Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ngobrol Bareng, Nelayan Ini Tak Tahu Susi Pudjiastuti adalah Menteri

Kompas.com - 30/11/2018, 13:35 WIB
Luthfia Ayu Azanella,
Bayu Galih

Tim Redaksi

Namun, dari semua keluguan yang ditunjukkan oleh Ati, ada satu hal positif yang bisa diambil, yakni kepeduliannya terhadap keberlangsungan populasi kepiting di lautan.

“Buat semua yang ke laut, yang nyuluh, kalau dapat yang bertelur enggak usah diambil. Nanti kan bukan untuk orang lain, buat anak cucu kita juga semua, kan. Biarkan yang sejenis bertelur tu dilepas saja, kasihan betul nengoknya. Biar dia lahiran dulu, nanti kan enak kita juga yang ambil,” kata Ati.

“Tapi dilepasnya nanti diantar ke tengah, kalau di tepi nanti mungkin orang lain yang ambil. Bukan cuma kita saja yang cari, banyak juga yang lain cari. Jadi dilepas di tengah,” lanjutnya.

Video ini juga diunggah oleh Susi melalui akun Twitter dan Instagram pribadinya, dan menuai banyak respons warganet.

Kebanyakan dari mereka memuji keluguan Ati yang tidak mengetahui sosok menteri fenomenal, Susi Pudjiastuti. Salah satunya akun Instagram @hendrik_christoph_tambunan.

“Wah menteri yang terkenal, kadang ada juga yang enggak kenal. Hebat Bu Susi, tetap berbesar hati walau tidak semua masyarakat kenal dengan Bu Susi,” tulisnya.

Pujian lain juga datang dari akun bernama @kadekmarsih.

“Semoga rejekinya lancar ya Ibu, amin. Ibu ini saking sibuknya mungkin sampai enggak sempat nonton tv dan sama pegang hp makannya enggak kenal Ibu Susi,” tulisnya sembari memberikan semangat kepada Ati.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com