Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Debu, Kerikil dan Senyum di Tol Trans Jawa...

Kompas.com - 12/11/2018, 16:30 WIB
Yoga Sukmana,
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Tim Redaksi

SEMARANG, KOMPAS.com - Terik matahari Desa Timpik, Kecamatan Susukan, Semarang, Jawa Tengah tak menyurutkan senyum sumringah dari wajah Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Rini Soemarno.

Hampir 6 jam perjalanan dari Surabaya, tepatnya di Jembatan Kali Kenteng ruas Tol Salatiga-Kartasura, Rini menepi, menyalami beberapa pekerja dan memberikan suntikan semangat.

"Saya hanya ingin kasih ucapan selamat," ujar Rini.

Sejak Minggu (12/11/2018) sekitar pukup 06.00 WIB, Rini dan sejumlah direktur utama BUMN menjajal Tol Trans Jawa yang menghubungkan Surabaya hingga Merak, Banten.

Bertema Ekspedisi Tembus Tol Trans Jawa, perjalanan itu merekam setiap jengkal jalan yang sudah dinanti-nantikan lebih 20 tahun silam itu.

Ekspedisi itu di mulai dari Gerbang Tol Waru Gunung jalan tol Surabaya-Mojokerto dan akan finish di Kentor Telkom, Jakarta. Total jarak yang ditempuh mencapai 785 km.


Debu dan kerikil

Kompas.com yang turut serta dalam Ekspedisi Tembus Tol Trans Jawa merasakan betul kondisi per kilometer setiap tol yang dilalui.

Saat menjajal ruas Mojokerto-Jombang, kondisi jalan tol relatif baik, meski sedikit bergelombang. Namun beberapa puluh kilometer selanjutnya, kondisi jalan tak mulus.

Di ruas Kertosono-Ngawi misalnya, masih ada sejumlah titik jalan yang belum dibeton. Alat-alat barat besar seperti ekskavator dan truk pun masih banyak berada di sisi jalan.

Belum rampungnya proses pengerjaan proyek membuat jalan berdebu. Saat kendaraan ekspedisi melintas, debu beterbangan dan menerjang kaca mobil.

Sementara itu di bagian bawah, terdengar suara gemericik, yang jelas bukan gemericik hujan. Cuaca sepanjang perjalanan sangat cerah.

Setelah beberapa kilometer, gemericik itu kian terdengar. Rupanya kondisi jalan yang belum rampung punya andil besar.

Iring-iringan mobil ekspedisi membuat kerikik-kerikil di jalan tol Trans Jawa terlontar tak beraturan. Sialnya mobil yang ditumpangi Kompas.com ada di bagian tengah rombongan.

Kondisi pembangunan tempat istirahat di Tol Gempol-Pasuruan, Kabupaten Pasuruan, Rabu (6/6/2018). Tol tersebut merupakan bagian dari jalan Tol Trans Jawa dengan panjang 34,15 kilometer dan beroperasi secara fungsional pada Lebaran 2018.MAULANA MAHARDHIKA Kondisi pembangunan tempat istirahat di Tol Gempol-Pasuruan, Kabupaten Pasuruan, Rabu (6/6/2018). Tol tersebut merupakan bagian dari jalan Tol Trans Jawa dengan panjang 34,15 kilometer dan beroperasi secara fungsional pada Lebaran 2018.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com