa Justru Melonjak

"Ini mix ya nantinya karena kita ada konsep store juga dan kita ada mono brand, seperti yang tadi saya sebutkan Sketchers, Clarks, Planet Sport, dan lainnya," kata Ratih.

Adapun jumlah gerai dengan konsep store dan konsep brand individual disebut Ratih akan seimbang satu sama lain.

Namun demikian, Ratih enggan membeberkan berapa biaya penambahan 100 gerai MAA tersebut.

"Untuk biaya mungkin bervariasi karena kalau store itu kan tergantung size-nya, konsepnya apa, dan juga desainnya berbeda," ujar dia.

Baca juga: Rasionalisasi Karyawan Alasan MAP Tutup Gerai New Look

Sementara itu, Ratih menjelaskan bahwa sampai saat ini MAA telah memiliki 963 gerai yang tersebar di 71 kota di Indonesia.

Dengan begitu, diproyeksikan MAA bakal memiliki 1.063 gerai pada akhir 2018 nanti.

"Mayoritas ada di Pulau Jawa karena kalau dari sales bisa mencapai sekitar 70 persen," ujarnya.


Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com