Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jokowi Ingin Pembiayaan Infrastruktur 2018 Bisa dari Pasar Modal

Kompas.com - 28/12/2018, 22:34 WIB
Mutia Fauzia,
Erlangga Djumena

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Presiden Joko Widodo merasa cukup puas dengan kinerja Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) yang ditutup di zona hijau pada posisi 6.194,49 menguat 3,856 poin atau 0,06 persen di akhir perdagangan tahun 2018.

Menurut Jokowi, kinerja IHSG kali ini cukup baik di tengah kondisi perekonomian yang tengah dilanda ketidakpastian.

"IHSG kita berada pada angka 6.194 jadi menurut saya sebuah pencapaian yang bagus dan hijau. Yang penting hijau. Ditutup hijau," ujar Jokowi ketika memberikan paparan kepada awak media di Gedung BEI, Jumat (28/12/2018).

Jokowi berharap, pembangunan infrastuktur nantinya bisa didanai dari pasar modal. Sebab dengan pembiayaan dari pasar modal, pembangunan infrastuktur bisa lebih cepat.

Baca juga: Jokowi: Perjalanan Hijrah Ekonomi Indonesia Baru Dimulai

"Kita harapkan tentu saja nantinya pembangunan-pembangunan infstruktur yang 2019 akan banyak selesai seperti LRT, tol baik di Jawa maupun luar Jawa, nanti bisa di-back up atau didukung dari pasar modal. Sehingga menjadikan kecepatan pembangunan jadi lebih depat lagi, akselerasi itu yang kita butuhkan dari pasar modal," ujar Jokowi.

Sementara itu, dari segi perekonomian secara makro, mantan Gubernur DKI Jakarta ini optimistis pertumbuhan ekonomi bisa mencapai angka 5,2 persen. Begitu pula inflasi yang dipastikan bisa lebih rendah dari tahun lalu.

"Hanya angkanya di 3,0 berapa enggak tahu, yang pasti di bawah tahun lalu," ujar dia.

Dia juga menyatakan pemerintah akan terus memunculkan berbagai kebijakan untuk menyederhanakan proses investasi terutama di sektor riil yang berorientasi ekspor. Sebab hingga saat ini, Indonesia masih harus menghadapi defisit neraca perdagangan yang pada November tercatat 2,05 miliar dollar AS.

"Akan banyak nantinya kita munculkan sekali lagi kebijakan-kebijakan yang makin menyederhanakan dan juga kebijakan-kebijakan yang semakin memberikan kepastian kepada investasi, kepada sektor usaha, kepada sektor riil terutama yang berorientasi eskpor," ujar dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Harga Bahan Pokok Senin 29 April 2024, Harga Ikan Tongkol Naik

Harga Bahan Pokok Senin 29 April 2024, Harga Ikan Tongkol Naik

Whats New
Bagaimana Proyeksi IHSG Hari Ini? Simak Rekomendasi Sahamnya

Bagaimana Proyeksi IHSG Hari Ini? Simak Rekomendasi Sahamnya

Earn Smart
[POPULER MONEY] Kinerja Pegawai Bea Cukai 'Dirujak' Netizen | Gaji dan Tunjangan Pegawai Bea Cukai

[POPULER MONEY] Kinerja Pegawai Bea Cukai "Dirujak" Netizen | Gaji dan Tunjangan Pegawai Bea Cukai

Whats New
[POPULER MONEY] Kinerja Pegawai Bea Cukai 'Dirujak' Netizen | Gaji dan Tunjangan Pegawai Bea Cukai

[POPULER MONEY] Kinerja Pegawai Bea Cukai "Dirujak" Netizen | Gaji dan Tunjangan Pegawai Bea Cukai

Whats New
[POPULER MONEY] Kinerja Pegawai Bea Cukai 'Dirujak' Netizen | Gaji dan Tunjangan Pegawai Bea Cukai

[POPULER MONEY] Kinerja Pegawai Bea Cukai "Dirujak" Netizen | Gaji dan Tunjangan Pegawai Bea Cukai

Whats New
5 Kebiasaan yang Bisa Diterapkan agar Keuangan Sehat

5 Kebiasaan yang Bisa Diterapkan agar Keuangan Sehat

Spend Smart
Memahami Pajak Investasi Emas

Memahami Pajak Investasi Emas

Whats New
Harga Bawang Merah Mahal, Pemerintah Masifkan Gerakan Pangan Murah di Jakarta

Harga Bawang Merah Mahal, Pemerintah Masifkan Gerakan Pangan Murah di Jakarta

Whats New
Anggota DPR Minta OJK Tangani Aduan Layanan Paylater

Anggota DPR Minta OJK Tangani Aduan Layanan Paylater

Whats New
Kenaikan Suku Bunga BI Tidak Serta Merta Menahan Laju Pertumbuhan Ekonomi

Kenaikan Suku Bunga BI Tidak Serta Merta Menahan Laju Pertumbuhan Ekonomi

Whats New
Penerimaan Pajak Konsumsi Terkontraksi 16,1 Persen

Penerimaan Pajak Konsumsi Terkontraksi 16,1 Persen

Whats New
Catat, 7 Strategi Punya Rumah untuk Milenial dan Gen Z

Catat, 7 Strategi Punya Rumah untuk Milenial dan Gen Z

Earn Smart
Simak 8 Tips Menabung untuk Beli Rumah

Simak 8 Tips Menabung untuk Beli Rumah

Earn Smart
Melalui Transportasi Laut, Kemenhub Berupaya Wujudkan Konektivitas di Indonesia Timur

Melalui Transportasi Laut, Kemenhub Berupaya Wujudkan Konektivitas di Indonesia Timur

Whats New
Status 17 Bandara Internasional Dihapus, INACA Ungkap Sederet Manfaatnya untuk Penerbangan Nasional

Status 17 Bandara Internasional Dihapus, INACA Ungkap Sederet Manfaatnya untuk Penerbangan Nasional

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com