Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

AS Bakal Jadi Pecundang Perang Dagang?

Kompas.com - 29/11/2018, 13:53 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Penulis

Sumber CNBC

HONG KONG, KOMPAS.com — AS dipandang akan menyesali keputusannya terkait perang dagang dengan China. Hal ini diungkapkan seorang konglomerat properti Hong Kong yang memiliki ikatan kuat dengan AS.

Dikutip dari CNBC, Kamis (29/11/2018), Ronnie Chan, pimpinan Hang Ling Properties, mengungkapkan, kebijakan AS menerapkan perang dagang hanya memperhatikan jangka pendek dan pada akhirnya akan gagal. Perusahaan yang dipimpin Chan memiliki kawasan komersial dan hunian di Hong Kong, Shanghai, dan sejumlah kota lainnya di China.

Chan menyatakan, perang dagang akan mendorong China untuk berkembang dengan arah yang berkebalikan dengan kepentingan AS.

"Jika Anda bertanya pada saya siapa pecundang terbesar dalam perang dagang AS-China, saya katakan jawabannya adalah Amerika Serikat," jelas Chan.

Dalam pandangan Chan, perdagangan bukanlah faktor terbesar bagi AS. Sebaliknya, faktor terbesar yang menjadi alasan AS menabuh genderang perang dagang dengan China adalah kekhawatiran akut AS terkait perkembangan teknologi China yang bisa menjadi ancaman militer, termasuk perang siber.

Meski demikian, cara yang saat ini ditempuh AS untuk menghentikan itu ketimbang melalui kerja sama, seperti di bidang antariksa, superkomputer, dan transportasi sebenarnya akan memberikan dampak yang sebaliknya.

"Tekanan seperti itu akan mendorong China mengembangkan teknologi mereka lebih cepat," tutur Chan.

Dalam ranah ekonomi, Chan mengungkapkan, perang dagang juga mendorong China meningkatkan penggunaan mata uang yuan di tataran internasional. Chan menekankan bahwa yuan masih jauh dari kondisi yang dapat menantang supremasi global dollar AS.

Akan tetapi, yuan akan semakin digunakan terutama perihal perdagangan yang melibatkan China. Ini termasuk dengan negara-negara seperti Rusia dan Iran.

Menurut dia, surplus perdagangan membuat China tak perlu mengeluarkan banyak amunisi untuk merespons beragam tarif impor yang diterapkan AS. Meski akan mengalami sejumlah "luka," Chan memandang, ekonomi China dapat bertahan lantaran ukurannya yang sangat besar.

Pada akhirnya, imbuh Chan, AS tidak memiliki pilihan, kecuali bekerja sama dengan China. Ini tak hanya di pasar modal, namun juga di berbagai aspek lainnya.

Menurut dia, pun butuh krisis keuangan global berikutnya bagi AS untuk melihat bahwa dibutuhkan kerja sama dengan China.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber CNBC
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kemenhub Fasilitasi Pemulangan Jenazah ABK Indonesia yang Tenggelam di Perairan Jepang

Kemenhub Fasilitasi Pemulangan Jenazah ABK Indonesia yang Tenggelam di Perairan Jepang

Whats New
Apa Pengaruh Kebijakan The Fed terhadap Indonesia?

Apa Pengaruh Kebijakan The Fed terhadap Indonesia?

Whats New
Gandeng Telkom Indonesia, LKPP Resmi Rilis E-Katalog Versi 6

Gandeng Telkom Indonesia, LKPP Resmi Rilis E-Katalog Versi 6

Whats New
Ekonomi China Diprediksi Menguat pada Maret 2024, tetapi...

Ekonomi China Diprediksi Menguat pada Maret 2024, tetapi...

Whats New
Berbagi Saat Ramadhan, Mandiri Group Berikan Santunan untuk 57.000 Anak Yatim dan Duafa

Berbagi Saat Ramadhan, Mandiri Group Berikan Santunan untuk 57.000 Anak Yatim dan Duafa

Whats New
Tarif Promo LRT Jabodebek Diperpanjang Sampai Mei, DJKA Ungkap Alasannya

Tarif Promo LRT Jabodebek Diperpanjang Sampai Mei, DJKA Ungkap Alasannya

Whats New
Bisnis Pakaian Bekas Impor Marak Lagi, Mendag Zulhas Mau Selidiki

Bisnis Pakaian Bekas Impor Marak Lagi, Mendag Zulhas Mau Selidiki

Whats New
Cara Reaktivasi Penerima Bantuan Iuran BPJS Kesehatan

Cara Reaktivasi Penerima Bantuan Iuran BPJS Kesehatan

Work Smart
Kehabisan Tiket Kereta Api? Coba Fitur Ini

Kehabisan Tiket Kereta Api? Coba Fitur Ini

Whats New
Badan Bank Tanah Siapkan Lahan 1.873 Hektar untuk Reforma Agraria

Badan Bank Tanah Siapkan Lahan 1.873 Hektar untuk Reforma Agraria

Whats New
Dukung Pembangunan Nasional, Pelindo Terminal Petikemas Setor Rp 1,51 Triliun kepada Negara

Dukung Pembangunan Nasional, Pelindo Terminal Petikemas Setor Rp 1,51 Triliun kepada Negara

Whats New
Komersialisasi Gas di Indonesia Lebih Menantang Ketimbang Minyak, Ini Penjelasan SKK Migas

Komersialisasi Gas di Indonesia Lebih Menantang Ketimbang Minyak, Ini Penjelasan SKK Migas

Whats New
Mulai Mei 2024, Dana Perkebunan Sawit Rakyat Naik Jadi Rp 60 Juta Per Hektar

Mulai Mei 2024, Dana Perkebunan Sawit Rakyat Naik Jadi Rp 60 Juta Per Hektar

Whats New
KA Argo Bromo Anggrek Pakai Kereta Eksekutif New Generation per 29 Maret

KA Argo Bromo Anggrek Pakai Kereta Eksekutif New Generation per 29 Maret

Whats New
Mudik Lebaran 2024, Bocoran BPJT: Ada Diskon Tarif Tol Maksimal 20 Persen

Mudik Lebaran 2024, Bocoran BPJT: Ada Diskon Tarif Tol Maksimal 20 Persen

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com