Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pasca-Lebaran 2018, Klaim Asuransi Sompo Tumbuh 19,1 Persen

Kompas.com - 31/08/2018, 12:51 WIB
Ambaranie Nadia Kemala Movanita ,
Bambang P. Jatmiko

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Angka klaim asuransi PT Sompo Insurance Indonesia pasca-Idul Fitri meningkat 19,1 persen dibandingkan periode yang sama tahun 2017.

Jumlah klaim asuransi kendaraan bermotor Sompo Insurance pada Juli 2018 menunjukkan angka tertinggi sejak awal tahun, yaitu sekitar 3.900 klaim.

Head of Claim Division Sompo Insurance Nizar Lubis mengatakan, peningkatan jumlah klaim dari tahun ke tahun di lini asuransi kendaraan bermotor merupakan hal yang lumrah. Sebab, hal tersebut berbanding lurus dengan peningkatan jumlah Pelanggan asuransi kendaraan bermotor Sompo Insurance setiap tahunnya. 

“Seiring dengan adanya kenaikan jumlah klaim, Sompo Insurance terus berusaha meningkatkan kualitas layanan kami untuk tetap konsisten dalam menyediakan solusi terbaik bagi pelanggan," ujar Nizar dalam keterangan tertulis, Jumat (31/8/2018).

Tren kenaikan juga terjadi pada jumlah premi kendaraan bermotor. Untuk premi per Juli 2018 mengalami peningkatan signifikan, yakni sebesar 70,3 persen.

Hingga semester I tahun 2018, tercatat total pendapatan premi bruto Sompo Insurance naik sebesar 34 persen dibandingkan dengan periode yang sama di tahun 2017.

Hal ini sejalan dengan pertumbuhan bisnis otomotif yang mengalami tren peningkatan cukup baik.

Dikutip dari Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), peningkatan per Juli 2018 sebesar 7,2 persen dibandingkan tahun 2017. Data ini menggambarkan mulai munculnya optimisme pasar otomotif Indonesia.

Nizar mengatakan, selama 2018, Sompo Insurance menjalankan berbagai inisiatif untuk memperkuat layanan klaim bagi pelanggan. Dalm waktu dekat mereka menghadirkan layanan Premium Claim Service.

Proses klaim perbaikan kendaraan Pelanggan Sompo Insurance didukung dengan layanan Replacement Parts on The Spot (RPOS) atau penggantian part mobil di lokasi Pelanggan, Emergency Roadside Assistance (ERA), dan layanan derek yang dapat diakses langsung sesaat setelah terjadinya kecelakaan. Pelanggan bisa menghubungi layanan Pelanggan, Sompo Care di 14051.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

KKP Terima 99.648 Ekor Benih Bening Lobster yang Disita TNI AL

KKP Terima 99.648 Ekor Benih Bening Lobster yang Disita TNI AL

Rilis
Di Hadapan Menko Airlangga, Wakil Kanselir Jerman Puji Pertumbuhan Ekonomi Indonesia

Di Hadapan Menko Airlangga, Wakil Kanselir Jerman Puji Pertumbuhan Ekonomi Indonesia

Whats New
Soarl Rencana Kenaikan Tarif KRL, Anggota DPR: Jangan Sampai Membuat Penumpang Beralih...

Soarl Rencana Kenaikan Tarif KRL, Anggota DPR: Jangan Sampai Membuat Penumpang Beralih...

Whats New
Menteri ESDM Pastikan Perpanjangan Izin Tambang Freeport Sampai 2061

Menteri ESDM Pastikan Perpanjangan Izin Tambang Freeport Sampai 2061

Whats New
Pertumbuhan Ekonomi 5,11 Persen, Sri Mulyani: Indonesia Terus Tunjukan 'Daya Tahannya'

Pertumbuhan Ekonomi 5,11 Persen, Sri Mulyani: Indonesia Terus Tunjukan "Daya Tahannya"

Whats New
“Wanti-wanti” Mendag Zulhas ke Jastiper: Ikuti Aturan, Kirim Pakai Kargo

“Wanti-wanti” Mendag Zulhas ke Jastiper: Ikuti Aturan, Kirim Pakai Kargo

Whats New
Astra Honda Motor Buka Lowongan Kerja untuk D3-S1, Simak Kualifikasinya

Astra Honda Motor Buka Lowongan Kerja untuk D3-S1, Simak Kualifikasinya

Work Smart
Jadwal Lengkap Perjalanan Ibadah Haji 2024

Jadwal Lengkap Perjalanan Ibadah Haji 2024

Whats New
Kasus SPK Fiktif Rugikan Rp 80 Miliar, Kemenperin Oknum Pegawai yang Terlibat

Kasus SPK Fiktif Rugikan Rp 80 Miliar, Kemenperin Oknum Pegawai yang Terlibat

Whats New
Laba Bersih Avrist Assurance Tumbuh 18,3 Persen pada 2023

Laba Bersih Avrist Assurance Tumbuh 18,3 Persen pada 2023

Whats New
Mendag Zulhas Usul HET Minyakita Naik Jadi Rp 15.000 Per Liter

Mendag Zulhas Usul HET Minyakita Naik Jadi Rp 15.000 Per Liter

Whats New
Marak Modus Penipuan Undangan Lowker, KAI Imbau Masyarakat Lebih Teliti

Marak Modus Penipuan Undangan Lowker, KAI Imbau Masyarakat Lebih Teliti

Whats New
Vira Widiyasari Jadi Country Manager Visa Indonesia

Vira Widiyasari Jadi Country Manager Visa Indonesia

Rilis
Ada Bansos dan Pemilu, Konsumsi Pemerintah Tumbuh Pesat ke Level Tertinggi Sejak 2006

Ada Bansos dan Pemilu, Konsumsi Pemerintah Tumbuh Pesat ke Level Tertinggi Sejak 2006

Whats New
Peringati Hari Buruh 2024, PT GNI Berikan Penghargaan Kepada Karyawan hingga Adakan Pertunjukan Seni

Peringati Hari Buruh 2024, PT GNI Berikan Penghargaan Kepada Karyawan hingga Adakan Pertunjukan Seni

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com