Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mandiri Sekuritas Bukukan Transaksi Saham Rp 156 Triliun

Kompas.com - 02/11/2018, 20:11 WIB
Mutia Fauzia,
Erlangga Djumena

Tim Redaksi

SEMINYAK, KOMPAS.com - Mandiri Sekuritas mencatatkan pangsa pasar sebesar 5,1 persen di Bursa Efek Indonesia setelah membukukan nilai total transaksi saham sebesar Rp 156 triliun hingga September 2018. Direktur Utama Mandiri Sekuritas Silvano Rumanir mengatakan, nilai total transaksi tersebut tumbuh sebesar 44 persen secara tahunan.

"Transaksi kita memang jauh lebih tinggi dianding tahun lalu," ujar dia ketika memberikan paparan kepada awak media di Seminyak, Jumat (2/11/2018).

Lebih lanjut Silvano menjelaskan, perusahaan membukukan rata-rata transaksi saham harian sebesar Rp 881 miliar. Adapun komposisi transaksi sebesar Rp 579 miliar dari nasabah institusi, angka tersebut tumbuh 23,7 persen jika dibandingkan dengan periode yang sama tahun sebelumnya.

Sementara untuk nasabah ritel sebesar Rp 302 miliar atau meningkat 16,6 persen dari periode yang sama tahun lalu.

Baca juga: Pasar Volatil, Masih Menarikkah Investasi Saham?

"Jadi komposisinya 60 persen dikontribusikan nasabah institusi sedangkan 40 persen nasabah ritel," sebut Silvano.

Sementara secara bisnis, Mandiri Sekuritas hingga kuartal III tahun 2018 mencatatkan pertumbuhan bisnis sebesar 36 persen. Menurut dia, pertumbuhan tersebut berasaldari inovasi layanan investment banking, peningkatan volume transaksi equity brokerage baik nasabah institusi maupun retail, juga ekspansi Mandiri Securities di Singapura.

Adapun dari bisnis investment banking, Mandiri Sekuritas telah menyelesaikan 30 mandat penerbitan obligasi dengan porsi Rp 13 triliun, serta lima mandat penjaminan emisi saham dengan nilai penjaminan Rp 2 triliun.

Dengan demikian, Mandiri Sekuritas telah memegang 15 persen pangsa pasar penjaminan penerbitan obligasi dan 7 persen pangsa pasar penjaminan penerbitan saham.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com