JAKARTA, KOMPAS.com - Aplikasi penyedia jasa pesan makanan online, Go-Food melaporkan, terdapat sejumlah makan paling banyak dipesan pelanggan atau pengguna layanannya.
Ini diperoleh setelah mempelajari data transaksi dan aktivitas selama 2018 lalu. Mulai dari paket ayam dan gorengan jadi primadona.
"Paket ayam yang mendominasi. Nasi (goreng, kuning, dan lainnya), kopi, mie, martabak, dan gorengan," kata VP Marketing Go-Food, Aristo Kristandyo menuturkan capai 2018 di Kantor Go-Jek, Pasaraya Blok M, Jakarta, Senin (7/1/2019).
Aristo mengatakan, selama ini Go-Food terus menghadirkan solusi teknologi yang ditawarkan melalui fitur guna memudahkan pengguna untuk mencicipi beragam cita rasa kuliner. Mulai dari hidangan khas Indonesia maupun mancanegara.
Temuan atau fakta makanan yang sering dipesan pelanggan tersebut telah menjelaskan pola konsumsi masyarakat secara tidak langsung.
"Ini bisa menggambarkan pola manakan orang Indonesia. Mereka berwisata kuliner online," ujarnya.
Dia menambahkan, tren ini telah dipelajari dan direkam untuk kemudian diolah. Nantinya, Go-food terus mempelajarinya dan menyajikan temuan baru kepada publik.
Selama 2018, peningkatan pemesan terjadi pada akhir tahun setelah Go-food meluncurkan Festival MaMiMuMeMo sejak 5 November-5 Desember.
"Meninjau 2018, bahwa hampir 50 persen gelombang pengguna baru Go-Food memesan empat katagori makanan dan minuman dengan pertumbuhan paling populer," jelasnya.
Ia menambahkan, data pemesan dan transaksi ini terjadi selama sebulan penuh di 2018. Ini berulang kali dipesan para pengguna Go-Food.
Adapun rincian makanan yang paling banyak dipesan ialah paket ayam hampir 10 juta; nasi 3,5 juta; kopi, 1,5 juta. Kemudian paket mie 1,5 juta; gorengan 1,2 juta, dan martabak 760.000 kali pesan.
"Gambaran satu bulan terakhir, yaitu ketika ada program Pesta MaMiMuMeMo, pemesan tertinggi adalah paket ayam. Jadi ini bisa memberikan gambaran bahwa porsinya cukup besar dan makin laris," imbuhnya.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanKunjungi kanal-kanal Sonora.id
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi Kompas.com
Daftarkan EmailPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.