Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Membeli Token Listrik dan Bayar Tagihan Listrik lewat BRImo

Kompas.com - Diperbarui 31/08/2022, 19:46 WIB
Nur Jamal Shaid

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com – Cara membeli token listrik maupun bayar tagihan listrik bisa dilakukan dengan berbagai metode. Salah satunya, beli token listrik dan bayar tagihan listrik bisa melalui aplikasi BRImo (m-banking BRI).

Cara membeli token listrik dan bayar tagihan listrik lewat BRImo juga cukup mudah dan cepat. Dalam waktu kurang dari lima menit, transaksi pembelian token listrik maupun bayar tagihan listrik (cek tagihan listrik) akan selesai.

Jika nasabah BRI belum mengaktifkan layanan BRImo, maka pilihan lain dari cara beli token listrik dan bayar tagihan listrik bulanan adalah melalui ATM. Pelanggan hanya perlu mengikuti langkah-langkah sederhana agar proses transaksi berhasil.

Baca juga: Siap-siap, Antam Bagikan Dividen Tunai Rp 930,87 Miliar

Bagaimana cara membeli token listrik dan bayar tagihan listrik lewat BRImo?

Untuk membeli token listrik atau bayar tagihan listrik di aplikasi BRImo, pengguna bisa memilih menu listrik pada aplikasi tersebut. Lalu, ikuti petunjuk selanjutnya sampai mendapat notifikasi transaksi sukses.

Cara membeli token listrik lewat BRImo

Berikut adalah langkah-langkah atau cara mengisi token listrik via aplikasi BRImo:

  • Buka aplikasi BRImo di smartphone Anda
  • Lakukan login dengan memasukkan username dan password
  • Pada halaman utama, pilih menu “Listrik”
  • Pilih “Tambah Daftar Baru”
  • Pada menu produk listrik, pilih “Token Listrik
  • Masukkan nomor ID Pelanggan PLN atau nomor Meter
  • Kemudian klik “Beli”
  • Pilih nominal pembelian token listrik, minimal Rp 20.000
  • Periksa kembali rincian transaksi, jika sudah benar pilih “Beli”
  • Masukkan PIN BRImo Anda.
  • Selanjutnya akan muncul bukti transaksi dan 20 digit nomor token listrik PLN

Baca juga: Mendag Zulhas: Mungkin Sebulan Lagi Harga Tandan Buah Segar Sawit Naik

Cara bayar tagihan listrik lewat BRImo

Adapun bagi pelanggan listrik PLN pascabayar, berikut adalah langkah-langkah atau cara bayar tagihan listrik via aplikasi BRImo:

  • Buka aplikasi BRImo di smartphone Anda
  • Lakukan login dengan memasukkan username dan password.
  • Pada halaman utama, pilih menu “Listrik”
  • Pilih “Tambah Daftar Baru”
  • Pada menu produk listrik, pilih “Tagihan Listrik
  • Masukkan nomor ID Pelanggan PLN atau nomor Meter
  • Kemudian klik “Bayar”
  • Di layar, akan muncul informasi mengenai detail pembayaran.
  • Periksa data yang ditampilkan. Jika sudah benar, masukkan PIN BRImo Anda untuk menyelesaikan pembayaran.
  • Tekan "Kirim", lalu tunggu transaksi diproses.
  • Jika transaksi berhasil dilakukan, di layar ponsel Anda akan muncul struk digital yang menampilkan detail informasi pembayaran.

Simpan struk tersebut jika diperlukan.

Baca juga: COD Artinya Cash on Delivery, Begini Cara Kerjanya

Cara membeli token listrik lewat ATM BRI

  • Datang ke ATM BRI terdekat
  • Masukkan kartu debit ke mesin ATM
  • Lalu, masukkan PIN ATM Anda
  • Pada halaman utama, pilih menu “Pembayaran”
  • Pilih opsi “Listrik/PLN”
  • Pilih opsi “Prabayar”
  • Masukkan ID Pelanggan PLN atau nomor meter Anda
  • Tekan “Benar”
  • Pilih nominal token/voucher yang ingin dibeli
  • Tekan “Benar”
  • Struk akan tercetak
  • Jangan lupa ambil kembali kartu debit Anda dari mesin ATM.

Baca juga: Ini Cara Beli Minyak Goreng Curah Rp 14.000 Pakai PeduliLindungi

Cara bayar tagihan listrik lewat ATM BRI

  • Datang ke ATM BRI terdekat
  • Masukkan kartu debit ke mesin ATM
  • Lalu, masukkan PIN ATM Anda
  • Pada halaman utama, pilih menu Pembayaran.
  • Pilih opsi “Listrik/PLN”
  • Pilih opsi “Pascabayar”
  • Masukkan ID Pelanggan PLN atau nomor meter Anda
  • Layar akan menampilkan informasi mengenai detail pembayaran
  • Periksa data yang ditampilkan. Jika sudah benar, tekan “Bayar”
  • Tunggu transaksi diproses.
  • Jika sudah selesai, Anda bisa mencetak struk sebagai bukti pembayaran.
  • Jangan lupa ambil kembali kartu debit Anda dari mesin ATM.

Baca juga: Strategi Deliveree Tetap Bertahan Saat Banyak Startup Berjatuhan

Nah, itulah informasi seputar cara beli token listrik (cara mengisi token listrik) hingga bayar tagihan listrik lewat aplikasi BRImo dan ATM BRI dengan mudah. Semoga bermanfaat!

Cara membeli token listrik hingga bayar tagihan listrik lewat aplikasi BRImo dengan mudahKOMPAS.com/Nur Jamal Sha'id Cara membeli token listrik hingga bayar tagihan listrik lewat aplikasi BRImo dengan mudah

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Soal Denda Sepatu Rp 24,7 Juta, Dirjen Bea Cukai: Sudah Sesuai Ketentuan...

Soal Denda Sepatu Rp 24,7 Juta, Dirjen Bea Cukai: Sudah Sesuai Ketentuan...

Whats New
Permintaan 'Seafood' Global Tinggi jadi Peluang Aruna Perkuat Bisnis

Permintaan "Seafood" Global Tinggi jadi Peluang Aruna Perkuat Bisnis

Whats New
BFI Finance Cetak Laba Bersih Rp 361,4 Miliar pada Kuartal I-2024

BFI Finance Cetak Laba Bersih Rp 361,4 Miliar pada Kuartal I-2024

Whats New
Blue Bird Luncurkan Layanan Taksi untuk Difabel dan Lansia, Ada Fitur Kursi Khusus

Blue Bird Luncurkan Layanan Taksi untuk Difabel dan Lansia, Ada Fitur Kursi Khusus

Whats New
Melihat Peluang Industri Digital Dibalik Kolaborasi TikTok Shop dan Tokopedia

Melihat Peluang Industri Digital Dibalik Kolaborasi TikTok Shop dan Tokopedia

Whats New
Walau Kas Negara Masih Surplus, Pemerintah Sudah Tarik Utang Baru Rp 104,7 Triliun Buat Pembiayaan

Walau Kas Negara Masih Surplus, Pemerintah Sudah Tarik Utang Baru Rp 104,7 Triliun Buat Pembiayaan

Whats New
Manuver KAI Memohon ke Pemerintah Ringankan Beban Utang Kereta Cepat

Manuver KAI Memohon ke Pemerintah Ringankan Beban Utang Kereta Cepat

Whats New
Persaingan Usaha Pelik, Pakar Hukum Sebut Program Penyuluh Kemitraan Solusi yang Tepat

Persaingan Usaha Pelik, Pakar Hukum Sebut Program Penyuluh Kemitraan Solusi yang Tepat

Whats New
Bulog: Imbas Rupiah Melemah, Biaya Impor Beras dan Jagung Naik

Bulog: Imbas Rupiah Melemah, Biaya Impor Beras dan Jagung Naik

Whats New
Harga Emas Terbaru 18 April 2024 di Pegadaian

Harga Emas Terbaru 18 April 2024 di Pegadaian

Spend Smart
Harga Bahan Pokok Jumat 26 April 2024, Harga Ikan Tongkol Naik

Harga Bahan Pokok Jumat 26 April 2024, Harga Ikan Tongkol Naik

Whats New
Bulog Siap Beli Padi yang Dikembangkan China-RI di Kalteng

Bulog Siap Beli Padi yang Dikembangkan China-RI di Kalteng

Whats New
Kemenkop-UKM Imbau Warung Madura Taati Aturan Pemda

Kemenkop-UKM Imbau Warung Madura Taati Aturan Pemda

Whats New
Efisiensi Anggaran Makan Siang Gratis

Efisiensi Anggaran Makan Siang Gratis

Whats New
Utang Pemerintah ke Bulog Capai Rp 16 Triliun, Dirut: Hampir Semua Sudah Dibayarkan

Utang Pemerintah ke Bulog Capai Rp 16 Triliun, Dirut: Hampir Semua Sudah Dibayarkan

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com