Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Kunjungan Wisata ke Inggris Melonjak

Mengutip BBC, Jumat (18/8/2017), jumlah wisatawan yang berasal dari Amerika Utara melonjak 34 persen. Selama berada di Inggris, jutaan wisatawan tersebut menghabiskan uang sebesar 2,2 miliar poundaterling.

Menurut data Kantor Statistik Nasional (ONS), angka tersebut naik 2 persen. Peningkatan jumlah wisatawan ke Inggris terjadi sejalan dengan pelemahan nilai tukar poundsterling, yang membuat kunjungan ke Inggris menjadi lebih murah.

Namun demikian, faktor lainnya adalah dampak serangan teror yang terjadi beberapa waktu lalu di London dan Manchester. Sementara itu, warga Inggris juga mencatat rekor kunjungan ke luar negeri, yakni 7,2 juta orang, naik 4 persen.

Akan tetapi, pelemahan nilai tukar poundsterling membuat mereka rugi. Pasalnya, biaya yang harus mereka keluarkan naik 15 persen menjadi total 4,6 miliar poundsterling.

"Peningkatan besar jumlah wisatawan dari Amerika Utara dari 483.000 pada Juni 2016 menjadi 650.000 pada Juni 2017 jelas disebabkan penurunan tajam nilai tukar poundsterling terhadap dollar AS sejak pertengahan 2016," kata Howard Archer, kepala penasihat ekonomi EY Item Club.

Sementara itu, jumlah wisatawan dari Eropa naik 2 persen menjadi 2,24 juta orang. Akan tetapi, secara umum, kunjungan bisnis ke Inggris malah turun 4 persen ke angka 2,4 juta orang.

https://ekonomi.kompas.com/read/2017/08/18/224333426/kunjungan-wisata-ke-inggris-melonjak-

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke