Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
RILIS BIZ

Gelar Dealer Gathering di Medan, Advance Digitals Pamer Produk Terbaru

Kompas.com - 25/02/2024, 09:33 WIB
Sri Noviyanti

Editor


KOMPAS.com – Brand elektronik lokal Advance Digitals menggelar dealer gathering se-Sumatera Utara (Sumut) di Hotel Adimulia, Medan, Sumut, Sabtu (24/2/2024). Acara digelar berkolaborasi dengan partner jaringan distribusinya, yakni Indotech Cipta Mandiri (ICM)

Dihadiri lebih kurang 100 toko elektronik yang tersebar di Sumut, kegiatan dikemas sebagai malam apresiasi kepada dealer yang dinilai berhasil membuat masyarakat merasakan manfaat produk-produk dari Advance Digitals.

“Advance Digitals selalu membuktikan bahwa canggih itu tak harus mahal. Kemajuan teknologi yang ditunjukan kami adalah agar mempermudah urusan masyarakat tanpa perlu mengeluarkan dana besar untuk merasakannya,” papar Presiden Direktur (Presdir) Advance Digitals, Teddy Tjan, Sabtu.

Baca juga: Gaet Banyak Pelanggan, Advance Digitals Luncurkan Program Cicilan Bunga Nol Persen

Sementara itu, owner Indotech cipta Mandiri, Cipta Wirawan mengaku akan terus berkomitmen memasarkan dan mengembangkan jaringan distribusi produk Advance Digitals di Sumut.

“Semoga (pemasaran dan jaringan yang kami upayakan untuk produk Advance Digitals) berkembang semakin luas lagi, sehingga warga Suut bisa mendapatkan produk Advance Digitals dengan mudah,” ucap Cipta Wirawan.

Di saat yang sama, General Manager Indotech Cipta Mandiri, Johni mengungkapkan alasan produk Advance Digitals bisa diterima oleh masyrakat.

“Melalui kualitas teknologi yang mumpuni, harga dari produk Advance Digitals terbilang sangat ramah di pasaran (Sumut),” terang Johni.

Baca juga: Orang Indonesia Hobi Karaoke, Advance Digitals Genjot Penjualan Speaker

Sebagai Informasi, Advance Digitals merupakan perusahaan elektronik yang sudah berdiri 24 tahun di pasar nasional. Pada 2023, Advance Digitals berhasil meraih beragam penghargaan. Di antaranya, memborong lima kategori Top Brand Audio, yakni Speaker Aktif dan Pasif, Air Fryer, Food Processor, Powerbank, dan Stand Mixer. Lalu, Brand Choice for Home & Living 2023 untuk tiga kategori, yakni Hand Mixer, Coffee Maker Machine, Waffle Maker.

“Raihan penghargaan menjadi bukti konkret bahwa produk Advance Digitals semakin dicintai masyarakat Indonesia,” jelas Teddy.

Hadirkan produk terbaru

Melalui event yang sama, Advance Digitals turut memperkenalkan deretan produk terbarunya, yakni Speaker KL-15-B dan Smart TV Android dengan OS terbaru.

Speaker KL-15-B merupakan produk peningkatan inovasi dari deretan lini speaker yang pernah dirilis oleh Advance Digitals. Selain memadukan kualitas audio yang baik, produk ini juga turut menghadirkan kualitas visual yang memanjakan mata.

Baca juga: Di Tengah Persaingan Sengit Industri Elektronik, Advance Digitals Sukses Raih Ragam Penghargaan Bergengsi

“(Dengan speaker ini, pengguna) bisa menonton televisi, film, dan aktivitas internet, seperti Youtube. Kmai jamin, peranti yang kami rilis menghadirkan pengalaman karaoke atau mendengarkan musik yang tidak pernah dirasakan sebelumnya,” jelas Teddy.

Lalu untuk Smart TV Android, Advance Digitals menghadirkan ukuran 32 inci, 42 inci, serta 43 inci.

“Panel dari brand ternama sehingga kualitas visualnya dijamin memanjakan mata, baik saat menonton maupun bermain game. OS-nya pun sudah Android 12,” jelas Teddy.

Tak selesai sampai di situ, ke depan, Advance juga berencana menghadirkan TV dengan ukuran yang lebih besar.

“Tunggu saja tanggal mainnya. Advance Digitals berkomitmen untuk menghadirkan produk inovasi teknologi 5G untuk masyarakat, yaitu great quality, great technology, great service, great feature, dan great price,” terang Teddy.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

BW Digital dan Anak Usaha Telkom Bangun Sistem Komunikasi Kabel Laut Hubungkan Australia, RI, Singapura

BW Digital dan Anak Usaha Telkom Bangun Sistem Komunikasi Kabel Laut Hubungkan Australia, RI, Singapura

Whats New
Garuda Indonesia Hentikan Sementara Operasional Pesawat yang Alami Insiden Mesin Terbakar

Garuda Indonesia Hentikan Sementara Operasional Pesawat yang Alami Insiden Mesin Terbakar

Whats New
IHSG Diperkirakan Akan Melemah, Simak Analisis dan Rekomendasi Sahamnya

IHSG Diperkirakan Akan Melemah, Simak Analisis dan Rekomendasi Sahamnya

Whats New
Ditopang Data Inflasi AS, Wall Street Berakhir di Zona Hijau

Ditopang Data Inflasi AS, Wall Street Berakhir di Zona Hijau

Whats New
Masih Terkendali, Inflasi AS Bulan April Turun Jadi 3,4 Persen

Masih Terkendali, Inflasi AS Bulan April Turun Jadi 3,4 Persen

Whats New
Fitch Ratings Proyeksi Defisit Anggaran Pemerintahan Prabowo-Gibran Melebar Dekati 3 Persen

Fitch Ratings Proyeksi Defisit Anggaran Pemerintahan Prabowo-Gibran Melebar Dekati 3 Persen

Whats New
RI Raup Rp 14,8 Triliun dari Ekspor Tuna, Pemerintah Harus Jaga Populasinya

RI Raup Rp 14,8 Triliun dari Ekspor Tuna, Pemerintah Harus Jaga Populasinya

Whats New
OJK Sebut Porsi Pembiayaan Kendaraan Listrik Baru 0,01 Persen

OJK Sebut Porsi Pembiayaan Kendaraan Listrik Baru 0,01 Persen

Whats New
Rencana Merger XL Axiata dan Smartfren Masuk Tahap Evaluasi Awal

Rencana Merger XL Axiata dan Smartfren Masuk Tahap Evaluasi Awal

Whats New
[POPULER MONEY] 2.650 Pekerja Pabrik di Jabar Kena PHK dalam 3 Bulan Terakhir | Percikan Api Bikin Penerbangan Haji Kloter 5 Makassar Balik ke Bandara

[POPULER MONEY] 2.650 Pekerja Pabrik di Jabar Kena PHK dalam 3 Bulan Terakhir | Percikan Api Bikin Penerbangan Haji Kloter 5 Makassar Balik ke Bandara

Whats New
Mesin Pesawat Garuda Terbakar Usai 'Take Off', Kemenhub Lakukan Inspeksi Khusus

Mesin Pesawat Garuda Terbakar Usai "Take Off", Kemenhub Lakukan Inspeksi Khusus

Whats New
Apa Itu Saham Syariah? Simak Pengertian dan Karakteristiknya

Apa Itu Saham Syariah? Simak Pengertian dan Karakteristiknya

Earn Smart
Simak 3 Tips Melunasi Pinjaman Online secara Efektif

Simak 3 Tips Melunasi Pinjaman Online secara Efektif

Whats New
Cara Migrasi PLN Pascabayar ke Prabayar lewat Aplikasi

Cara Migrasi PLN Pascabayar ke Prabayar lewat Aplikasi

Whats New
PLN Akan Tambah 111 SPKLU di Berbagai Lokasi 'Rest Area' Tol

PLN Akan Tambah 111 SPKLU di Berbagai Lokasi "Rest Area" Tol

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com