Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wapres: Beri Harapan, Siapapun yang Menang Pemilu akan Perbaiki Ekonomi

Kompas.com - 02/08/2018, 22:40 WIB
Ambaranie Nadia Kemala Movanita ,
Erlangga Djumena

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Wakil Presiden Jusuf Kalla tak ingin tahun pemilu dianggap sebagai momok di masyarakat. Jika masyarakat terlalu khawatir politik akan mempengaruhi iklim ekonomi, maka akan menimbulkan ketidakpastian di pasar. Hal ini akan berdampak pada nasib tenaga kerja, pengangguran, dan angka kemiskinan.

Semestinya kata Kalla, pemilu dijadikan momentum untuk menunjukkan optimisme bahwa kondisi perekonomian akan lebih baik ke depannya.

"Kita harap pemilu itu bukan dianalisa dari hal negatif, tapi diberikan harapan agar siapapun yang menang akan memperbaiki ekonomi kita. Ekonomi kita akan lebih baik," kata Kalla di Jakarta, Kamis (2/8/2018).

Kalla memastikan bahwa pemilu di Indonesia jauh lebih aman ketimbang kontestasi politik di negara lain. Iklim investasi di Indonesia juga masih baik meski suhu politik memanas. Daripada mengkhawatirkan kondisi ekonomi, kata dia, lebih baik fokus mengejar ketertinggalan dari Thailand dan Vietnam.

Baca juga: Fundamental Ekonomi Indonesia Dinilai Kuat

"Pak Menko (Menko Perekonomian Darmin Nasution) sudah begitu banyak membuat aturan-aturan, deregulasi. Tapi masih butuh kepastian, butuh suasana damai di negeri ini," kata Kalla.

Pilkada serentak yang terjadi pada 2017 dan 2018 dianggap tak menimbulkan masalah besar bagi perekonomian Indonesia. Oleh karena itu, kata Kalla, tinggal bagaimana sikap masyarakat untuk tidak apatis menghadapi tahun politik.

"Maka itulah bagaimana kita memberikan kepastian keyakinan kepada pengusaha investor untuk bangsa ini Pemilu akan aman. Siapapun yang menang akan memberikan business friendly ataupun economic friendly," kata Kalla.

Baca juga: Jusuf Kalla: Bukan Wakanda Forever, tapi Indonesia-Afrika Forever...

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kolaborasi Es Krim Aice dan Teguk, Total Investasi Rp 700 Miliar

Kolaborasi Es Krim Aice dan Teguk, Total Investasi Rp 700 Miliar

Whats New
OJK: Pendapatan Premi di Sektor Asuransi Capai Rp 87,53 Triliun Per Maret 2024

OJK: Pendapatan Premi di Sektor Asuransi Capai Rp 87,53 Triliun Per Maret 2024

Whats New
Sudah Dibuka, Ini Cara Daftar Kartu Prakerja Gelombang 67

Sudah Dibuka, Ini Cara Daftar Kartu Prakerja Gelombang 67

Whats New
Barang Bawaan dari Luar Negeri Tak Lagi Dibatasi, Mendag Minta Jastiper Patuhi Aturan

Barang Bawaan dari Luar Negeri Tak Lagi Dibatasi, Mendag Minta Jastiper Patuhi Aturan

Whats New
Pasca-Lebaran, Kereta Cepat Whoosh Jadi 48 Perjalanan dengan Tarif mulai Rp 150.000

Pasca-Lebaran, Kereta Cepat Whoosh Jadi 48 Perjalanan dengan Tarif mulai Rp 150.000

Whats New
Bagaimana Aturan Perlintasan Kereta Api di Indonesia? Ini Penjelasan KAI

Bagaimana Aturan Perlintasan Kereta Api di Indonesia? Ini Penjelasan KAI

Whats New
Penempatan di IKN, Pemerintah Buka Formasi 14.114 CPNS dan 57.529 PPPK

Penempatan di IKN, Pemerintah Buka Formasi 14.114 CPNS dan 57.529 PPPK

Whats New
Daftar 8 Instansi yang Buka Lowongan CPNS 2024 Lewat Sekolah Kedinasan

Daftar 8 Instansi yang Buka Lowongan CPNS 2024 Lewat Sekolah Kedinasan

Whats New
Harga Emas Terbaru 4 Mei 2024 di Pegadaian

Harga Emas Terbaru 4 Mei 2024 di Pegadaian

Spend Smart
Mendag Sebut Rumah Potong Hewan Wajib Punya Sertifikat Halal Oktober 2024

Mendag Sebut Rumah Potong Hewan Wajib Punya Sertifikat Halal Oktober 2024

Whats New
Keluar di Gerbang Tol Ini, Bekasi-Yogyakarta Hanya 8 Jam 8 Menit

Keluar di Gerbang Tol Ini, Bekasi-Yogyakarta Hanya 8 Jam 8 Menit

Spend Smart
Harga Emas Antam: Detail Harga Terbaru pada Sabtu 4 Mei 2024

Harga Emas Antam: Detail Harga Terbaru pada Sabtu 4 Mei 2024

Spend Smart
Antisipasi Darurat Pangan, Kementan Bagikan Pompa Irigasi Gratis di Jawa Timur

Antisipasi Darurat Pangan, Kementan Bagikan Pompa Irigasi Gratis di Jawa Timur

Whats New
OJK Cermati Aksi Jual Saham oleh Asing di BEI

OJK Cermati Aksi Jual Saham oleh Asing di BEI

Whats New
Sekjen ASEAN Ucapkan Selamat atas Capaian Proses Aksesi Indonesia ke OECD

Sekjen ASEAN Ucapkan Selamat atas Capaian Proses Aksesi Indonesia ke OECD

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com