Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pencabutan Potongan Tarif Impor ke AS Bakal Ganggu Neraca Perdagangan

Kompas.com - 08/07/2018, 21:37 WIB
Kontributor Amerika Serikat, Andri Donnal Putera,
Kurniasih Budi

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Kementerian Perdagangan mengungkapkan pencabutan pemotongan bea masuk impor oleh Amerika Serikat (AS) untuk Indonesia berpotensi mengganggu neraca perdagangan Tanah Air.

Hal itu jadi bahasan serius di kala pemerintah tengah mendorong neraca perdagangan untuk bisa kembali surplus tahun ini.

"Ya jelas akan berdampak ke kita. Produk kita juga jadi kurang kompetitif," kata Direktur Jenderal Perdagangan Luar Negeri Kemendag Oke Nurwan usai rapat di kantor Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian, Minggu (8/7/2018) malam.

Oke menjelaskan, hal tersebut akan dibawa untuk dibahas bersama Presiden Joko Widodo dan menteri-menteri terkait dalam sidang kabinet di Istana Bogor, Senin (9/7/2018) esok.

Baca juga: Trump Mulai Beri Peringatan untuk Perang Dagang dengan Indonesia

Kemendag telah memiliki kajian seberapa besar dampak jika Indonesia tidak lagi menerima manfaat pemotongan bea masuk impor dari AS.

"Baru akan dibahas, saya belum bisa ngomong," ujar Oke.

Manfaat potongan bea masuk impor ada dalam kebijakan perdagangan AS yang dinamakan Generalized System of Preference (GSP).

Saat ini, AS sedang meninjau Indonesia apakah masih layak sebagai penerima GSP.

"Angkanya jelas, yang kena (manfaat kebijakan) GSP itu 10 persen dari (total) produk (ekspor) kita (ke AS)," ujar Oke.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


28th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com