Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Tahun Beroperasi, Mandiri Capital Suntik Dana ke 14 Startup dengan Total Rp 1 Triliun

Kompas.com - 25/11/2020, 17:55 WIB
Rully R. Ramli,
Ambaranie Nadia Kemala Movanita

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Mandiri Capital Indonesia (MCI) telah melakukan penyertaan modal atau investasi terhadap 14 startup, dengan nilai total sebesar Rp 1 triliun semenjak beroperasi selama 5 tahun.

"Apakah agresif? Lumayan. Apakah konservatif? Enggak juga," ujar Direktur Utama MCI Eddi Danusaputro, dalam diskusi virtual, Rabu (25/11/2020).

Eddi menjelaskan, ke-14 startup tersebut bergerak dalam bidang teknologi finansial atau fintech.

Baca juga: Jelang Natal dan Tahun Baru, DAMRI Siapkan Ribuan Armada Bus Sehat

Hal tersebut sejalan dengan model bisnis perusahaan induk, Bank Mandiri (Persero) Tbk.

"Jadi semua stratup yang kita invest sudah pasti kita bawa ke dalam Mandiri Group dan terjadi kolaborasi," kata Eddi.

Pada platform P2P lending, Eddi menambah, MCI telah berinvestasi di Amartha, Crowde, KoinWorks, dan Investree.

Untuk pembayaran, investasi MCI telah dilakukan platform LinkAja, Yokke, PTEN dan DAM.

Sementara pada tekfin solusi bisnis, investasi MCI dilakukan di Mekari, PrivyID, Cashlez, Gojek, Iseller dan Halofina.

Chief Financial Officer MCI Hira Laksamana menyebutkan, kinerja MCI terus tumbuh setiap tahunnya.

Hal tersebut ditunjukkan dengan meningkatnya posisi ekuitas dan aset MCI per September 2020, di mana masing-masing berada kisaran Rp 1,8 triliun dan Rp 2 triliun.

“Capaian ini menempatkan MCI berada di posisi terbesar pertama untuk ekuitas dan kedua untuk aset dibandingkan dengan pelaku PMV lainnya di Indonesia,” ucap Hira.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com