Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Dapatkan Tiket Promo KA Pangandaran Bandung-Banjar Rp 1 Berubah, Perhatikan Hal Ini

Kompas.com - 01/02/2019, 18:32 WIB
Reni Susanti,
Erlangga Djumena

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com – PT Kereta Api Indonesia (KAI) memperpanjang promo tiket KA Pangandaran dari awalnya berakhir 1 Februari 2019 menjadi 28 Februari 2019.

Ada beberapa promo yang ditawarkan. Namun untuk mendapatkan promo Rp 1 dari Bandung-Banjar (PP) mengalami perubahan.

Sebelumnya, penumpang bisa mengakses promo Rp 1 melalui KAI Access. Namun kini pemesanan hanya bisa dilakukan di loket stasiun pada hari keberangkatan atau go show.

“Setiap pengantre dibatasi pembeliannya maksimal sebanyak 4 tiket,” ujar Manajer Humas PT KAI Daerah Operasi (Daop) 2 Bandung, Joni Martinus kepada Kompas.com, Jumat (1/2/2019).

Baca juga: Ada Diskon Harga Tiket Kereta dari KAI, Mau?

Joni mengatakan, ketentuan go show hanya diberlakukan untuk relasi Bandung-Banjar (PP). Itu diberlakukan berdasarkan hasil evaluasi pada promo tahap pertama.

“Banyak penumpang yang melakukan pemesanan namun tidak berangkat dan tidak melakukan pembatalan,” kata dia.

Akibatnya, secara pemesanan online sudah penuh. Namun saat keberangkatan, masih banyak tempat duduk yang kosong.

“Sehingga banyak masyarakat yang benar-benar membutuhkan perjalanan menggunakan KA Pangandaran tidak bisa berangkat,” ucapnya.

Baca juga: Reaktivasi Jalur KA Banjar-Pangandaran, Ini Kata Menhub

Sementara untuk promo KA Pangandaran Garut-Bandung-Banjar, tetap bisa melakukan pemesanan melalui KAI Access, web KAI, dan seluruh channel penjualan resmi KAI lainnya.

Untuk Gambir-Banjar (pp), promo yang diberikan yakni kelas eksekutif Rp 160.000, ekonomi premium Rp 110.000. Harga itu setara dengan tarif KA Argo Parahyangan Bandung-Gambir.

“Untuk pemesanan promo tersebut (Gambir-Banjar) bisa dilakukan H-30 di KAI Access dan channel penjualan resmi KAI lainnya,” ucapnya.

Seperti diberitakan, satu rangkaian KA Pangandaran terdiri dari empat unit kereta eksekutif dan empat unit kereta ekonomi premium dengan kapasitas 520 tempat duduk.

Terdapat empat jadwal KA Pangandaran. Pertama, KA 12410 Jakarta-Banjar, berangkat dari Gambir pukul 07.50 WIB dan tiba di Banjar pukul 15.56 WIB.

Kedua, KA 12379 relasi Banjar-Bandung, berangkat pukul 16.20 WIB dan tiba di Bandung pukul 20.34 WIB.

Ketiga, KA 12412 relasi Bandung-Banjar berangkat pukul 09.10 WIB dan tiba di Banjar pukul 13.03 WIB.

Keempat, KA 12377 relasi Banjar-Bandung-Gambir, berangkat dari Banjar pukul 13.55 WIB dan tiba di Bandung pukul 18.34 WIB. Kemudian kereta berangkat dari Bandung pukul 19.05 WIB dan tiba di Gambir pukul 22.34 WIB.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Kembali Tertekan, Nilai Tukar Rupiah Dekati Rp 16.300 per Dollar AS

Kembali Tertekan, Nilai Tukar Rupiah Dekati Rp 16.300 per Dollar AS

Whats New
Gencar Ekspansi, BUAH Bangun Cold Storage di Samarinda dan Pekanbaru

Gencar Ekspansi, BUAH Bangun Cold Storage di Samarinda dan Pekanbaru

Whats New
Harga Jagung Anjlok: Rombak Kelembagaan Rantai Pasok Pertanian

Harga Jagung Anjlok: Rombak Kelembagaan Rantai Pasok Pertanian

Whats New
Bandara Internasional Soekarno-Hatta Peringkat 28 Bandara Terbaik di Dunia

Bandara Internasional Soekarno-Hatta Peringkat 28 Bandara Terbaik di Dunia

Whats New
IHSG Ambles 1,07 Persen, Rupiah Melemah ke Level Rp 16.266 Per Dollar AS

IHSG Ambles 1,07 Persen, Rupiah Melemah ke Level Rp 16.266 Per Dollar AS

Whats New
Buka Asia Business Council's 2024, Airlangga Tegaskan Komitmen Indonesia Percepat Pembangunan Ekonomi

Buka Asia Business Council's 2024, Airlangga Tegaskan Komitmen Indonesia Percepat Pembangunan Ekonomi

Whats New
Voucher Digital Pizza Hut Kini Tersedia di Ultra Voucher

Voucher Digital Pizza Hut Kini Tersedia di Ultra Voucher

Spend Smart
Harga Bahan Pokok Jumat 19 April 2024, Harga Cabai Rawit Merah Naik

Harga Bahan Pokok Jumat 19 April 2024, Harga Cabai Rawit Merah Naik

Whats New
Detail Harga Emas Antam Jumat 19 April 2024, Naik Rp 10.000

Detail Harga Emas Antam Jumat 19 April 2024, Naik Rp 10.000

Earn Smart
Chandra Asri Group Jajaki Peluang Kerja Sama dengan Perum Jasa Tirta II untuk Kebutuhan EBT di Pabrik

Chandra Asri Group Jajaki Peluang Kerja Sama dengan Perum Jasa Tirta II untuk Kebutuhan EBT di Pabrik

Whats New
IHSG Bakal Lanjut Menguat? Simak Analisis dan Rekomendasi Sahamnya

IHSG Bakal Lanjut Menguat? Simak Analisis dan Rekomendasi Sahamnya

Earn Smart
Perkenalkan Produk Lokal, BNI Gelar Pameran UMKM di Singapura

Perkenalkan Produk Lokal, BNI Gelar Pameran UMKM di Singapura

Whats New
Harga Emas Dunia Terus Menguat di Tengah Ketegangan Konflik Iran dan Israel

Harga Emas Dunia Terus Menguat di Tengah Ketegangan Konflik Iran dan Israel

Whats New
Menko Airlangga Ingin Pedagang Ritel Berdaya, Tak Kalah Saling dengan Toko Modern

Menko Airlangga Ingin Pedagang Ritel Berdaya, Tak Kalah Saling dengan Toko Modern

Whats New
Allianz dan HSBC Rilis Asuransi untuk Perencanaan Warisan Nasabah Premium

Allianz dan HSBC Rilis Asuransi untuk Perencanaan Warisan Nasabah Premium

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com