Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bantu Pendidikan Anak Indonesia, Blue Bird Gandeng UNICEF

Kompas.com - 19/12/2018, 22:28 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Editor

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Blue Bird Tbk menyepakati kerja sama dengan United Nations Children's Fund (UNICEF). Kerja sama ini bertujuan untuk membantu peningkatan kesejahteraan anak-anak Indonesia.

Kerja sama kedua pihak memungkinkan para penumpang Bluebird berpartisipasi dalam memberikan donasi. Skema donasi dapat diberikan secara rutin atau sekali.

Bluebird juga akan memasang perangkat promosi di 10.000 armada taksinya dan video tentang pendidikan bagi anak-anak yang membutuhkan. Video akan dihadirkan di perangkat hiburan di 500 armada taksi Bluebird.

"Kami menghargai dan mendorong kontribusi baik oleh publik dan perusahaan agar setiap anak dapat memiliki kesempatan yang sama untuk bersekolah dan belajar berbagai pengetahuan serta keterampilan," kata Robert Gass, Deputi Perwakilan UNICEF di Indonesia dalam pernyataan resmi, Rabu (19/12/2018).

Baca juga: Blue Bird dan BTN Kerja Sama Pembiayaan Perumahan

Noni Purnomo, Presiden Direktur Blue Bird Group Holding mengatakan, inisiatif kerjasama Bluebird dengan UNICEF dalam mengajak masyarakat untuk turut berperan meningkatkan pendidikan anak Indonesia ini tidak terlepas dari komitmen perseroan untuk memberikan kontribusi positif kepada masyarakat.

"Bluebird percaya bahwa pendidikan merupakan dasar yang sangat penting untuk pembangunan bangsa. Di Bluebird perhatian terhadap pendidikan kami wujudkan dalam pemberian beasiswa kepada anak-anak pengemudi dan karyawan, inisiatif ini sudah berlangsung lebih dari 20 tahun," ungkap Noni.

Baca juga: Mastercard dan Blue Bird Beri Diskon untuk Pengguna Apikasi My Blue Bird

Kolaborasi dengan UNICEF, imbuh Noni, akan semakin membantu langkah perseroan dalam mendukung terciptanya generasi penerus berkualitas dan mampu bersaing untuk kemajuan Indonesia di masa depan.

Hingga saat ini Bluebird secara rutin memberikan bantuan beasiswa mulai dari tingkat D3 hingga sarjana kepada anak dari pengemudi dan karyawan Bluebird.

Dimulai pertama kali dari tahun 1998, saat ini pemberian beasiswa oleh Bluebird telah diberikan kepada sekitar 25.000 anak-anak pengemudi Bluebird.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com