Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Fintech P2P Lending Tokomodal Targetkan Pembiayaan Rp 1 Triliun

Kompas.com - 19/01/2019, 22:31 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Perusahaan teknologi keuangan (fintech) peer to peer lending PT Toko Modal Mitra Usaha atau Tokomodal menyatakan bakal meningkatkan pembiayaan kepada UMKM. Salah satu caranya adalah dengan memberikan bunga 0 persen.

Co-Founder Tokomodal Chris Antonius mengatakan, pihaknya ingin membangkitkan dan meningkatkan daya saing usaha mikro dengan pinjaman yang mudah dan aman. Usaha mikro di sini adalah Outlet Binaan Alfamart (OBA) yang sudah bekerja sama dengan Alfamikro.

"Kami ingin membantu OBA untuk mendapatkan keuntungan lebih banyak dan stok yang banyak juga”, ujar Chris dalam pernyataannya, Sabtu (19/1/2019).

Baca juga: Pemerintah Janjikan Insentif bagi Fintech yang Masuk Daerah 3T

Menurut Chris, selama 7 hari bunga pinjaman yang diberikan masih 0 persen selama masa promosi. Saat ini, rata-rata OBA yang menggunakan fasilitas pembiayaan Tokomodal bisa mengembalikan pinjamannya tidak sampai 7 hari, bahkan ada yang bisa mengembalikan dalam 2 hari.

"OBA yang ingin membayar juga cukup mudah, tinggal datang ke Alfamart atau dititipkan ke Member Relation Officer (MRO) Alfamikro," ujar dia.

Dia menjelaskan, untuk pemilik warung yang ingin mendapatkan fasilitas Tokomodal harus mendaftar dulu menjadi OBA. Kemudian mendaftar ke Alfamikro, lalu pihak Alfamikro akan melakukan survei.

Selain itu, OBA juga harus bisa mengoperasikan smartphone Android karena pemesan barang akan menggunakan aplikasi.

Baca juga: Jumlah Pembiayaan Melalui Fintech Capai Rp 3,9 Triliun

Chris menyatakan, selama kuartal IV 2018 Tokomodal sudah melayani lebih dari 8.000 OBA yang tersebar di 22 Provinsi dan 50 kota.

“Kami targetkan bisa bekerja sama dengan 40.000 OBA yang sudah terdaftar di Alfamikro,” tuturnya

Saat ini rata-rata transaksinya mencapai Rp 1,5 juta. Sedangkan total pinjaman yang sudah disalurkan selama kuartal IV 2018 sudah mencapai lebih dari Rp 130 miliar.

Baca juga: Tahun Depan, Top-Up Dana di Fintech Harus Punya Rekening Bank

“Dengan tren yang terus naik, kami targetkan tahun ini minimal kita bisa salurkan pinjaman mencapai Rp 1 triliun,” terang dia.

Sementara, untuk jumlah pemodalnya mencapai lebih dari 600 orang. Untuk nilai kredit macet (Non Performing Loan/NPL) sampai saat ini 0 persen.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Sambil Makan Durian, Luhut dan Menlu China Bahas Kelanjutan Kereta Cepat

Sambil Makan Durian, Luhut dan Menlu China Bahas Kelanjutan Kereta Cepat

Whats New
Ciptakan Ekosistem Perkebunan yang Kompetitif, Kementan Gelar Kegiatan Skena 

Ciptakan Ekosistem Perkebunan yang Kompetitif, Kementan Gelar Kegiatan Skena 

Whats New
Menteri ESDM Pastikan Harga BBM Tak Naik hingga Juni 2024

Menteri ESDM Pastikan Harga BBM Tak Naik hingga Juni 2024

Whats New
Konflik Iran-Israel Menambah Risiko Pelemahan Rupiah

Konflik Iran-Israel Menambah Risiko Pelemahan Rupiah

Whats New
Kemenhub Mulai Hitung Kebutuhan Formasi ASN di IKN

Kemenhub Mulai Hitung Kebutuhan Formasi ASN di IKN

Whats New
BEI: Eskalasi Konflik Israel-Iran Direspons Negatif oleh Bursa

BEI: Eskalasi Konflik Israel-Iran Direspons Negatif oleh Bursa

Whats New
IHSG Turun 1,11 Persen, Rupiah Melemah ke Level Rp 16.260

IHSG Turun 1,11 Persen, Rupiah Melemah ke Level Rp 16.260

Whats New
IPB Kembangkan Padi 9G, Mentan Amran: Kami Akan Kembangkan

IPB Kembangkan Padi 9G, Mentan Amran: Kami Akan Kembangkan

Whats New
Konsorsium Hutama Karya Garap Proyek Trans Papua Senilai Rp 3,3 Triliun

Konsorsium Hutama Karya Garap Proyek Trans Papua Senilai Rp 3,3 Triliun

Whats New
Kementerian PUPR Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan S1, Ini Syaratnya

Kementerian PUPR Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan S1, Ini Syaratnya

Work Smart
Juwara, Komunitas Pemberdayaan Mitra Bukalapak yang Antarkan Warung Tradisional Raih Masa Depan Cerah

Juwara, Komunitas Pemberdayaan Mitra Bukalapak yang Antarkan Warung Tradisional Raih Masa Depan Cerah

BrandzView
Rupiah Melemah Tembus Rp 16.200 Per Dollar AS, Apa Dampaknya buat Kita?

Rupiah Melemah Tembus Rp 16.200 Per Dollar AS, Apa Dampaknya buat Kita?

Whats New
Dollar AS Tembus Rp 16.200, Kemenkeu Antisipasi Bengkaknya Bunga Utang

Dollar AS Tembus Rp 16.200, Kemenkeu Antisipasi Bengkaknya Bunga Utang

Whats New
Bawaslu Buka 18.557 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Prioritas Kebutuhannya

Bawaslu Buka 18.557 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Prioritas Kebutuhannya

Whats New
Ingin Produksi Padi Meningkat, Kementan Kerahkan 3.700 Unit Pompa Air di Jatim

Ingin Produksi Padi Meningkat, Kementan Kerahkan 3.700 Unit Pompa Air di Jatim

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com