Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
KILAS EKONOMI

Apresiasi Petani Sukabumi, Kementan Berikan Bantuan

Kompas.com - 22/02/2019, 09:46 WIB
Mikhael Gewati

Editor


KOMPAS.com
- Kementerian Pertanian (Kementan) memberikan apresiasi kepada para petani di Kabupaten Sukabumi atas prestasinya dalam mencapai kinerja ketahanan pangannya.

Apresiasi tersebut dinilai berdasarkan capaian produksi pangan, kestabilan harga dan peningkatan ekspor komoditas pertanian dari Sukabumi.

"Kami memberikan apresiasi dengan memberikan bantuan sebagai pemantik," kata Andi Amran Sulaiman, Menteri Pertanian saat bertemu 10.800 petani Sukabumi di lapangan Asrama Haji, Sukabumi, Kamis (21/2/2019), seperti dalam keterangan tertulisnya. 

Menurutnya, bantuan yang diberikan diharapkan dapat menambah semangat para petani baik dari kalangan petani umum, santri tani, petani millenial dan para peternak.

Beberapa bantuan yang diberikan diantaranya bantuan pengembangan kawasan seluas 271,3 hektar, fasilitas pasca panen dan pengolahan sebanyak 4 unit.

Baca jugaDapat Bantuan Alsintan, Petani Wonogiri Hemat Biaya Produksi 30 Persen

Kementan juga memberikan bantuan benih sebanyak 1.500 pohon, 150 paket untuk 30.000 ha, 42.000 batang dan 1.000 domba. Adapun bantuan berupa alat dan mesin pertanian sebanyak 55 unit dan bantuan ayam untuk rumah tangga miskin (RTM) sebanyak 967.950 ekor.

"Bantuan dengan total Rp. 35.522 miliar ini diharapkan dapat mendorong peningkatan produksi pangan di Sukabumi," jelas Mentan seperti dalam keterangan tertulisnya.

Ekspor manggis

Selain memberikan bantuan, Mentan Amran melepas pula ekspor manggis sebanyak 92,04 ton senilai Rp 1,38 milyar dengan negara tujuan Tiongkok.

Penyambutan Menteri Pertanian Andi Amran (kiri kedua) di Sukabumi, Jawa Barat, Kamis (21/2/2019).KOMPAS.com/BUDIYANTO Penyambutan Menteri Pertanian Andi Amran (kiri kedua) di Sukabumi, Jawa Barat, Kamis (21/2/2019).

PT Manggis Elok Utama, sebagai eksportir membenarkan bahwa Kementan melalui Badan Karantina Pertanian (Barantan) telah membantu usahanya dan usaha para petani manggis agar memenuhi persyaratan sanitary dan phytosanitary (SPS) negara tujuan.

Selain Tiongkok, manggis Sukabumi diekspor pula ke Thailand dan Vietnam. Total selama tahun 2018 ekspor manggis dari Sukabumi mencapai 2.210,57 ton atau senilai Rp 33,2 miliar.

Tercatat hingga akhir Januari 2019 ekspor manggis dari Sukabumi mencapai 993,046 ton atau senilai 13,9 miliar rupiah.

Baca juga: Mentan Lepas Ekspor Manggis ke China

Berdasarkan data Kementan, ekspor manggis yang dilakukan via pelabuhan Tanjung Priok selama 2018 sebanyak 16.271 ton. Sukabumi sendiri menyumbang ekspor hingga 13,59 persen.

Mentan berharap, peningkatan ekspor manggis secara nasiobal bisa mencapai 50.000 ton atau terjadi peningkatan sebesar 25 persen dari volume ekspor tahun lalu, yakni 39.549 ton.

"Ini supaya neraca perdagangan kita naik, terutama dari segi non migas, terus kita dorong," tegas Amran.

Santri tani milenial

Di tempat yang sama, Sekretaris Ditjen Prasarana dan Sarana Pertanian (PSP) Kementan, Mulyadi Hendiawan menyatakan, Kementan memberi pula bantuan alat mesin pertanian (alsintan) berupa traktor roda 2 sebanyak 30 unit, pompa air 20 unit dan cultivator 5 unit.

Halaman:


Terkini Lainnya

Perusahaan Asal Singapura Jadi Investor Pertama KIT Batang Tahun Ini

Perusahaan Asal Singapura Jadi Investor Pertama KIT Batang Tahun Ini

Whats New
Ada Gejolak Global, Erick Thohir Telepon Direksi BUMN, Minta Susun Strategi

Ada Gejolak Global, Erick Thohir Telepon Direksi BUMN, Minta Susun Strategi

Whats New
Inflasi Medis Kerek Harga Premi Asuransi Kesehatan hingga 20 Persen

Inflasi Medis Kerek Harga Premi Asuransi Kesehatan hingga 20 Persen

Whats New
Pemerintah Perlu Tinjau Ulang Anggaran Belanja di Tengah Konflik Iran-Israel

Pemerintah Perlu Tinjau Ulang Anggaran Belanja di Tengah Konflik Iran-Israel

Whats New
Ekspor Batik Aromaterapi Tingkatkan Kesejahteraan Perajin Perempuan Madura

Ekspor Batik Aromaterapi Tingkatkan Kesejahteraan Perajin Perempuan Madura

Whats New
Hadiri Halalbihalal Kementan, Mentan Amran: Kami Cinta Pertanian Indonesia

Hadiri Halalbihalal Kementan, Mentan Amran: Kami Cinta Pertanian Indonesia

Whats New
Pasar Modal adalah Apa? Ini Pengertian, Fungsi, dan Jenisnya

Pasar Modal adalah Apa? Ini Pengertian, Fungsi, dan Jenisnya

Work Smart
Syarat Gadai BPKB Motor di Pegadaian Beserta Prosedurnya, Bisa Online

Syarat Gadai BPKB Motor di Pegadaian Beserta Prosedurnya, Bisa Online

Earn Smart
Erick Thohir Safari ke Qatar, Cari Investor Potensial untuk BSI

Erick Thohir Safari ke Qatar, Cari Investor Potensial untuk BSI

Whats New
Langkah Bijak Menghadapi Halving Bitcoin

Langkah Bijak Menghadapi Halving Bitcoin

Earn Smart
Cara Meminjam Dana KUR Pegadaian, Syarat, dan Bunganya

Cara Meminjam Dana KUR Pegadaian, Syarat, dan Bunganya

Earn Smart
Ada Konflik Iran-Israel, Penjualan Asuransi Bisa Terganggu

Ada Konflik Iran-Israel, Penjualan Asuransi Bisa Terganggu

Whats New
Masih Dibuka, Simak Syarat dan Cara Daftar Kartu Prakerja Gelombang 66

Masih Dibuka, Simak Syarat dan Cara Daftar Kartu Prakerja Gelombang 66

Work Smart
Tingkatkan Daya Saing, Kementan Lepas Ekspor Komoditas Perkebunan ke Pasar Asia dan Eropa

Tingkatkan Daya Saing, Kementan Lepas Ekspor Komoditas Perkebunan ke Pasar Asia dan Eropa

Whats New
IHSG Turun 2,74 Persen dalam Sepekan, Kapitalisasi Pasar Saham Rp 11.718 Triliun

IHSG Turun 2,74 Persen dalam Sepekan, Kapitalisasi Pasar Saham Rp 11.718 Triliun

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com