Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ada Terminal Khusus LCC di Soetta, Fasilitas Akan Dikurangi?

Kompas.com - 09/08/2018, 15:15 WIB
Kontributor Amerika Serikat, Andri Donnal Putera,
Bambang P. Jatmiko

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Angkasa Pura II (Persero) memastikan akan membuat terminal khusus untuk maskapai penerbangan berbiaya rendah atau Low Cost Carrier Terminal (LCCT) di Bandara Soekarno-Hatta.

Jika terminalnya dikhususkan bagi LCC, apakah akan ada pengurangan fasilitas dan sarana yang menyesuaikan dengan pasar LCC?

"Apakah segala macamnya diminimalisasi? Tidak. Coba lihat Terminal 4 Bandara Changi, bangunannya megah, karpetnya bagus, layanannya bagus, dan itu LCCT," kata Direktur Utama AP II Muhammad Awaluddin saat ditemui dalam diskusi di Menara BCA, Kamis (9/8/2018).

Awaluddin menjelaskan, ada beberapa model bandara atau terminal yang umum dikenal di dunia penerbangan. Dua di antaranya adalah LCCT dan Low Cost Terminal (LCT), di mana LCCT merupakan terminal yang diperuntukkan bagi maskapai berbiaya rendah sedangkan LCT adalah terminal yang low cost, sehingga fasilitas berikut sarana dan prasarananya lebih ringkas ketimbang terminal pada umumnya.

Dia mencontohkan model LCT dengan mengacu pada Bandara Internasional Kansai di Jepang. Menurut Awaluddin, fasilitas di dalam bandara tersebut masuk dalam kategori sederhana dan hanya diadakan untuk memenuhi fasilitas dasar sebagai bagian dari layanan terhadap penumpang.

"Kansai Airport itu LCT, dibikin kayak gudang, infrastruktur minimalis," tutur Awaluddin.

Alih-alih mengurangi fasilitas, LCCT justru akan meningkatkan efisiensi dari sisi operasional serta layanan. LCCT didesain supaya pergerakan penumpang dan pesawat jadi lebih cepat, sehingga pengelola bandara dan maskapai tidak mengeluarkan cost yang tinggi karena lamanya proses penumpang dari tiba di bandara sampai berangkat.

"Salah satu prinsip LCCT itu mengutamakan self service," ujar Awaluddin.

AP II akan membuat Terminal 1 dan 2 di Bandara Soekarno-Hatta menjadi LCCT. Total anggaran yang dikeluarkan untuk membuat LCCT adalah Rp 3,7 triliun, dengan rincian Rp 1,9 triliun untuk Terminal 1 dan Rp 1,8 triliun untuk Terminal 2.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com