Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Daftar Gerai Transmart yang Tutup Permanen

Kompas.com - 05/02/2023, 21:06 WIB
Nur Jamal Shaid

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Perusahaan ritel PT Trans Retail Indonesia atau yang dikenal Transmart telah menutup 12 gerai pada tahun 2022. 

Vice President Corporate Communication Transmart Carrefour Satria Hamid mengatakan penutupan beberapa gerainya disebabkan imbas pandemi Covid-19.

Menurutnya, penutupan beberapa gerai tersebut dilakukan untuk meringankan kerja perseroan dari kinerja gerai yang tidak memuaskan.

Baca juga: Ekonom: Kecil Kemungkinan BI Naikkan Suku Bunga Acuan dalam Jangka Pendek

"Fenomena penutupan gerai ini lazim di industri ritel. Hal ini juga pernah menimpa restoran hingga hotel karena pandemi. Tak hanya itu, sejak 2020 masyarakat sudah lebih nyaman berbelanja online. Ini pula yang menjadi tantangan kami untuk menarik kembali masyarakat berbelanja di gerai kami," jelas Satria Hamid, dikutip dari Kontan.co.id, Minggu (5/2/2023).

Adapun beberapa gerai Transmart yang tutup permanen antara lain adalah Transmart di Mangga Dua Square, Jakarta Utara, Transmart ITC Kuningan, Jakarta Selatan, Transmart ITC Permata Hijau, Jakarta Selatan, Transmart ITC Cempaka Mas, Jakarta Pusat, Transmart Mal Ambasador, Jakarta Selatan, Transmart Tamini Square, Jakarta Timur dan Transmart Kepri Mall, Batam.

Hamid melanjutkan, setidaknya bisa bernapas lega sebab Pemerintah telah mencabut Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM). Dengan begitu, pihaknya bisa mengambil momentum untuk memperkuat penjualan dengan jumlah gerai saat ini.

Baca juga: Pengguna KRL Jabodetabek Hari Senin Diprediksi 800.000 Orang, KCI Tambah Perjalanan Commuter Feeder

Saat ini, Transmart memiliki total 95 gerai yang tersebar di berbagai Indonesia. Hingga 2022, pihaknya telah menutup 12 gerai.

Satria mengungkapkan, untuk tahun ini tidak ada lagi penutupan gerai. "Untuk ekspansi atau rencana pembukaan gerai baru masih wait and see. Kami masih melihat kemungkinan untuk menambah toko baru atau melakukan konsolidasi dari toko-toko yang sudah ada," sambung dia.

Satria menyampaikan juga pihaknya optimistis dan percaya diri bisa meningkatkan penjualan di masa Ramadhan dan Lebaran mendatang. Transmart mengakui telah mempersiapkan stok 3 kali lebih banyak dibandingkan bulan biasanya.

Baca juga: Bappenas Buka Lowongan Kerja hingga 15 Februari 2023, Simak Persyaratannya

Tak hanya itu, Transmart juga lakukan kerjasama dengan unit bisnis lain, seperti Allo Bank, Bank Mega dan Mega Syariah untuk menyediakan promo menarik bagi pelanggan.

"Kami Transmart akan menjadi trendsetter Ritel Hypermarket yang menjual produk hemat energi dan ramah lingkungan, tunggu tanggal mainnya akan ada launching khusus untuk ini,” ujarnya. (Reporter: Amalia Nur Fitri | Editor: Anna Suci Perwitasari)

Artikel ini telah tayang di Kontan.co.id dengan judul "12 Gerai Tutup di Tahun 2022, Ini Kata Transmart"

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Rupiah Melemah Sentuh Rp 16.200, Mendag: Cadangan Divisa RI Kuat, Tidak Perlu Khawatir

Rupiah Melemah Sentuh Rp 16.200, Mendag: Cadangan Divisa RI Kuat, Tidak Perlu Khawatir

Whats New
Rasio Utang Pemerintahan Prabowo Ditarget Naik hingga 40 Persen, Kemenkeu: Kita Enggak Ada Masalah...

Rasio Utang Pemerintahan Prabowo Ditarget Naik hingga 40 Persen, Kemenkeu: Kita Enggak Ada Masalah...

Whats New
Giatkan Pompanisasi, Kementan Konsisten Beri Bantuan Pompa untuk Petani

Giatkan Pompanisasi, Kementan Konsisten Beri Bantuan Pompa untuk Petani

Whats New
IHSG Turun 19,2 Poin, Rupiah Melemah

IHSG Turun 19,2 Poin, Rupiah Melemah

Whats New
Catat, Ini Jadwal Perjalanan Ibadah Haji Indonesia 2024

Catat, Ini Jadwal Perjalanan Ibadah Haji Indonesia 2024

Whats New
Pada Liburan ke Luar Negeri, Peruri Sebut Permintaan Paspor Naik 2,5 Lipat Pasca Pandemi

Pada Liburan ke Luar Negeri, Peruri Sebut Permintaan Paspor Naik 2,5 Lipat Pasca Pandemi

Whats New
Jakarta, Medan, dan Makassar  Masuk Daftar Smart City Index 2024

Jakarta, Medan, dan Makassar Masuk Daftar Smart City Index 2024

Whats New
Pentingnya Transparansi Data Layanan RS untuk Menekan Klaim Asuransi Kesehatan

Pentingnya Transparansi Data Layanan RS untuk Menekan Klaim Asuransi Kesehatan

Whats New
Apakah di Pegadaian Bisa Pinjam Uang Tanpa Jaminan? Ini Jawabannya

Apakah di Pegadaian Bisa Pinjam Uang Tanpa Jaminan? Ini Jawabannya

Earn Smart
Bea Cukai Kudus Berhasil Gagalkan Peredaran Rokol Ilegal Senilai Rp 336 Juta

Bea Cukai Kudus Berhasil Gagalkan Peredaran Rokol Ilegal Senilai Rp 336 Juta

Whats New
Ditanya Bakal Jadi Menteri Lagi, Zulhas: Terserah Presiden

Ditanya Bakal Jadi Menteri Lagi, Zulhas: Terserah Presiden

Whats New
Ekonom: Kenaikan BI Rate Tak Langsung Kerek Suku Bunga Kredit

Ekonom: Kenaikan BI Rate Tak Langsung Kerek Suku Bunga Kredit

Whats New
Sepakati Kerja Sama Kementan-Polri, Kapolri Listyo: Kami Dukung Penuh Swasembada

Sepakati Kerja Sama Kementan-Polri, Kapolri Listyo: Kami Dukung Penuh Swasembada

Whats New
Syarat dan Cara Pinjam Uang di Pegadaian, Bisa Online Juga

Syarat dan Cara Pinjam Uang di Pegadaian, Bisa Online Juga

Earn Smart
Memenangkan Ruang di Hati Pelanggan

Memenangkan Ruang di Hati Pelanggan

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com