Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Walhi Desak Pemerintah Buat Road Map Kelapa Sawit untuk Biodiesel

Kompas.com - 09/08/2018, 21:06 WIB
Ridwan Aji Pitoko,
Bambang P. Jatmiko

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Wahana Lingkungan Hidup Indonesia (Walhi) mendorong pemerintah membuat peta jalan atau road map guna mencegah adanya pembukaan kebun baru terkait penerapan kebijakan bahan bakar biodiesel (B20).

Direktur Eksekutif Nasional Walhi Nur Hidayati menyampaikan, alih-alih membuka kebun baru, pemerintah disarankan memanfaatkan kebun kelapa sawit lama untuk memasok kebutuhan B20.

"Kalau pemerintah memang serius untuk menyerap kelapa sawit untuk kebutuhan dalam negeri atau untuk B20 maka harusnya memanfaatkan kebun yang sudah ada seperti di Riau, Kalimantan Tengah, Kalimantan Barat, dan Sumatera Selatan," kata Direktur Eksekutif Nasional Walhi Nur Hidayati, di Jakarta, Kamis (9/8/2018).

Dia pun menambahkan, penambahan kebun baru kelapa sawit akan sia-sia mengingat serapan produksi minyak kelapa sawit dari kebun lama masih minim jumlahnya.

Riset dari Koaksi Indonesia menunjukkan bahwa pada 2017 silam dari produksi 3,416 juta ton biodiesel, serapannya hanya 2,572 juta ton.

"Jangan ada lagi ekspansi, bertahap manfaatkan penyerapan di kebun dan pabrik yang sudah ada. Kalau bisa malah ada kebijakan domestic market obligation atau DMO kelapa sawit," imbuh Nur Hidayati.

Lebih lanjut dia menyampaikan bahwa tanpa adanya DMO tersebut, pabrik kelapa sawit tak diwajibkan memproduksi CPO untuk dijadikan biodiesel.

"Jadi perlu adanya kewajiban menyuplai pasar domestik buat para pabrik CPO dan enggak perlu penambahan luas lahan karena produktivitas yang ada masih sedikit," pungkas Nur Hidayati.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

IPB Kembangkan Padi 9G, Mentan Amran: Kami Akan Kembangkan

IPB Kembangkan Padi 9G, Mentan Amran: Kami Akan Kembangkan

Whats New
Konsorsium Hutama Karya Garap Proyek Trans Papua Senilai Rp 3,3 Triliun

Konsorsium Hutama Karya Garap Proyek Trans Papua Senilai Rp 3,3 Triliun

Whats New
Kementerian PUPR Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan S1, Ini Syaratnya

Kementerian PUPR Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan S1, Ini Syaratnya

Work Smart
Juwara, Komunitas Pemberdayaan Mitra Bukalapak yang Antarkan Warung Tradisional Raih Masa Depan Cerah

Juwara, Komunitas Pemberdayaan Mitra Bukalapak yang Antarkan Warung Tradisional Raih Masa Depan Cerah

BrandzView
Rupiah Melemah Tembus Rp 16.200 Per Dollar AS, Apa Dampaknya buat Kita?

Rupiah Melemah Tembus Rp 16.200 Per Dollar AS, Apa Dampaknya buat Kita?

Whats New
Dollar AS Tembus Rp 16.200, Kemenkeu Antisipasi Bengkaknya Bunga Utang

Dollar AS Tembus Rp 16.200, Kemenkeu Antisipasi Bengkaknya Bunga Utang

Whats New
Bawaslu Buka 18.557 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Prioritas Kebutuhannya

Bawaslu Buka 18.557 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Prioritas Kebutuhannya

Whats New
Ingin Produksi Padi Meningkat, Kementan Kerahkan 3.700 Unit Pompa Air di Jatim

Ingin Produksi Padi Meningkat, Kementan Kerahkan 3.700 Unit Pompa Air di Jatim

Whats New
Kemenhub Buka 18.017 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Rinciannya

Kemenhub Buka 18.017 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Rinciannya

Whats New
Melalui Pompanisasi, Mentan Amran Targetkan Petani di Lamongan Tanam Padi 3 Kali Setahun

Melalui Pompanisasi, Mentan Amran Targetkan Petani di Lamongan Tanam Padi 3 Kali Setahun

Whats New
Konflik Iran-Israel Bisa Picu Lonjakan Inflasi di Indonesia

Konflik Iran-Israel Bisa Picu Lonjakan Inflasi di Indonesia

Whats New
Kartu Prakerja Gelombang 66 Resmi Dibuka, Berikut Persyaratannya

Kartu Prakerja Gelombang 66 Resmi Dibuka, Berikut Persyaratannya

Whats New
Kemensos Buka 40.839 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Rinciannya

Kemensos Buka 40.839 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Rinciannya

Whats New
Pemudik Lebaran 2024 Capai 242 Juta Orang, Angka Kecelakaan Turun

Pemudik Lebaran 2024 Capai 242 Juta Orang, Angka Kecelakaan Turun

Whats New
Pasar Sekunder adalah Apa? Ini Pengertian dan Alur Transaksinya

Pasar Sekunder adalah Apa? Ini Pengertian dan Alur Transaksinya

Work Smart
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com