Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Luncurkan Layanan Wifi Gratis, Garuda Indonesia Group Sasar Millenial

Kompas.com - 14/11/2018, 19:19 WIB
Putri Syifa Nurfadilah,
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Mulai tahun 2019 mendatang, Garuda Indonesia Group menghadirkan layanan sambungan internet nirkabel di dalam pesawat atau in-flight wifi gratis di seluruh penerbangan domestik Garuda Indonesia dan Citilink.

Direktur Utama Citilink Juliandra Nurtjahjo mengatakan, pemasangan in-flight wifi gratis ini adalah salah satu strategi untuk menggaet penumpang lebih banyak.

“Pasti itu tujuannya, karena kita memberikan new experience kepada penumpang dengan harapan penumpang Citilink makin lama makin naik, karena ini yang jadi pembeda,” ujar Juliandra.

Juliandra juga mengungkapkan, pasar yang menjadi target utamanya adalah kalangan millenial yang gemar bepergian.

“Wifi mungkin ada di penerbangan low cost carrier (LCC) lain tapi tidak free. Ini diferensiasinya sehingga jumlah penumpang makin naik. Target kita adalah penumpang millenial dan rekan-rekan media ini,” papar dia.

Hingga Oktober 2018, Citilink sudah mengangkut 12 juta lebih penumpang. Sementara, target Citilink hingga akhir tahun ini bisa menerbangkan 15 juta penumpang.

Perihal itu, Juliandra optimis untuk mencapai target.

“Target 15 juta, sampai Oktober sudah 12 juta lebih. Namun, kita optimis yang 15 juta bisa tercapai,” sebut dia.

Sementara itu, Direktur Layanan Garuda Indonesia Nicodemus P Lampe mengatakan, kalangan millenial adalah salah satu target utama adanya layanan in-fligt wifi gratis ini.

“Terakhir setelah kita evaluasi dan kita review, rasanya saat ini kebutuhan untuk wireless connectivity itu perlu,” imbuh Nico.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Dollar AS Tembus Rp 16.200, Kemenkeu Antisipasi Bengkaknya Bunga Utang

Dollar AS Tembus Rp 16.200, Kemenkeu Antisipasi Bengkaknya Bunga Utang

Whats New
Bawaslu Buka 18.557 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Prioritas Kebutuhannya

Bawaslu Buka 18.557 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Prioritas Kebutuhannya

Whats New
Ingin Produksi Padi Meningkat, Kementan Kerahkan 3.700 Unit Pompa Air di Jatim

Ingin Produksi Padi Meningkat, Kementan Kerahkan 3.700 Unit Pompa Air di Jatim

Whats New
Kemenhub Buka 18.017 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Rinciannya

Kemenhub Buka 18.017 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Rinciannya

Whats New
Melalui Pompanisasi, Mentan Amran Targetkan Petani di Lamongan Tanam Padi 3 Kali Setahun

Melalui Pompanisasi, Mentan Amran Targetkan Petani di Lamongan Tanam Padi 3 Kali Setahun

Whats New
Konflik Iran-Israel Bisa Picu Lonjakan Inflasi di Indonesia

Konflik Iran-Israel Bisa Picu Lonjakan Inflasi di Indonesia

Whats New
Kartu Prakerja Gelombang 66 Resmi Dibuka, Berikut Persyaratannya

Kartu Prakerja Gelombang 66 Resmi Dibuka, Berikut Persyaratannya

Whats New
Kemensos Buka 40.839 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Rinciannya

Kemensos Buka 40.839 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Rinciannya

Whats New
Pemudik Lebaran 2024 Capai 242 Juta Orang, Angka Kecelakaan Turun

Pemudik Lebaran 2024 Capai 242 Juta Orang, Angka Kecelakaan Turun

Whats New
Pasar Sekunder adalah Apa? Ini Pengertian dan Alur Transaksinya

Pasar Sekunder adalah Apa? Ini Pengertian dan Alur Transaksinya

Work Smart
Signifikansi 'Early Adopters' dan Upaya 'Crossing the Chasm' Koperasi Multi Pihak

Signifikansi "Early Adopters" dan Upaya "Crossing the Chasm" Koperasi Multi Pihak

Whats New
Rupiah Tertekan Dekati Rp 16.300 Per Dollar AS, BI Terus Intervensi Pasar

Rupiah Tertekan Dekati Rp 16.300 Per Dollar AS, BI Terus Intervensi Pasar

Whats New
Cara Gadai BPKB Motor di Pegadaian, Syarat, Bunga, dan Angsuran

Cara Gadai BPKB Motor di Pegadaian, Syarat, Bunga, dan Angsuran

Earn Smart
Harga Minyak Dunia Melonjak 3 Persen, Imbas Serangan Balasan Israel ke Iran

Harga Minyak Dunia Melonjak 3 Persen, Imbas Serangan Balasan Israel ke Iran

Whats New
Kembangkan Karier Pekerja, Bank Mandiri Raih Peringkat 1 Top Companies 2024 Versi LinkedIn

Kembangkan Karier Pekerja, Bank Mandiri Raih Peringkat 1 Top Companies 2024 Versi LinkedIn

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com