Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menhub Wacanakan Operasional KRL hingga Sukabumi

Kompas.com - 07/11/2017, 21:49 WIB
Achmad Fauzi

Penulis

SUKABUMI, KOMPAS.com - Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi mewacanakan operasional Kereta Rel Listrik (KRL) diperpanjang hingga Sukabumi. Hal tersebut bisa terealisasi setelah jalur ganda atau double track kereta api Bogor-Sukabumi dibangun. 

"Iya mungkin (bisa operasional Sukabumi)," ujar Budi Karya di Stasiun Cicurug, Sukabumi, Selasa (7/11/2017). 

Budi Karya menerangkan, untuk operasional KRL hingga Sukabumi akan dilaksanakan secara bertahap. Saat ini, pihaknya akan fokus untuk menggangarkan pembangunan double track Bogor-Sukabumi hingga 2018. 

Selain itu, pria asal Palembang ini juga akan mengaktifkan kembali jalur rel Cianjur-Padalarang. 

Baca juga : Cerita Menhub Budi Karya yang Diam-diam Tak Mau Kalah dengan Jokowi

Sehingga, nantinya kereta api bisa beroperasi dari Bogor hingga Bandung dengan rute Bogor-Sukabumi-Cianjur-Padalarang-Bandung

"Bertahap. Jadi tahapannya itu kalau di sini (Sukabumi) kan dari tunggal menjadi ganda, kalau dari Sukabumi-Bandung dari tidak ada menjadi ada. Jadi dari tidak ada ke ada, dari ada ke ganda dari ganda ke elektrifikasi. Karena anggarannya kan kita harus planning ke seluruh Indonesia kan," imbuh dia. 

Untuk diketahui saja, saat ini hanya kereta perintis bertenaga diesel yang beroperasi rute Bogor-Sukabumi yang biasa disebut KA Pangrango. KA Pangrango beroperasi setiap hari dengan 6 kali perjalanan. 

Sementara, pembangunan jalur ganda tersebut akan dilaksanakan pada Desember 2017. Pembangunan jalur ganda ini memakan investasi Rp 280 miliar yang didapat dari APBN.

Kompas TV Terdapat 1 perjalanan pulang pergi lintas Cengkareng hingga Jakarta Kota.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com