Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lagi, Harga Properti Hong Kong Paling Mahal di Dunia

Kompas.com - 24/01/2019, 12:32 WIB
Mutia Fauzia,
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Tim Redaksi

Sumber Bloomberg

HONG KONG, KOMPAS.com - Hong Kong merupakan negara yang menempati posisi pertama sebagai negara dengan harga perumahan termahal di dunia dalam sembilan tahun berturut-turut.

Tak hanya mempertahankan gelar di posisi pertama, berdasarkan riset Demographia yang dikutip dari Bloomberg, Kamis (24/1/2019), harga rumah-rumah di perkotaan Hong Kong semakin tak bisa dijangkau oleh penduduknya.

Harga properti di rata-rata kota di Hong Kong meningkat 20,9 kali pendapatan rumah tangga rata-rata penduduknya di 2018, dan meningkat 19,4 kali lipat dari pendapatan tahun sebelumnya.

Baca juga: Hong Kong Kota Termahal bagi Ekspatriat

Sementara kota Vancouver, Kanada menduduki posisi kedua sebagai pasar properti yang paling tak terjangkau, melangkahi Sydney, Australia yang berada pada posisi tersebut setahun sebelumnya dan telah melalui masa-masa booming properti. Sementara Melbourne berada di urutan keempat, diikuti San Jose, California dan Los Angeles.

Adapun kota London dan Toronto harus berbagi tempat di posisi ke-10.

Sebagai catatan, lesunya pasar properti dalam beberapa tahun belakangan seharusnya membuat masyarakat Hong Kong hingga London bisa lebih mudah untuk memiliki rumah. Harga perumahan di Hong Kong terlah mengalami penurunan selama 10 tahun berturut-turut sejak 2008.

Begitu juga di wilayah London di mana pasar properti tengah lesu sejak 2011 dan pemilik rumah di Sydney harus bergulat dengan merosotnya harga real estat sejak 1980.

Baca juga: Hong Kong Siap Jadi Wasit atas Sengketa yang Muncul di Belt and Road Initiative

Walaupun demikian, studi yang dilakukan oleh Demographia dan mencakup 309 pasar properti metropolitan di delapan negara termasuk Australia, Kanada, Inggris, dan Amerika Serikat di kuartal III-2018 menunjukkan, 29 pasar terbesar perumahan digolongkan sebagai "sangat tidak terjangkau".

Berikut daftar 10 kota dengan harga properti termahal di dunia:

  1. Hong Kong
  2. Vancouver
  3. Sydney
  4. Melbourne
  5. San Jose
  6. Auckland
  7. San Francisco
  8. Honolulu
  9. London
  10. Toronto
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Apa Itu 'Cut-Off Time' pada Investasi Reksadana?

Apa Itu "Cut-Off Time" pada Investasi Reksadana?

Earn Smart
Mengenal Apa Itu 'Skimming' dan Cara Menghindarinya

Mengenal Apa Itu "Skimming" dan Cara Menghindarinya

Earn Smart
BRI Beri Apresiasi untuk Restoran Merchant Layanan Digital

BRI Beri Apresiasi untuk Restoran Merchant Layanan Digital

Whats New
Kemenhub Tingkatkan Kualitas dan Kompetensi SDM Angkutan Penyeberangan

Kemenhub Tingkatkan Kualitas dan Kompetensi SDM Angkutan Penyeberangan

Whats New
CGAS Raup Pendapatan Rp 130,41 Miliar pada Kuartal I 2024, Didorong Permintaan Ritel dan UMKM

CGAS Raup Pendapatan Rp 130,41 Miliar pada Kuartal I 2024, Didorong Permintaan Ritel dan UMKM

Whats New
Simak Cara Menyiapkan Dana Pendidikan Anak

Simak Cara Menyiapkan Dana Pendidikan Anak

Earn Smart
HET Beras Bulog Naik, YLKI Khawatir Daya Beli Masyarakat Tergerus

HET Beras Bulog Naik, YLKI Khawatir Daya Beli Masyarakat Tergerus

Whats New
Pertumbuhan Ekonomi Indonesia Lampaui Malaysia hingga Amerika Serikat

Pertumbuhan Ekonomi Indonesia Lampaui Malaysia hingga Amerika Serikat

Whats New
KKP Terima 99.648 Ekor Benih Bening Lobster yang Disita TNI AL

KKP Terima 99.648 Ekor Benih Bening Lobster yang Disita TNI AL

Rilis
Di Hadapan Menko Airlangga, Wakil Kanselir Jerman Puji Pertumbuhan Ekonomi Indonesia

Di Hadapan Menko Airlangga, Wakil Kanselir Jerman Puji Pertumbuhan Ekonomi Indonesia

Whats New
Soal Rencana Kenaikan Tarif KRL, Anggota DPR: Jangan Sampai Membuat Penumpang Beralih...

Soal Rencana Kenaikan Tarif KRL, Anggota DPR: Jangan Sampai Membuat Penumpang Beralih...

Whats New
Menteri ESDM Pastikan Perpanjangan Izin Tambang Freeport Sampai 2061

Menteri ESDM Pastikan Perpanjangan Izin Tambang Freeport Sampai 2061

Whats New
Pertumbuhan Ekonomi 5,11 Persen, Sri Mulyani: Indonesia Terus Tunjukan 'Daya Tahannya'

Pertumbuhan Ekonomi 5,11 Persen, Sri Mulyani: Indonesia Terus Tunjukan "Daya Tahannya"

Whats New
“Wanti-wanti” Mendag Zulhas ke Jastiper: Ikuti Aturan, Kirim Pakai Kargo

“Wanti-wanti” Mendag Zulhas ke Jastiper: Ikuti Aturan, Kirim Pakai Kargo

Whats New
Astra Honda Motor Buka Lowongan Kerja untuk D3-S1, Simak Kualifikasinya

Astra Honda Motor Buka Lowongan Kerja untuk D3-S1, Simak Kualifikasinya

Work Smart
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com