Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Masyarakat Labuhanbatu Didorong Kembangkan Produk Lokal Andalan

Kompas.com - 18/01/2020, 19:48 WIB
Yakob Arfin Tyas Sasongko,
Kurniasih Budi

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Dompet Dhuafa Waspada resmikan program Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) berdaya "Snack Olle", yakni jajanan berbahan dasar Ikan Lele.

Peresmian tersebut digelar bersamaan dengan pelatihan, yang dilaksanakan secara bergiliran selama tiga hari di tiga lokasi di Kabupaten Labuhanbatu.

Ketiga lokasi tersebut adalah Kelurahan Ujung Bandar, Desa Tebing Linggahara, dan Desa Gunung Selamet.

Manajer Program Dompet Dhuafa Waspada Halimah Tusa'dyah mengatakan, melalui program tersebut masyarakat diharapkan mampu mengoptimalkan produk-produk lokal.

Baca juga: Dompet Dhuafa Sambut 2020 dengan Semangat #BeraniBerbagi

“Selama ini usahanya menjual ikan lelenya. Ke depannya kami ingin masyarakat di sini bisa membuat usaha oleh-oleh khas daerah berupa kerupuk, abon atau kue dari ikan lele,” kata Halimah dalam keterangan tertulisnya, Sabtu (18/1/2020).

Halimah menjelaskan program tesebut akan terus berlanjut melihat keseriusan peserta.

“Jadi nantinya pelatihan ada dua puluh lima peserta dan tiga bulan ke depan kita lihat perkembangannya," ujarnya. 

Dari dua puluh lima peserta itu, lanjut Halimah, yang serius hanya sepuluh orang. Kesepuluh orang tersebut kemudian akan dibantu kegiatan usahanya.

Baca juga: Dompet Dhuafa dan Irian Supermarket Beri Beasiswa kepada Anak Dhuafa

Farida Hanum, salah satu penerima manfaat dari Kelurahan Ujung Bandar mengatakan  program tersebut baru pertama kali diadakan di daerahnya.

Ia pun tertarik untuk belajar dan membuka usaha.

“Saya inginnya buka usaha setelah ini, bersama kawan kelompok. Sehingga bisa menambah penghasilan untuk keseharian,” terangnya.

Peresmian program tersebut dihadiri Asisten I Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Kabupaten Labuhanbatu Sarimpunan Ritonga.

Baca juga: Dompet Dhuafa Gandeng Milenial Kembangkan Peternakan Kambing

Selain itu hadir Camat Rantau Selatan Azhar Rambe, Sekretaris Camat Bilah Barat M. Noor Putra, Sekretaris Camat Bilah Hulu Karminah, Lurah Ujung Bandar Yussarleni Pohan, Sekdes Gunung Selamet Ramilahati, dan perwakilan PKK Kabupaten Labuhanbatu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Barang Bawaan Pribadi dari Luar Negeri Tak Lagi Dibatasi, Ini Pesan Bea Cukai ke Jastiper

Barang Bawaan Pribadi dari Luar Negeri Tak Lagi Dibatasi, Ini Pesan Bea Cukai ke Jastiper

Whats New
Bangun Pemahaman Kripto di Tanah Air, Aspakrindo dan ABI Gelar Bulan Literasi Kripto 2024

Bangun Pemahaman Kripto di Tanah Air, Aspakrindo dan ABI Gelar Bulan Literasi Kripto 2024

Rilis
Terbitkan Permentan Nomor 1 Tahun 2024, Mentan Pastikan Pupuk Subsidi Tepat Sasaran

Terbitkan Permentan Nomor 1 Tahun 2024, Mentan Pastikan Pupuk Subsidi Tepat Sasaran

Whats New
Resmi Kuasai 100 Persen Saham Bank Commonwealth, OCBC NISP Targetkan Proses Merger Selesai Tahun Ini

Resmi Kuasai 100 Persen Saham Bank Commonwealth, OCBC NISP Targetkan Proses Merger Selesai Tahun Ini

Whats New
Sucor Sekuritas Ajak Masyarakat Belajar Investasi lewat Kompetisi 'Trading'

Sucor Sekuritas Ajak Masyarakat Belajar Investasi lewat Kompetisi "Trading"

Earn Smart
Kunker di Jateng, Plt Sekjen Kementan Dukung Optimalisasi Lahan Tadah Hujan lewat Pompanisasi

Kunker di Jateng, Plt Sekjen Kementan Dukung Optimalisasi Lahan Tadah Hujan lewat Pompanisasi

Whats New
Sudah Masuk Musim Panen Raya, Impor Beras Tetap Jalan?

Sudah Masuk Musim Panen Raya, Impor Beras Tetap Jalan?

Whats New
Bank Sentral Eropa Bakal Pangkas Suku Bunga, Apa Pertimbangannya?

Bank Sentral Eropa Bakal Pangkas Suku Bunga, Apa Pertimbangannya?

Whats New
Pasokan Gas Alami 'Natural Decline', Ini Strategi PGN Jaga Distribusi

Pasokan Gas Alami "Natural Decline", Ini Strategi PGN Jaga Distribusi

Whats New
BTN Pastikan Dana Nasabah Tidak Hilang

BTN Pastikan Dana Nasabah Tidak Hilang

Whats New
Kartu Prakerja Gelombang 67 Resmi Dibuka, Ini Syarat dan Cara Daftarnya

Kartu Prakerja Gelombang 67 Resmi Dibuka, Ini Syarat dan Cara Daftarnya

Work Smart
Peringati Hari Buruh, SP PLN Soroti soal Keselamatan Kerja hingga Transisi Energi

Peringati Hari Buruh, SP PLN Soroti soal Keselamatan Kerja hingga Transisi Energi

Whats New
Cara Pasang Listrik Baru melalui PLN Mobile

Cara Pasang Listrik Baru melalui PLN Mobile

Work Smart
Bicara soal Pengganti Pertalite, Luhut Sebut Sedang Hitung Subsidi untuk BBM Bioetanol

Bicara soal Pengganti Pertalite, Luhut Sebut Sedang Hitung Subsidi untuk BBM Bioetanol

Whats New
Bahlil Dorong Kampus di Kalimantan Jadi Pusat Ketahanan Pangan Nasional

Bahlil Dorong Kampus di Kalimantan Jadi Pusat Ketahanan Pangan Nasional

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com