Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pameran ke Luar Negeri Lebih Efektif Bersamaan Ketimbang Pisah-pisah

Kompas.com - 15/08/2018, 07:31 WIB
Kontributor Amerika Serikat, Andri Donnal Putera,
Bambang P. Jatmiko

Tim Redaksi

NEW YORK, KOMPAS.com - Pameran ke luar negeri dinilai lebih efektif jika perwakilan kementerian atau lembaga yang hadir bersama-sama berada di satu tempat.

Gagasan ini yang kemudian diaplikasikan oleh Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf) saat mengikuti pameran internasional bernama New York Now di Manhattan, New York, dari tanggal 12-15 Agustus 2018.

"Dengan bergabungnya berbagai lembaga, kehadiran Indonesia lebih signifikan. Ketimbang masing-masing di satu area, gaungnya pun kecil," kata Deputi Pemasaran Bekraf Joshua Puji Mulia Simandjuntak kepada Kompas.com, Selasa (14/8/2018) waktu setempat.

Joshua menjelaskan, arahan agar berbagai kementerian/lembaga bisa bergabung saat pameran merupakan pesan langsung dari Presiden Joko Widodo. Dalam keikutsertaannya di New York Now, Bekraf berada di satu area bersama dengan perwakilan dari kementerian dan lembaga lain, yaitu Kementerian Luar Negeri, Bank Indonesia, serta BRI.

Masing-masing perwakilan mengirim pelaku ekonomi kreatif di sektor kriya untuk memamerkan produknya dan mencari calon pembeli atau buyer di New York Now.

Pelaku ekonomi kreatif yang dihadirkan sebelumnya telah melalui proses seleksi yang ketat sehingga bisa mewakili Indonesia untuk tampil bersanding dengan perwakilan dari negara-negara lain.

"Dari awal, kami sudah mulai berkolaborasi antara lembaga dan kementerian lain. Tahun 2016 pertama kali kami hadir di sini, booth itu masih terpisah. Ada Bekraf, ada kementerian lain. Tahun lalu, kami sudah mulai mengkoordinasikan booth jadi satu," tutur Joshua.

Ke depan, Bekraf menjanjikan cara menjalani pameran tetap akan seperti yang diarahkan oleh Presiden Jokowi. Dampaknya juga dinilai akan lebih baik ketimbang hanya menjalani pameran sendiri-sendiri.

"(Dengan) beberapa lembaga jadi satu, berarti kami menggabungkan semua resources kami selain juga booth-nya lebih baik, peserta lebih banyak, dan pilihan produk lebih bervariasi," ujar Joshua.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com