Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

KAI Keluhkan Lambatnya Pemindahan Pabrik di Jalur Kereta Bandara

PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau PT KAI pun menargetkan masalah lahan untuk pembangunan infrastruktur kereta rel listrik (KRL) Bandara Soekarno-Hatta tuntas akhir Juli ini.

Direktur Keuangan PT KAI, Didiek Hartantyo, mengeluhkan lambatnya proses pembongkaran dan pemindahan pabrik-pabrik tersebut. Imbasnya membuat operasional kereta bandara molor sampai akhir tahun dari target awal September 2017.

"Masalahnya tanah. Ada beberapa lokasi, pabrik-pabrik dalam proses pembongkaran dan pemindahan. Sudah diputus, sudah dibayar, tapi mereka masih butuh waktu," kata Didiek di Jakarta, Jumat (28/7/2017).

Padahal saat ini, satu rangkaian gerbong kereta dari PT Industri Kereta Api (INKA) sudah dikirim ke Jakarta. Sedangkan untuk sisa rangkaian kereta lainnya masih dalam proses perakitan di Madiun, Jawa Timur.

"Mungkin baru akhir tahun akan dioperasikan. Kereta sudah ada dari PT INKA, satu rangkaian kereta sudah dikirimkan. Ada sembilan rangkaian kereta lagi di Madiun, lagi assembling," tutup dia.

Proses perpindahan belasan pabrik yang terkena pembebasan lahan untuk KA bandara sejatinya sudah berlangsung sejak tahun 2016. Tetapi pemilik tempat usaha di lahan yang hendak dibebaskan perlu waktu untuk pindah.

Pihak PT KAI membebaskan lahan untuk keperluan layanan kereta bandara, mulai dari kawasan Batu Ceper sampai ke Bandara Soekarno-Hatta. Area yang telah dibebaskan ini sepanjang 12,1 kilometer dan proses pembayaran atas pembebasan lahan telah rampung.

Tahapan selanjutnya setelah pembebasan lahan adalah uji coba operasional KA bandara. Rencananya, uji coba akan dilangsungkan pada November 2017.

Rute yang telah ditetapkan PT KAI Daerah Operasional 1 Jakarta untuk layanan kereta bandara adalah dari Stasiun Manggarai, Stasiun Sudirman Baru, Stasiun Duri, Stasiun Batu Ceper, dan Stasiun Bandara Soekarno-Hatta.

Tarif yang akan dipatok untuk layanan kereta bandara masih belum final. Namun, tarif kereta bandara diperkirakan antara Rp 100.000 sampai Rp 150.000 per orang.

https://ekonomi.kompas.com/read/2017/07/28/195308826/kai-keluhkan-lambatnya-pemindahan-pabrik-di-jalur-kereta-bandara-

Terkini Lainnya

Nilai Ekspor Indonesia Naik Jadi 19,62 Miliar pada April 2024

Nilai Ekspor Indonesia Naik Jadi 19,62 Miliar pada April 2024

Whats New
Adaro Energy Bakal Tebar Dividen Final Rp 6,4 Triliun Tahun Ini

Adaro Energy Bakal Tebar Dividen Final Rp 6,4 Triliun Tahun Ini

Whats New
Masuknya Starlink Dikhawatirkan Ancam Bisnis Operator Lokal, Luhut: Semua Harus Berkompetisi

Masuknya Starlink Dikhawatirkan Ancam Bisnis Operator Lokal, Luhut: Semua Harus Berkompetisi

Whats New
OJK Bakal Bikin Ketentuan Tarif Premi Asuransi Kendaraan Listrik

OJK Bakal Bikin Ketentuan Tarif Premi Asuransi Kendaraan Listrik

Whats New
Eks Pejabatnya Ditahan KPK Kasus Pengadaan Lahan, PTPN Sebut Dukung Proses Hukum

Eks Pejabatnya Ditahan KPK Kasus Pengadaan Lahan, PTPN Sebut Dukung Proses Hukum

Whats New
Bahlil Ajak Investor Australia ke Weda Bay

Bahlil Ajak Investor Australia ke Weda Bay

Whats New
Yusuf Mansur Pastikan Tidak Ada Uang Nasabah yang Tertinggal di Paytren

Yusuf Mansur Pastikan Tidak Ada Uang Nasabah yang Tertinggal di Paytren

Whats New
Simak Rincian Kurs Rupiah Hari Ini di BCA hingga BNI

Simak Rincian Kurs Rupiah Hari Ini di BCA hingga BNI

Spend Smart
Bisnis Asuransi Tidak Normal, OJK Beri Peringatan Tegas untuk Pasaraya Life

Bisnis Asuransi Tidak Normal, OJK Beri Peringatan Tegas untuk Pasaraya Life

Whats New
Resmi, Neraca Dagang RI Surplus 4 Tahun Berturut-turut

Resmi, Neraca Dagang RI Surplus 4 Tahun Berturut-turut

Whats New
Strategi Medco Genjot Produksi Migas  dan Terapkan Transisi Energi

Strategi Medco Genjot Produksi Migas dan Terapkan Transisi Energi

Whats New
Daftar PSN Transportasi yang Sudah Rampung dan Masih Berjalan

Daftar PSN Transportasi yang Sudah Rampung dan Masih Berjalan

Whats New
72 Calon Masinis Whoosh Dilatih oleh Masinis Kereta Cepat dari China

72 Calon Masinis Whoosh Dilatih oleh Masinis Kereta Cepat dari China

Whats New
Konsisten Terapkan Sistem Manajemen Inovasi, Bank Mandiri Raih ISO 56002 Kitemark

Konsisten Terapkan Sistem Manajemen Inovasi, Bank Mandiri Raih ISO 56002 Kitemark

Whats New
Bank DKI Beri Fasilitas Kredit Kepemilikan Tempat Usaha di Pasar Sukasari Bogor

Bank DKI Beri Fasilitas Kredit Kepemilikan Tempat Usaha di Pasar Sukasari Bogor

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke