Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Berita Populer: AS Marah Besar soal Freeport hingga Trump Ingin Pecat Gubernur The Fed

Kompas.com - 24/12/2018, 05:49 WIB
Erlangga Djumena

Penulis

1. Rhenald Kasali Sebut Saat Jokowi Mulai Eksekusi Beli Freeport, AS Marah Besar

Guru Besar Fakultan Ekonomi Bisnis Universitas Indonesia Rhenald Kasali menganggap pengambil alih sebagian besar saham PT Freeport Indonesia merupakan langkah berani yang diambil Presiden Joko Widodo.

Dia mengatakan, banyak pihak mengatakan bahwa Freeport memang sudah saatnya beralih ke tangan Indonesia karena kontraknya akan habis 2021. Namun, ia menilai pemimpin sebelumnya tak ada yang secara tegas bersikap untuk merebut Freeport untuk dikuasai Indonesia.

"Ide itu murah karena tak berisiko apa-apa, tetapi implementasi itu mahal karena yang menjalankan akan babak belur," ujar Rhenald dalam keterangan tertulis, Sabtu (22/12/2018).

Rhenald mengatakan, pihak yang berada di luar lingkaran pengambil kebijakan akan menilai merebut Freeport merupakan hal yang mudah. Namun, risiko yang diterima tak hanya dari dalam, tapi juga tekanan dari luar. Nyatanya, kata Rhenald, begitu Jokowi mulai mengeksekusi rencana mengambil sebagian besar saham PTFI, pusat pemerintahan terus digoyang.

Baca selengkapnya di sini

Baca juga: Bayar Freeport Pakai Global Bond Supaya Cadangan Devisa Tak Tergerus

2. Purwarupa Pesawat Kedua N219 Sukses Uji Terbang Perdana

Purwarupa pesawat kedua N219 melaksanakan flight test untuk pertama kalinya, Jumat (21/12/2018).

Uji terbang dilakukan oleh pilot perempuan, Captain Esther Gayatri Saleh selaku Chief Test Pilot PT Dirgantara Indonesia (DI). Dia didampingi oleh Captain Ervan Gustanto sebagai first officer (FO).

“(Uji terbang ini), jauh lebih baik dari sebelumnya. Ada improvement lebih besar di sini. Salah satunya flight control improvement”, ujar Esther dalam keterangan resmi, Jumat (21/12/2018).

Purwarupa pesawat kedua N219 ini take off dari Bandara Husein Sastranegara pukul 07.50 WIB dengan lama penerbangan sekitar 20 menit.

Baca selengkapnya di sini

Baca juga: Sejumlah Negara Afrika Tertarik Pesawat Buatan PT DI

3. Indonesia Resmi Kuasai 51 Persen, Saham Freeport McMoran Kian Turun

Harga saham Freeport McMoran per Jumat (21/12/2018) ditutup turun sebesar 0,19 poin atau 1,86 persen menjadi 10,05 dollar AS per lembar saham.

Sebagaimana dikutip dari Bloomberg, Sabtu (22/12/2018), harga saham Freeport dibuka 10,36 dollar AS per saham pada Jumat. Sementara pada penutupan hari sebelumnya sebesar 10,24 dollar AS.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com