Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

KCI Kantongi Pendapatan Rp 88 Miliar Selama Periode Angkutan Lebaran 2024

Kompas.com - 24/04/2024, 07:03 WIB
Isna Rifka Sri Rahayu,
Yoga Sukmana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - PT KAI Commuter (KCI) mengantongi pendapatan sebesar Rp 88 miliar selama periode Angkutan Lebaran 2024. Angka ini meningkat 13 persen dibandingkan Angkutan Lebaran 2023.

Direktur Operasi dan Pemasaran KCI Broer Rizal mengatakan, kenaikan pendapatan itu terjadi seiring dengan meningkatnya volume penumpang para periode ini yakni sebesar 13 persen.

Adapun penyumbang pendapatan terbesar merupakan layanan commuter line yang beroperasi di Jabodetabek sebesar Rp 64 miliar.

Baca juga: Soal Kenaikan Tarif KRL Jabodetabek, KCI Tunggu Restu Kemenhub

"Kenaikan volume penumpang di 13 persen. Saya kira untuk pendapatannya juga kurang lebihnya sama (13 persen)," ujarnya saat konferensi pers Angkutan Lebaran 2024 di Jakarta, Selasa (23/4/2024).

KCI mencatat, jumlah penumpang yang naik commuter line saat periode ini mencapai 20,96 juta orang atau 13 persen dibandingkan tahun sebelumnya.

"Dalam 22 hari, KCI sudah bisa mengangkut total pengguna 20,96 juta penumpang di wilayah Jabodetabek, Bandung, Yogyakarta, Surabaya," ucapnya.

Baca juga: Kemenhub Bakal Periksa Lift dan Eskalator di 6 Stasiun KRL Ini

Dia menyebut, volume penumpang terbanyak terjadi di wilayah Jabodetabek sebanyak 17,89 juta orang untuk KRL Jabodetabek dan 152.001 orang untuk Kereta Api (KA) Bandara Soekarno-Hatta (Basoetta).

Volume tertinggi terjadi pada KRL Jabodetabek sebanyak 1.041.750 orang pada 1 April dan KA Basoetta sebanyak 11.287 orang pada 5 April.

"Jadi ini di masa libur, penumpang mencapai 1 juta, biasanya karakteristik penumpang KRL di hari libur sangat sepi, tapi karena kemarin angkutan lebaran ternyata cukup meriah sampai 1 juta di wilayah Jabodetabek," jelasnya.

Baca juga: Kemenhub Kaji Kenaikan Tarif KRL, Pengamat Berikan 5 Catatan

Adapun penumpang yang transit di Stasiun Manggarai sebanyak 203.470 orang pada 13 April. Meningkat dibandingkan pada kondisi normal yang rata-rata sebanyak 150.000 orang.

Kemudian, Stasiun Tanah Abang sebanyak 166.339 orang pada 1 April dan cuti bersama pada 8-15 April. Sementara volume penumpang transit pada kondisi normal sebanyak 59.600 orang.

"Volume pengguna transit di Stasiun Manggarai juga meningkat, ini mencapai rekor 203.470 penumpang," tuturnya.

Baca juga: Menimbang Kenaikan Tarif KRL Jabodetabek

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com