Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Our Ocean Conference, Tanggung Jawab Bersama untuk Melindungi Lautan

Kompas.com - 29/10/2018, 11:01 WIB
Putri Syifa Nurfadilah,
Erlangga Djumena

Tim Redaksi

NUSA DUA, KOMPAS.com - Our Ocean Conference (OOC) ke-5 mulai digelar dua hari ini, 29-30 Oktober 2018 di Nusa Dua, Bali.

Menteri Luar Negeri Retno Marsudi menyebutkan,  Konferensi ini akan mengumpulkan berbagai komitmen kebijakan dari lintas sektor demi menemukan solusi terbaik untuk lautan yang lebih sehat.

"Tidak peduli siapa dan dimana orang itu tinggal, lautan adalah bagian penting dari kehidupan. Ini adalah tanggung jawab bersama untuk melindungi lautan,” sebut Retno dalam laman resmi OOC 2018, Senin (29/10/2018).

Sementara itu, Direktur Jenderal Pengelolaan Ruang Laut KKP Brahmantyo menyampaikan, hingga saat ini sudah ada 3.300 orang yang mendaftar hadir pada konferensi tersebut. Pihaknya mengaku senang atas banyaknya apresiasi dari kehadiran para delegasi yang berasail dari 35 negara tersebur.

Baca juga: Indonesia Jadi Tuan Rumah OOC 2018, Ini yang Ingin Ditunjukkan Menteri Susi

"Kami melihat pemerintahan saat ini berhasil melakukan apa yang disampaikan. Kita mulai melihat maritim sebagai poros bangsa dan melihat isu-isu laut yang penting itu harus diutarakan," tuturnya.

Brahmantyo mengatakan, hal yang paling penting dari pertemuan OOC 2018 ini adalah komitmen.

Sesuai dengan topiknya Our Ocean Our Legacy,  dia mengharapkan hasil konferensi ini bisa menghasilkan komitmen dan kesepakatan yang memprioritaskan laut bagian dari kehidupan semua orang.

"Kita tidak bisa meninggalkan laut ini untuk masa sekarang dan untuk masa yang akan datang juga," katanya.

Dalam kesempatan ini, Presiden RI Joko Widodo juga hadir dalam gelaran OOC 2018. Selain Jokowi, ada pula Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti.

Sementara Menteri Koordinator Kemaritiman Luhut Binsar Pandjaitan dijadwalkan hadir Selasa, (30/10/2018).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com