Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Selama 3 Hari, AP I Berangkatkan 13.118 Calon Jemaah Haji

Kompas.com - 22/07/2018, 14:12 WIB
Akhdi Martin Pratama,
Kurniasih Budi

Tim Redaksi

JAKARTA,  KOMPAS.com - PT Angkasa Pura I (Persero) memberangkatkan 13.118 calon jemaah haji melalui 6 bandara yang dikelolanya pada Angkutan Haji 2018 periode 17-20 Juli 2018.

Keenam embarkasi haji tersebut, yaitu Bandara Juanda Surabaya, Bandara Internasional Sultan Hasanuddin Makassar, Bandara Sultan Aji Muhammad Sulaiman Sepinggan Balikpapan, Bandara Adi Soemarmo Surakarta, Bandara Lombok Praya, dan Bandara Syamsudin Noor Banjarmasin.

"Selama periode 17-20 Juli, 6 bandara yang menjadi embarkasi haji yang kami kelola telah melayani sebanyak 13.118 calon jemaah haji melalui 32 kloter," ujar Direktur Utama Angkasa Pura I, Faik Fahmi dalam keterangan tertulisnya, Minggu (22/7/2018).

Faik menambahkan, Bandara Juanda Surabaya tercatat menjadi yang terbanyak memberangkatkan jemaah dengan total 4.958 calon jemaah haji dengan 11 kloter disusul oleh Bandara Adi Soemarmo Surakarta dengan 4.653 calon jemaah haji dengan 13 kloter.

Baca juga: Dirjen Perhubungan Udara Gelar Rampcheck Pesawat Jamaah Haji

Selanjutnya, Bandara Sultan Hasanuddin Makassar pada periode yang sama telah memberangkatkan sebanyak 2.270 calon jemaah haji melalui 5 kloter keberangkatan.

Sementara, Bandara Internasional Lombok memberangkatkan sebanyak 909 calon jemaah haji melalui 2 kloter dan Bandara Syamsudin Noor memberangkatan sebanyak 328 calon jemaah haji melalui 1 kloter keberangkatan.

Adapun Bandara SAMS Sepinggan Balikpapan baru akan memberangkatkan calon jemaah haji pada 27 Juli-13 Agustus 2018.

Kuota haji

Tahun ini, kuota haji nasional yaitu sebanyak 221.000 orang dengan rincian 204.000 kuota haji reguler dan 17.000 haji khusus.

Pemberangkatan dibagi ke dalam dua gelombang, yaitu gelombang I pada 17 - 29 Juli 2018 dan gelombang II pada 30 Juli - 15 Agustus 2018.

"Secara keseluruhan hingga hari ketiga pelaksanaan Angkutan Haji 2018 di bandara yang kami kelola berjalan dengan lancar. Kami akan terus berkordinasi dengan stakeholders terkait serta menjaga kualitas pelayanan dan operasional kami demi mendukung kelancaran calon jemaah haji menuju Tanah Suci," kata Faik.

Adapun rincian keberangkatan total calon jemaah haji dari 6 bandara embarkasi haji yang dikelola Angkasa Pura I sebagai berikut:

1. Bandara Juanda Surabaya akan memberangkatkan 36.674 calon jemaah haji melalui 83 kloter

2. Bandara Adi Soemarmo akan memberangkatkan 34.112 calon jemaah haji melalui 95 kloter,

3. Bandara Sultan Hasanuddin Makassar akan memberangkatkan 15.899 calon jemaah haji melalui 35 kloter

Jamaah haji Kloter 10 Solo duduk dan tidur di depan hotel selama 10 jam sambil menunggu bis yang akan membawa mereka ke Mekkah.Hafidz Jamaah haji Kloter 10 Solo duduk dan tidur di depan hotel selama 10 jam sambil menunggu bis yang akan membawa mereka ke Mekkah.

4. Bandara SAMS Sepinggan Balikpapan akan memberangkatkan 5.973 calon jemaah haji melalui 13 kloter

5. Bandara Syamsudin Noor akan memberangkatkan 5.448 calon jemaah haji melalui 17 kloter

6. Bandara Internasional Lombok akan memberangkatkan 4.476 calon jemaah haji melalui 11 kloter.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ada Gejolak Global, Erick Thohir Telepon Direksi BUMN, Minta Susun Strategi

Ada Gejolak Global, Erick Thohir Telepon Direksi BUMN, Minta Susun Strategi

Whats New
Inflasi Medis Kerek Harga Premi Asuransi Kesehatan hingga 20 Persen

Inflasi Medis Kerek Harga Premi Asuransi Kesehatan hingga 20 Persen

Whats New
Pemerintah Perlu Tinjau Ulang Anggaran Belanja di Tengah Konflik Iran-Israel

Pemerintah Perlu Tinjau Ulang Anggaran Belanja di Tengah Konflik Iran-Israel

Whats New
Ekspor Batik Aromaterapi Tingkatkan Kesejahteraan Perajin Perempuan Madura

Ekspor Batik Aromaterapi Tingkatkan Kesejahteraan Perajin Perempuan Madura

Whats New
Hadiri Halalbihalal Kementan, Mentan Amran: Kami Cinta Pertanian Indonesia

Hadiri Halalbihalal Kementan, Mentan Amran: Kami Cinta Pertanian Indonesia

Whats New
Pasar Modal adalah Apa? Ini Pengertian, Fungsi, dan Jenisnya

Pasar Modal adalah Apa? Ini Pengertian, Fungsi, dan Jenisnya

Work Smart
Syarat Gadai BPKB Motor di Pegadaian Beserta Prosedurnya, Bisa Online

Syarat Gadai BPKB Motor di Pegadaian Beserta Prosedurnya, Bisa Online

Earn Smart
Erick Thohir Safari ke Qatar, Cari Investor Potensial untuk BSI

Erick Thohir Safari ke Qatar, Cari Investor Potensial untuk BSI

Whats New
Langkah Bijak Menghadapi Halving Bitcoin

Langkah Bijak Menghadapi Halving Bitcoin

Earn Smart
Cara Meminjam Dana KUR Pegadaian, Syarat, dan Bunganya

Cara Meminjam Dana KUR Pegadaian, Syarat, dan Bunganya

Earn Smart
Ada Konflik Iran-Israel, Penjualan Asuransi Bisa Terganggu

Ada Konflik Iran-Israel, Penjualan Asuransi Bisa Terganggu

Whats New
Masih Dibuka, Simak Syarat dan Cara Daftar Kartu Prakerja Gelombang 66

Masih Dibuka, Simak Syarat dan Cara Daftar Kartu Prakerja Gelombang 66

Work Smart
Tingkatkan Daya Saing, Kementan Lepas Ekspor Komoditas Perkebunan ke Pasar Asia dan Eropa

Tingkatkan Daya Saing, Kementan Lepas Ekspor Komoditas Perkebunan ke Pasar Asia dan Eropa

Whats New
IHSG Turun 2,74 Persen dalam Sepekan, Kapitalisasi Pasar Saham Rp 11.718 Triliun

IHSG Turun 2,74 Persen dalam Sepekan, Kapitalisasi Pasar Saham Rp 11.718 Triliun

Whats New
Pelita Air Catat Ketepatan Waktu Terbang 95 Persen pada Periode Libur Lebaran

Pelita Air Catat Ketepatan Waktu Terbang 95 Persen pada Periode Libur Lebaran

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com