Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gaya Baru Nabung Reksa Dana, Investasi Sekaligus Berderma

Kompas.com - 13/02/2019, 16:52 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - PT BNP Paribas Investment Partner pada akhir tahun lalu meluncurkan produk reksa dana baru berupa reksa dana indeks dengan menggandeng Yayasan Kehati.

Mereka mengangkat aspek impact investing, di mana investasi yang dilakukan tak hanya mengejar return, tapi berdampak pada aspek lingkungan dan sosial. Investasi semacam itu merupakan strategi yang dinamakan Socially Responsible Investment (SRI).

"Kalau reksa dana biasa hanya bicara prospek investasi dan kinerja perusahaan, tapi tidak bicara apakah sektor ini memberikan impact positif terhadap lingkungan hidup maupun sosial," ujar Presiden Direktur PT BNP Paribas Investment Partners (BNPP IP) Vivian Secakusuma di kantornya, Rabu (13/2/2019).

Baca juga: Tahun Politik, Investasi di Reksa Dana Saham Bisa Jadi Pilihan

Dengan adanya prinsip SRI, maka investasi bisa menghasilkan di dua sisi, yaitu imbal hasil dan juga kontribusi positif ke komunitas. Vivian mengatakan, di Indonesia, ada tiga sektor yang berpotensi besar untuk mengimplementasikan impact investing, yakni energi, pertanian, dan air.

Ketiga aspek tersebut sangat menyentuh kehidupan sehari-hari masyarakat. Di sektor energi, penggunaan bahan bakar fosil perlu menjadi perhatian utama.

Untuk mengurangi emisi bahan bakar, maka perlu ada energi alternatif. Maka dari itu, masih terbuka banyak peluang untuk investasi di sektor energi baru dan terbarukan.

 

Baca juga: Investasi Reksa Dana di Tahun Politik

Selain itu, sektor pertanian lekat dengan pangan yang menjadi kebutuhan utama masyarakat. Jika terjadi kelangkaan pangan, maka akan mempengaruhi tingkat kesejahteraan masyarakat sehingga perlu investasi lebih banyak di sektor ini.

"Air bersih juga menjadi salah satu concern bagaimana untuk menjaga ketersediaannya," kata Vivian.

Saat ini penterasi investasi di Indonesia masih rendah. Investor reksa dana masih di bawah 1 juta orang, sementara penduduk di Indonesia jumlahnya lebih dari 260 juta orang.

Artinya, penetrasi investasi reksa dana masih kurang dari 1 persen. Oleh karena itu, reksa dana indeks SRI-Kehati menyasar milenial di mana saat ini Indonesia akan mendapat bonus demografi dengan jumlah penduduk usia muda dan produktif melimpah.

Milenial akan menjadi basis investor mereka.

Baca juga: Reksa Dana Saham Redominasi Dollar AS Masih Menjanjikan

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+