Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Apple Kalah Sengketa, Sejumlah Seri iPhone Dilarang Dijual di China

Kompas.com - 11/12/2018, 07:04 WIB
Mutia Fauzia,
Erlangga Djumena

Tim Redaksi

Sumber CNBC

NEW YORK, KOMPAS.com — Pengadilan China telah memenangkan gugatan Qualcomm terhadap Apple. Berdasarkan pernyataan dari pihak Qualcomm, pengadilan telah melarang penjualan hampir seluruh seri iPhone di China.

Namun, dikutip dari CNBC, Apple membantah larangan tersebut dan mengatakan larangan hanya berlaku untuk iPhone dengan sistem operasi lama.

Setelah hasil pengadilan tersebut dipublikasikan, saham Apple melorot 2 persen pada perdagangan Senin (10/12/2018) waktu setempat, sementara saham Qualcomm justru menguat signifikan sebesar 3 persen.

"Upaya Qualcomm untuk melarang produk kami adalah langkah menyedihkan lain dari sebuah perusahaan yang praktik ilegalnya sedang diperiksa oleh pihak berwajib di seluruh dunia," ujar Apple dalam keterangan tertulisnya.

Baca juga: Nilai Pasar Tembus 1 Triliun Dollar AS, Amazon Gabung Apple di Klub Four Comma

"Seluruh model iPhone masih tersedia untuk konsumen kami di China. Qualcomm menggugat tiga paten yang belum pernah mereka dapatkan sebelumnya, termasuk satu paten yang telah invalid. Kami akan mengerahkan berbagai upaya hukum melalui pengadilan," ujar Apple lebih lanjut.

Apple menjelaskan, paten yang dimaksudkan hanyalah iOS 11, sistem operasi yang digunakan iPhone dan iPad yang diluncurkan pada tahun 2017. Sementara iPhone yang saat ini didistribusikan sudah menggunakan iOS 12, versi baru dari perangkat lunak yang diluncurkan pada September 2018 lalu.

Sebelumnya, Pengadilan Rakyat Menengah Fuzhou di China mengabulkan dua gugatan awal terhadap empat anak perusahaan Apple di China.

Gugatan tersebut berkaitan dengan dua hak paten yang dimiliki Qualcomm terkait sistem operasi yang memungkinkan pengguna untuk menyesuaikan dan mengubah format ukuran dari gambar serta tetap bisa menggunakan aplikasi sembari membuka navigasi melalui ponselnya.

Dalam sebuah pernyataan tertulis, Qualcomm mengatakan, pihaknya jarang menyelesaikan masalah melalui jalur hukum, tetapi langkah yang kali ini dilakukan sebagai upaya melindungi hak kekayaan intelektual yang mereka miliki.

"Apple terus mendapatkan keuntungan dari properti intelektual yang kami miliki. Sementara Apple menolak untuk membayar kompensasi kepada kami. Kemenangan pengadilan ini merupakan konfirmasi lebih lanjut dari kekuatan hak paten yang dimiliki Qualcomm," ujar penasihat hukum Qualcomm, Donald Rosenberg.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Sumber CNBC
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ketentuan Cuti Melahirkan ASN akan Diperbarui, Termasuk bagi ASN Pria

Ketentuan Cuti Melahirkan ASN akan Diperbarui, Termasuk bagi ASN Pria

Whats New
THR Lebaran 2024: Cara Menghitung, Kriteria Penerima, hingga Sanksi

THR Lebaran 2024: Cara Menghitung, Kriteria Penerima, hingga Sanksi

Work Smart
Memburu Penerimaan Negara Tanpa Menaikkan PPN

Memburu Penerimaan Negara Tanpa Menaikkan PPN

Whats New
Rincian Harga Emas Hari Ini di Pegadaian 19 Maret 2024

Rincian Harga Emas Hari Ini di Pegadaian 19 Maret 2024

Spend Smart
Info Pangan 19 Maret 2024: Beras Masih Mahal, Harga Telur Naik Tembus Rp 34.000

Info Pangan 19 Maret 2024: Beras Masih Mahal, Harga Telur Naik Tembus Rp 34.000

Whats New
Investor Menanti Kebijakan Suku Bunga The Fed, Harga Emas Dunia Naik

Investor Menanti Kebijakan Suku Bunga The Fed, Harga Emas Dunia Naik

Whats New
IHSG Bakal Bangkit? Simak Analisis dan Rekomendasi Sahamnya

IHSG Bakal Bangkit? Simak Analisis dan Rekomendasi Sahamnya

Whats New
Mendagri Minta Pemda Salurkan THR dan Gaji Ke-13 Tepat Waktu

Mendagri Minta Pemda Salurkan THR dan Gaji Ke-13 Tepat Waktu

Whats New
Menanti Kebijakan The Fed, Wall Street Hijau

Menanti Kebijakan The Fed, Wall Street Hijau

Whats New
Percepat Revisi PP 96/2021, Indonesia Incar Kempit 61 Persen Saham Freeport

Percepat Revisi PP 96/2021, Indonesia Incar Kempit 61 Persen Saham Freeport

Whats New
Manajemen: BCA Mobile dan myBCA Akan Berjalan Bersamaan dalam Jangka Waktu Panjang

Manajemen: BCA Mobile dan myBCA Akan Berjalan Bersamaan dalam Jangka Waktu Panjang

Whats New
Perbedaan Inflasi dan Deflasi serta Untung Ruginya bagi Ekonomi

Perbedaan Inflasi dan Deflasi serta Untung Ruginya bagi Ekonomi

Whats New
Ini 4 Perusahaan Terindikasi 'Fraud' Rp 2,5 Triliun yang Diungkap oleh Sri Mulyani

Ini 4 Perusahaan Terindikasi "Fraud" Rp 2,5 Triliun yang Diungkap oleh Sri Mulyani

Whats New
[POPULER MONEY] Polemik Kenaikan PPN 12 Persen | Sri Mulyani Laporkan Dugaan 'Fraud' 4 Debitor LPEI

[POPULER MONEY] Polemik Kenaikan PPN 12 Persen | Sri Mulyani Laporkan Dugaan "Fraud" 4 Debitor LPEI

Whats New
Bos Bulog: Harga Beras Akan Sulit Kembali ke Titik Semula Seperti Setahun Lalu...

Bos Bulog: Harga Beras Akan Sulit Kembali ke Titik Semula Seperti Setahun Lalu...

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com