Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Saham Bank-bank Besar Anjlok, Ini Kata Bos BCA

Kompas.com - 26/04/2018, 17:02 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan,
Erlangga Djumena

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Saham sejumlah bank besar nasional mengalami pelemahan pada perdagangan hari ini, Kamis (26/4/2018). Pelemahan saham tersebut dialami oleh bank-bank kategori Bank Umum Kelompok Usaha (BUKU) IV.

"(Saham) semua bank besar turun, mungkin bertalian dengan melemahnya rupiah," ujar Presiden Direktur BCA Jahja Setiaatmadja ketika dihubungi Kompas.com, Kamis (26/4/2018).

Jahja menuturkan, dalam kondisi pelemahan saham tersebut, yang dilakukan BCA adalah mempertahankan kinerja. Sebab, bank tidak bisa berbuat apa-apa terkait sentimen.

Selain itu, imbuh Jahja, bank pun tidak bisa mengintervensi harga saham. Sehingga, sebut dia, BCA memilih untuk fokus pada memperkuat kinerja.

Baca juga: Investor Asing Lepas Saham secara Masif, IHSG Ditutup Turun 2,8 Persen

"Kalau investor kita tahu bahwa performance (kinerja) baik, ada saatnya (saham) akan didorong dan (harga) naik sendiri," tutur Jahja.

Mengutip data RTI, saham PT Bank Central Asia Tbk (BBCA) sempat melemah 350 poin atau 1,61 persen. Bahkan, saham BCA pun sempat melemah hingga 3 persen.

Adapun saham PT Bank Mandiri (Persero) Tbk (BMRI) pun sempat melemah sebesar 250 poin atau 3,50 persen. Pada pukul 15.00 berdasar data Bursa Efek Indonesia (BEI), saham Bank Mandiri sempat melemah 5,24 persen

Saham PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BBRI) sempat melemah 120 poin atau 3,63 persen dan bahkan melemah 5,14 persen pada pukul 15.00.

Sementara saham PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk pun sempat mengalami pelemahan sebesar 150 poin atau 1,82 persen. Pada pukul 15.00, saham BNI melemah 3,95 persen.

Kompas.com telah menghubungi pihak bank-bank lain, seperti BRI dan Bank Mandiri. Namun, hingga berita ini ditayangkan, belum ada respons dari mereka.

Sementara Indeks Harga Saham Gabungan hari ini ditutup melorot hingga di bawah level 6.000. IHSG anjlok 170,65 poin atau 2,81 persen pada level 5.909,198.

Pada pada pertengahan Februari 2018 lalu, IHSG masih berada di kisaran 6.600.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kekhawatiran Inflasi Mencuat, Wall Street Berakhir di Zona Merah

Kekhawatiran Inflasi Mencuat, Wall Street Berakhir di Zona Merah

Whats New
Ada Hujan Lebat, Kecepatan Whoosh Turun hingga 40 Km/Jam, Perjalanan Terlambat

Ada Hujan Lebat, Kecepatan Whoosh Turun hingga 40 Km/Jam, Perjalanan Terlambat

Whats New
BTN Buka Kemungkinan Lebarkan Bisnis ke Timor Leste

BTN Buka Kemungkinan Lebarkan Bisnis ke Timor Leste

Whats New
[POPULER MONEY] Respons Bulog soal Program Makan Siang Gratis Butuh 6,7 Ton Beras Per Tahun | Iuran Pariwisata Bisa Bikin Tiket Pesawat Makin Mahal

[POPULER MONEY] Respons Bulog soal Program Makan Siang Gratis Butuh 6,7 Ton Beras Per Tahun | Iuran Pariwisata Bisa Bikin Tiket Pesawat Makin Mahal

Whats New
KCIC Minta Maaf Jadwal Whoosh Terlambat Gara-gara Hujan Lebat

KCIC Minta Maaf Jadwal Whoosh Terlambat Gara-gara Hujan Lebat

Whats New
Cara Pinjam Uang di Rp 5 Juta di Pegadaian, Bunga, dan Syaratnya

Cara Pinjam Uang di Rp 5 Juta di Pegadaian, Bunga, dan Syaratnya

Earn Smart
Kemenkeu Akui Pelemahan Rupiah dan Kenaikan Imbal Hasil Berdampak ke Beban Utang Pemerintah

Kemenkeu Akui Pelemahan Rupiah dan Kenaikan Imbal Hasil Berdampak ke Beban Utang Pemerintah

Whats New
Prudential Laporkan Premi Baru Tumbuh 15 Persen pada 2023

Prudential Laporkan Premi Baru Tumbuh 15 Persen pada 2023

Whats New
Bulog Siap Pasok Kebutuhan Pangan di IKN

Bulog Siap Pasok Kebutuhan Pangan di IKN

Whats New
Pintu Perkuat Ekosistem Ethereum di Infonesia

Pintu Perkuat Ekosistem Ethereum di Infonesia

Whats New
BTN Syariah Cetak Laba Bersih Rp 164,1 Miliar pada Kuartal I 2024

BTN Syariah Cetak Laba Bersih Rp 164,1 Miliar pada Kuartal I 2024

Whats New
Pegadaian Bukukan Laba Bersih Rp 1,4 Triliun pada Kuartal I 2024

Pegadaian Bukukan Laba Bersih Rp 1,4 Triliun pada Kuartal I 2024

Whats New
Program Makan Siang Gratis Butuh 6,7 Ton Beras Per Tahun, Bulog Tunggu Arahan Pemerintah

Program Makan Siang Gratis Butuh 6,7 Ton Beras Per Tahun, Bulog Tunggu Arahan Pemerintah

Whats New
BTN Cetak Laba Bersih Rp 860 Miliar pada Kuartal I 2024

BTN Cetak Laba Bersih Rp 860 Miliar pada Kuartal I 2024

Whats New
Bulog Siap Jadi Pembeli Gabah dari Sawah Hasil Teknologi Padi China

Bulog Siap Jadi Pembeli Gabah dari Sawah Hasil Teknologi Padi China

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com