Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

10 Negara Paling Inovatif di Dunia

Kompas.com - 02/01/2019, 06:30 WIB
Mutia Fauzia,
Bambang P. Jatmiko

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.comKorea Selatan dan Swedia menjadi negara paling inovatif di 2018. Disadur dari Forum Ekonomi Dunia (WEF) yang mengutip Bloomberg Innovation Index, Samsung menjadi perusahaan yang mendorong Korea Selatan menduduki peringkat pertama dalam indeks yang disusun berdasarkan data dari Bank Dunia, IMF, dan PECD tersebut.

Raksasa elektronik tersebut merupakan perusahaan asal negeri ginseng yang paling bernilai serta telah menerima hak paten Amerika Serikat lebih banyak dari perusahaan lainnya, selain IBM.

Inovasi yang dibuat oleh Samsung pun membentuk rantai suplai di berbagai lini ekonomi Korea Selatan.

Sementara Swedia menduduki peringkat kedua lantaran saat ini menjadi pusat start-up di Eropa. Negara Skandinavia ini adalah rumah dari perusahaan-perusahaan teknologi terbesar di dunia dan bersaing dengan Sillicon Valley mengenai jumlah start-up unicorn (start-up dengan nilai miliaran dollar AS) yang diproduksi per kapitanya.

Sebagai catatan, penilaian di dalam indeks ini meliputi perkembangan perusahaan teknologi di sebuah negara hingga jumlah lulusan sains dan teknologi di negara tersebut.

Berikut daftar 10 negara paling inovatif di tahun 2018:

1. Korea Selatan

2. Swedia

3. Singapura

4. Jerman

5. Swiss

6. Jepang

7. Finlandia

8. Denmark

9. Prancis

10. Israel

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com