Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kekayaan Jeff Bezos Hilang Rp 291,8 Triliun dalam Dua Hari

Kompas.com - 30/10/2018, 12:44 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Editor

Sumber Bloomberg

NEW YORK, KOMPAS.com - Pendiri Amazon Inc Jeff Bezos masih menempati peringkat pertama daftar orang terkaya di dunia. Akan tetapi, kekayaannya merosot dalam beberapa waktu terakhir.

Bahkan, hanya dalam beberapa bulan, kekayaan Bezos semakin dekat dengan kekayaan pendiri Microsoft Bill Gates yang berada di peringkat kedua daftar orang terkaya di dunia.

Dikutip dari Bloomberg, Selasa (30/10/2018), kekayaan Bezos merosot 19,2 miliar dollar AS atau setara sekitar Rp 291,8 triliun dalam dua hari terakhir. Data ini diperoleh berdasarkan Bloomberg Billionaires Index.

Besaran kekayaan Bezos yang hilang tersebut merupakan jumlah terbesar hanya dalam waktu singkat. Hal ini disebabkan maraknya aksi jual di bursa saham AS.

Aksi jual pun merambat ke pasar saham global yang dipicu oleh kekhawatiran meningkatnya ketegangan perdagangan. Namun, rekor besaran kekayaan miliarder yang hilang dalam waktu singkat masih dipegang oleh pendiri Facebook Inc Mark Zuckerberg.

Pada Juli 2018 lalu, kekayaan Zuckerberg merosot 16,5 miliar dollar AS. Ini disebabkan laporan pendapatan dan pertumbuhan pengguna Facebook yang di bawah estimasi.

Saham-saham teknologi memimpin pelemahan saham pada awal pekan ini. Indeks saham Nasdaq Composite Index tercatat merosot ke level terendahnya sejak April 2018.

Saham Amazon anjlok 6,3 persen. Dengan demikian, kekayaan Bezos saat ini mencapai 128,1 miliar dollar AS, turun dibandingkan 167,7 miliar dollar AS pada bulan September 2018 lalu.

Pada hari Senin (29/10/2018) saja, kekayaan Bezos menguap 8,9 miliar dollar AS. Ini merupakan yang terbesar di antara 500 orang terkaya di dunia.

Pada saat yang sama, kekayaan miliarder telekomunikasi Meksiko Carlos Slim merosot 2,5 miliar dollar AS. Sementara itu, kekayaan Gates berkurang 558,3 juta dollar AS menjadi 92,8 miliar dollar AS.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Petugas KCIC Kembalikan Barang Penumpang Whoosh yang Tertinggal, Berisi Uang Rp 50 Juta

Petugas KCIC Kembalikan Barang Penumpang Whoosh yang Tertinggal, Berisi Uang Rp 50 Juta

Whats New
AdaKami Buka Kemungkinan Kerja Sama dengan Perbankan jadi 'Lender Institusional'

AdaKami Buka Kemungkinan Kerja Sama dengan Perbankan jadi "Lender Institusional"

Whats New
Investasi Apple di Indonesia Capai Rp 1,6 Triliun, Bahlil: Belum Ada Komunikasi ke Kami

Investasi Apple di Indonesia Capai Rp 1,6 Triliun, Bahlil: Belum Ada Komunikasi ke Kami

Whats New
Cara Isi Saldo GoPay lewat Aplikasi DANA

Cara Isi Saldo GoPay lewat Aplikasi DANA

Spend Smart
Cara Cek Nomor Rekening BSI dengan Mudah

Cara Cek Nomor Rekening BSI dengan Mudah

Spend Smart
Harga Paket Vision+ dan Cara Berlangganan

Harga Paket Vision+ dan Cara Berlangganan

Spend Smart
Dorong Investasi di Industri Antara, Kemenperin: Kami Persiapankan 'Tax Holiday'

Dorong Investasi di Industri Antara, Kemenperin: Kami Persiapankan "Tax Holiday"

Whats New
Astra Life Catat Premi Bruto Rp 6,1 Triliun Sepanjang 2023

Astra Life Catat Premi Bruto Rp 6,1 Triliun Sepanjang 2023

Whats New
Rugi Bersih GOTO Susut 78 Persen, Jadi Rp 862 Miliar pada Kuartal I-2024

Rugi Bersih GOTO Susut 78 Persen, Jadi Rp 862 Miliar pada Kuartal I-2024

Whats New
Industri Fintech Lending Rugi pada Awal 2024, Ini Sebabnya Menurut Asosiasi

Industri Fintech Lending Rugi pada Awal 2024, Ini Sebabnya Menurut Asosiasi

Whats New
Menteri Trenggono Minta Reklamasi PIK Pakai Sedimentasi Laut

Menteri Trenggono Minta Reklamasi PIK Pakai Sedimentasi Laut

Whats New
Tren dan Peluang Investasi Kripto, Indonesia Berpotensi Pimpin Pasar ASEAN

Tren dan Peluang Investasi Kripto, Indonesia Berpotensi Pimpin Pasar ASEAN

Spend Smart
Kredit BNI Tumbuh Jadi Rp 695,16 Triliun pada Kuartal I 2024, UMKM dan Konsumer Jadi Mesin Baru

Kredit BNI Tumbuh Jadi Rp 695,16 Triliun pada Kuartal I 2024, UMKM dan Konsumer Jadi Mesin Baru

Whats New
Elnusa dan Pertagas Siap Kerjakan Proyek Kolaborasi Infrastruktur Energi di Kandis Riau

Elnusa dan Pertagas Siap Kerjakan Proyek Kolaborasi Infrastruktur Energi di Kandis Riau

Whats New
Perluasan Sektor Kredit, 'Jamu Manis' Terbaru dari BI untuk Perbankan

Perluasan Sektor Kredit, "Jamu Manis" Terbaru dari BI untuk Perbankan

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com