Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
KILAS

BRI Torehkan Rekor Baru di Pasar Saham

Kompas.com - 15/07/2019, 12:55 WIB
Hotria Mariana,
Mikhael Gewati

Tim Redaksi

KOMPAS.com – PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk menorehkan rekor baru all time high pada penutupan sahamnya di bursa saham Rabu (10/07/2019) lalu. Tercatat saham yang ditutup naik 60 poin atau 1,36 persen di angka Rp 4.470 per lembar saham.

Bila dibandingkan dengan medio April 2019, di mana BRI hanya dapat menjual Rp 4.460 per lembar saham, tentu ini merupakan sebuah pencapaian baru.

Dalam rilis yang diterima Kompas.com, Senin (15/7/2019), Corporate Secretary Bank BRI Bambang Tribaroto mengungkapkan, kenaikan tersebut terjadi lantaran aksi beli investor asing (net buy) dengan nilai Rp 89,71 miliar di pasar regular dan Rp 14,8 miliar di pasar negosiasi dan tunai.

Saat ini tercatat kapitalisasi pasar BBRI mencapai Rp 551,36 Triliun. Ini artinya, Bank BRI merupakan bank dengan kapitalisasi pasar terbesar ketiga di Asia Tenggara.

Baca jugaDalam Sehari, BRI Sabet Dua Penghargaan

Bambang menambahkan, beberapa sentimen positif seperti pertumbuhan bisnis BRI yang ditopang di segmen mikro, perkembangan inovasi digital banking BRI, dan dampak relaksasi Giro Wajib (GWM) merupakan alasan investor terus memburu saham BBRI.

“Dengan begitu menambah likuiditas perseroan,” ujar Bambang.

Perseroan melakukan initial public offering pada 2003 dengan harga Rp 875 per lembar saham. Pada 2011 Bank BRI melakukan stock split dengan rasio 1:2, dan di tahun 2017 perseroan kembali melakukan stock split dengan rasio 1:5.

Hingga akhir triwulan satu pada 2019, perseroan mampu mencatatkan kinerja positif yang berkelanjutan.

Baca jugaMasuk dalam Daftar Forbes, Bank BRI jadi Perusahaan Terbesar di RI

Hal itu dibuktikan dari laba Bank BRI yang tercatat Rp 8,2 triliun atau tumbuh 10,42 Year Over Year (yoy) dengan aset mencapai Rp1.279,86 triliun.

Selain itu, dana pihak ketiga pun naik Rp 936,03 triliun atau tumbuh 13,18 persen dibandingkan kuartal I pada 2018 yang hanya Rp827,06 triliun.

Sementara itu, penyaluran kredit tercatat Rp855,46 triliun atau tumbuh 12,9 persen yoy dengan NPL gross 2,41 persen.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Pertumbuhan Ekonomi Indonesia Lampaui Malaysia hingga Amerika Serikat

Pertumbuhan Ekonomi Indonesia Lampaui Malaysia hingga Amerika Serikat

Whats New
KKP Terima 99.648 Ekor Benih Bening Lobster yang Disita TNI AL

KKP Terima 99.648 Ekor Benih Bening Lobster yang Disita TNI AL

Rilis
Di Hadapan Menko Airlangga, Wakil Kanselir Jerman Puji Pertumbuhan Ekonomi Indonesia

Di Hadapan Menko Airlangga, Wakil Kanselir Jerman Puji Pertumbuhan Ekonomi Indonesia

Whats New
Soarl Rencana Kenaikan Tarif KRL, Anggota DPR: Jangan Sampai Membuat Penumpang Beralih...

Soarl Rencana Kenaikan Tarif KRL, Anggota DPR: Jangan Sampai Membuat Penumpang Beralih...

Whats New
Menteri ESDM Pastikan Perpanjangan Izin Tambang Freeport Sampai 2061

Menteri ESDM Pastikan Perpanjangan Izin Tambang Freeport Sampai 2061

Whats New
Pertumbuhan Ekonomi 5,11 Persen, Sri Mulyani: Indonesia Terus Tunjukan 'Daya Tahannya'

Pertumbuhan Ekonomi 5,11 Persen, Sri Mulyani: Indonesia Terus Tunjukan "Daya Tahannya"

Whats New
“Wanti-wanti” Mendag Zulhas ke Jastiper: Ikuti Aturan, Kirim Pakai Kargo

“Wanti-wanti” Mendag Zulhas ke Jastiper: Ikuti Aturan, Kirim Pakai Kargo

Whats New
Astra Honda Motor Buka Lowongan Kerja untuk D3-S1, Simak Kualifikasinya

Astra Honda Motor Buka Lowongan Kerja untuk D3-S1, Simak Kualifikasinya

Work Smart
Jadwal Lengkap Perjalanan Ibadah Haji 2024

Jadwal Lengkap Perjalanan Ibadah Haji 2024

Whats New
Kasus SPK Fiktif Rugikan Rp 80 Miliar, Kemenperin Oknum Pegawai yang Terlibat

Kasus SPK Fiktif Rugikan Rp 80 Miliar, Kemenperin Oknum Pegawai yang Terlibat

Whats New
Laba Bersih Avrist Assurance Tumbuh 18,3 Persen pada 2023

Laba Bersih Avrist Assurance Tumbuh 18,3 Persen pada 2023

Whats New
Mendag Zulhas Usul HET Minyakita Naik Jadi Rp 15.000 Per Liter

Mendag Zulhas Usul HET Minyakita Naik Jadi Rp 15.000 Per Liter

Whats New
Marak Modus Penipuan Undangan Lowker, KAI Imbau Masyarakat Lebih Teliti

Marak Modus Penipuan Undangan Lowker, KAI Imbau Masyarakat Lebih Teliti

Whats New
Vira Widiyasari Jadi Country Manager Visa Indonesia

Vira Widiyasari Jadi Country Manager Visa Indonesia

Rilis
Ada Bansos dan Pemilu, Konsumsi Pemerintah Tumbuh Pesat ke Level Tertinggi Sejak 2006

Ada Bansos dan Pemilu, Konsumsi Pemerintah Tumbuh Pesat ke Level Tertinggi Sejak 2006

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com