Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Usung Konsep "One Stop Service", BP Resmi Buka SPBU di Indonesia

Kompas.com - 14/02/2019, 19:36 WIB
Murti Ali Lingga,
Erlangga Djumena

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - British Petroleum (BP) menggandeng perusahaan multinasional, Aneka Kimia Raya (AKR) mendirikan Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) di Indonesia.

Vice President of New Markets BP, Neale Smither mengatakan, peluang mereka untuk bersaing menyalurkan BBM di wilayah Indonesia terbuka lebar. Ia meyakini, bahwa produk yang dipasarkan nanti memiliki keunggulan dari bahan bakar lain.

"Kami terkenal di seluruh dunia, karena bahan bakar berkualitas tinggi dan kenyamanan luar biasa yang kami tawarkan," kata Neale dalam jumpa pers di kawasan SCBD, Mega Kuningan, Jakarta, Kamis (14/2/2019).

Dia mengatakan, pihaknya yakin bisa bersaing dengan perusahaan lain. Pasalnya, layanan yang diberikan mengusung konsep one stop service, bukan lagi sebatas distribusi BBM tetapi juga retail.

Baca juga: Bisnis SPBU Masih Menggiurkan

Selain itu, kadar bensin yang dijual BP mengandung formula khusus yang akan mengatasi penumpukan kotoran dalam mesin kendaraan.

Sementara itu, Presiden Direktur AKR Haryanto Adikoesomo, menambahkan, kerja sama tersebut akan memperkuat bisnisnya tanah air. Sehingga bisa bersaing dengan perusahaan lain, disamping memberikan pilihan jenis BBM kepada masyarakat.

"Kemitraan kami dengan BP memperkuat komitmen jangka panjang kami untuk industri dan Indonesia. Ini adalah salah satu tonggak sejarah kami dan kami bangga dapat bermitra dengan BP," kata Haryanto.

"Kesempatan ini, baik BP dan AKR bermaksud untuk mengembangkan dan menawarkan pengalaman yang berbeda kepada konsumen Indonesia dengan memanfaatkan kemampuan dan keahlian yang telah terbukti dari BP dan AKR di Indonesia," tambahnya.

 BP bersama AKR menargetkan akan membangun sebanyak 350 unit SPBU di Indonesia beberapa tahun kedepannya. Harapannya bisa melayani penjualan BBM nantinya.

SPBU-SPBU ini akan dioperasikan oleh Aneka Petorindo Raya (BP AKR Fuels Retail), perusahaan joint venture yang baru didirikan BP.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com