Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Parkir Pesawat di Terminal 3 Soekarno-Hatta Akan Dipandu Video

Teranyar, AP II akan memasang video docking guidance system (VDGS). Nantinya sistem ini memberikan kemudahan bagi pilot saat memarkir pesawat khusus di Terminal 3 Bandara Internasional Soekarno-Hatta.

"Sedang bertahap kami pasang semua (VDGS)," ujar Direktur Utama AP II Muhammad Awaluddin di Jakarta, Jumat (28/7/2017).

Menurut dia, VDGS akan memandu pilot untuk memarkir pesawatnya ke tempat parkir yang sudah disediakan. Caranya itu dengan menghidupkan instrumen di dalam pesawat untuk tersambung dengan VDGS.

(Baca: Semester I 2017, Laba Angkasa Pura II Melonjak 62 Persen)

Selama ini ketika parkir pesawat, pilot masih mengandalkan pemandu parkir pesawat bandara atau marshaller. Namun dengan adanya VDGS, pilot bisa melihat panduan parkir melalui video.

Meski begitu, bukan berarti AP II akan menghilangkan marshaller. Keberadaannya masih dianggap penting bila pesawat akan parkir saat kondisi cuaca buruk.

"Dalam situasi normal akan dipandu oleh VDGS. Sekarang marshaller hanya back up saja," kata Awaluddin.

Selain VDGS, AP II juga menyoroti sistem bagasi dengan memasang kamera pengawas dari area pemindahan barang. Hal ini sebagai respons dari banyaknya keluhan masyarakat terkait proses bagasi di bandara.

"Jadi selama ini keluhan bagasi yang dilempar-lempar, dicuri, segala macam, sekarang bisa dilihat penumpang langsung di layar tempat pengambilan bagasi," ucap dia.

https://ekonomi.kompas.com/read/2017/07/28/154701626/parkir-pesawat-di-terminal-3-soekarno-hatta-akan-dipandu-video-

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke